(Minghui.org) Situs web Minghui diterjemahkan ke dalam 21 bahasa. Konferensi berbagi pengalaman daring diadakan pada tanggal 24 September untuk para praktisi dalam 20 bahasa, mewakili semua tim penerjemah selain dari bahasa Inggris, yang terbesar, yang baru-baru ini mengadakan konferensinya sendiri. Dua belas praktisi membacakan artikel mereka, berbagi cerita tentang bekerja di Minghui multibahasa dan berterima kasih kepada Guru karena mengatur kesempatan berharga bagi mereka untuk menyebarkan informasi Falun Dafa kepada orang-orang yang berbicara dalam bahasa mereka sendiri dan untuk membantu mereka melenyapkan keterikatan serta meningkatkan latihan kultivasi.
Karena sifat keamanan tinggi dari pekerjaan Minghui, praktisi yang bekerja dalam tim multibahasa jarang dapat bertemu satu sama lain secara berhadapan muka. Ini terutama terjadi selama pandemi. Oleh karena itu, baru-baru ini setiap tim Minghui mengadakan konferensi berbagi pengalaman sehingga para praktisi dapat belajar dari satu sama lain dan mendorong satu sama lain untuk melakukan lebih baik di tengah kesulitan. Konferensi berbagi pengalaman dari tim multibahasa adalah yang terakhir di antara berbagai konferensi tim Minghui.
Minghui bahasa Mandarin didirikan 23 tahun yang lalu, dan praktisi di seluruh dunia telah bekerja keras untuk mendirikan Minghui dalam dua puluh bahasa tambahan. Minghui daringsaat ini tersedia dalam bahasa Inggris, Bosnia, Jerman, Spanyol, Persia, Prancis, Ibrani, Kroasia, Indonesia, Italia, Jepang, Korea, Polandia, Portugis, Rusia, Slovakia, Thailand, Turki, Vietnam, dan Serbia. Situs bahasa lain akan segera diluncurkan.
Minghui bahasa Inggris mengadakan konferensi daring pada tanggal 11 September, sedangkan 20 Minghui bahasa non-Chinese lainnya mengadakan konferensi bersama pada tanggal 24 September. Versi multibahasa dari Minghui telah memungkinkan orang di seluruh dunia untuk memahamikegiatan Dafa dan penganiayaan di Tiongkok.
Di antara praktisi yang menghadiri konferensi berbagi pengalaman tanggal 24 September, beberapa adalah anggota senior tim Minghui dalam bahasa khusus mereka, sementara yang lain baru bergabung dengan tim beberapa tahun yang lalu.
Sebagai target utama penganiayaan dari Partai Komunis Tiongkok (PKT), tim Minghui memiliki persyaratan keamanan yang tinggi untuk memastikan operasi yang stabil. Beberapa pembaca pengalaman konferensi mengatakan bahwa beberapa anggota tim belum pernah bertemu satu sama lain meskipun telah bekerja bersama selama bertahun-tahun dan bahwa pekerjaannya cenderung berulang, menerjemahkan dan memoles artikel hari demi hari. Tetapi banyak praktisi menganggapnya sebagai kesempatan besar untuk menerjemahkan dan mengedit berita penganiayaan, artikel berbagi pengalaman dan bahkan laporan dari seluruh dunia, yang juga sangat membantu kultivasi mereka sendiri.
Ketekunan selama 10 Tahun
Seorang pembaca berbagi kisahnya bekerja di proyek Minghui dalam 10 tahun terakhir, selama waktu itu dia hampir tidak mengambil cuti. Dari bekerja keras untuk meningkatkan keterampilan terjemahannya hingga bertanggung jawab atas editing, dari membantu orang lain meningkatkan keterampilan terjemahan mereka hingga memotivasi seluruh tim, dia telah bekerja tanpa lelah hari demi hari, dan tahun demi tahun. Dia tidak dapat melihat hasil langsung dari upaya timnya dalam menerjemahkan, mengedit, dan memposting artikel, karena dia tidak tahu berapa banyak orang yang mungkin telah diselamatkan oleh artikel tersebut. Dia juga belum pernah bertemu dengan beberapa anggota timnya sekali pun. Terlepas dari kesulitan-kesulitan ini, dia terus melakukan pekerjaannya tanpa henti.
Meskipun lingkungan kultivasi seperti itu mungkin tampak membosankan, dia tidak merasa kesepian. Mengerjakan artikel Minghui, dia dapat merasakan momentum dari proses pelurusan Fa Guru. Menerjemahkan dan mengedit artikel berbagi pengalaman, dia bisa melihat tingkat dirinya sendiri untuk ditingkatkan. Selain itu, dia tersentuh oleh tindakan jujur manusia biasa yang, setelah mengetahui fakta Falun Dafa, memilih untuk mendukung latihan dan membela praktisi di Tiongkok.
Dia berkata bahwa dia telah berpikir untuk menghabiskan lebih banyak waktu di proyek lain tetapi segera menyadari bahwa membagi perhatiannya di antara dua proyek tidak baik untuk kedua proyek dan juga berdampak negatif pada kultivasinya. Menjadi jelas baginya bahwa misinya adalah melakukan pekerjaan Minghui dengan baik. Setelah dia menyesuaikan pola pikirnya dan mencurahkan perhatian penuhnya pada Minghui, dia tidak hanya menjadi rajin lagi tetapi juga merasakan dukungan dan perhatian Guru sepanjang waktu. Misalnya, ketika tim Minghui kekurangan tenaga, dia bisa mendapatkan lebih banyak praktisi untuk bergabung dengan tim.
Selanjutnya, dia berbicara tentang belajar bahasa Mandarin melalui membaca Zhuan Falun, yang membantunya menerjemahkan artikel langsung dari bahasa Mandarin. (Banyak situs berbahasa Barat menerjemahkan ke bahasa setempat mereka dari terjemahan bahasa Inggris, akibat dari kekurangan orang Tionghoa yang bisa dua bahasa untuk menerjemahkan langsung dari bahasa Mandarin) Dia benar-benar dapat merasakan bimbingan dan kebijaksanaan dari Guru. Ketika berbagi pengalaman menerjemahkan artikel langsung dari versi bahasa Mandarin, dia berkata, “Ketika kondisi kultivasi saya baik, saya dapat memahami artikel ketika saya membacanya. Saya bisa merasa terhubung dengan penulis dan dengan demikian secara akurat menyampaikan pesan penulis dalam bahasa saya.”
Dia menambahkan, “Selama saya tetap berada di jalur yang diatur oleh Guru, saya tahu saya akan dapat menemukan cara untuk meningkat.”
Mencari ke dalam
Pembaca lain mengatakan dia memperhatikan setiap pemikiran ketika melakukan terjemahan. Dia menjelaskan, “Konsep manusia biasa – seperti kegembiraan, keluhan, atau kebencian – bisa berbahaya bagi pembaca kita. Karena konsep ini, jika kita menyimpannya dalam pikiran, akan tercermin dalam terjemahan kita dan menodai artikel dengan energi lengket dan kotor.” Saat menerima tugas tambahan baru, dia juga berusaha menyingkirkan konsep manusia yang mungkin mengganggu tanggung jawabnya. Termasuk konsep tidak mementingkan diri sendiri, kemalasan, dan keterikatan pada kenyamanan.
Ketika dia pertama kali bergabung dengan proyek ini, dia kurang percaya diri dalam keterampilan terjemahannya. Enam belas tahun telah berlalu dan dia mendapati dirinya masih khawatir apakah terjemahannya cukup baik. Di permukaan, ini sepertinya menunjukkan rasa tanggung jawabnya. Ketika melihat lebih jauh, dia melihat itu terkait dengan egonya – menganggap dirinya lebih tinggi dari orang lain dan enggan untuk memperbaiki pola pikirnya. Di balik keinginan kuat dari terjemahan berkualitas tinggi adalah ego dan ketakutannya akan kehilangan muka.
Melalui pekerjaannya dengan proyek Minghui dan membaca artikel berbagi pengalaman dari praktisi di Tiongkok, pembaca pengalaman ini mengidentifikasi keterikatannya sendiri dan dapat melenyapkannya.
Mengultivasi Diri Sendiri dan Menyelamatkan Orang
Pembaca pengalaman ketiga mengatakan bahwa dia awalnya menempatkan pekerjaan terjemahan sebelum kultivasinya, berpikir dia akan menemukan waktu untuk fokus pada kultivasinya setelah menyelesaikan tugas terjemahannya. Kemudian, dia menyadari bahwa tujuan proyek Minghui adalah menyelamatkan orang dan kondisi kultivasinya yang buruk akan mempengaruhi kualitas terjemahan. Dia sampai pada pemahaman bahwa setiap detik yang dihabiskan untuk proyek Minghui adalah bagian dari kultivasinya. Dengan pemahaman ini, dia lebih memperhatikan pilihan kata dan detail lainnya sehingga pembaca dapat lebih memahami artikel dan mempelajari fakta Falun Dafa.
Dia juga menyadari semuanya telah diatur oleh Guru. Dia menjelaskan, “Guru memberi saya kesempatan untuk menyelaraskan diri dengan prinsip-prinsip Sejati-Baik-Sabar, sesuatu yang harus saya ikuti sepanjang hidup saya.” Dia menambahkan, “Ini hanya mungkin dengan keyakinan teguh pada Guru.” Dia juga memperhatikan bahwa kualitas terjemahannya menjadi lebih baik ketika dia fokus pada kualitas, bukan berapa banyak waktu yang dia habiskan untuk terjemahan.
Mengatasi Tantangan dengan Kekuatan dari Dafa
Selain menerjemahkan artikel yang diposting di Minghui bahasa Mandarin, tim Minghui multibahasa juga menerjemahkan berbagai publikasi Minghui, seperti Laporan Minghui: Penganiayaan 20 Tahun terhadap Falun Gong di Tiongkok.
Seorang pembaca pengalaman berbagi kesulitan yang dia temui ketika menerjemahkan Laporan Minghui yang disebutkan di atas ke dalam bahasanya, mulai dari terjemahan hingga pencetakan dan promosi, dari meluncurkan situs web hingga mendirikan penerbit dan mematuhi undang-undang setempat, dari menyimpan dan mengirim buku hingga menangani masalah keuangan. Setiap tugas terasa seperti gunung yang tidak dapat diatasi. Dia berkata, “Tetapi setiap kali saya merasakan bantuan dari Guru. Saya dapat mengenali masalah saya dan mengatasi tantangan satu per satu, bahkan jika itu tampak mustahil untuk diselesaikan pada awalnya.”
Praktisi ini berkata mengerjakan laporan Minghui bukan untuk menjual buku. Sebaliknya, itu adalah kesempatan untuk latihan kultivasi. Dia berkata, “Peluncuran Pusat Penerbitan Minghui akan memiliki efek jangka panjang bagi masyarakat biasa. Dengan pikiran lurus dan kekuatan Dafa, saya tahu kita dapat menyelesaikan misi ini.”
Pengaturan dari Guru
Banyak tim multibahasa telah meluncurkan Radio Minghui (podcast) seperti Minghui Mandarin. Seorang pembaca pengalaman mengatakan awalnya dia tidak ingin mengerjakan program podcast bahasanya karena dia lebih suka menerjemahkan. Tetapi seolah-olah Guru melihat pikirannya dan membiarkannya mendengar banyak umpan balik positif di podcast. Dia menjelaskan, “Pikiran lurus saya menjadi lebih kuat dan saya tahu bahwa [podcasting] ini adalah apa yang Guru ingin saya lakukan dan saya akan melakukannya dengan baik.”
Segalanya berubah menjadi lebih baik dengan cepat dan banyak praktisi mulai membantu memproduksi program video dan radio. Mereka membagi pekerjaan dan berkolaborasi dengan baik satu sama lain. Tentu saja, dalam perjalanannya mereka juga menemui kesulitan dan konflik. Ketika memecahkan masalah, praktisi menemukan belajar Fa bersama dan berbagi pendapat dengan pikiran terbuka membantu menyelesaikan masalah dan meningkatkan kerjasama.
Setelah bekerja di proyek Minghui selama 10 tahun, salah satu pembaca artikel mengatakan tantangan dapat diatasi selama kita memiliki keyakinan pada Guru dan Dafa. Dia berkata, “Ketika memiliki pikiran lurus yang teguh dan bekerja sama dengan baik satu sama lain, jalan kita akan semakin lebar. Saya telah melihat lebih jelas bahwa Guru telah menyediakan jalan bagi saya dan saya hanya perlu menjalaninya. Ketika saya memiliki keinginan yang tulus, Guru mengatur segalanya.”
Belajar Fa dan Berbagi Pengalaman
Konferensi berlangsung selama empat jam. Praktisi mengatakan mereka belajar banyak dari 12 artikel yang disampaikan. Beberapa mengatakan bekerja dengan baik satu sama lain sangat penting. Untuk mencapai hal itu, kita harus meningkatkan belajar Fa dan meningkatkan status kultivasi kita secara keseluruhan.
Salah satu pembaca artikel mengatakan sebagian besar anggota timnya tertutup dan hampir tidak ada yang berbicara selama berbagi pengalaman tim mereka. Dengan demikian mereka memutuskan untuk bergiliran sehingga setiap orang akan berbagi pengalaman setidaknya setahun sekali. Ini membantu situasi dan bahkan praktisi yang takut dan tidak berencana untuk berbagi memberikan presentasi yang bagus. Melalui belajar Fa bersama, berbagi antar praktisi serta status kultivasi meningkat. Lebih banyak praktisi dalam tim ini bergabung dalam diskusi dan tidak ada keluhan lagi.
Sebagai koordinator tim, pembaca artikel ini mengatakan bahwa menjaga lingkungan yang baik itu penting. Dia berkata, “Termasuk belajar Fa bersama secara konsisten dan berbagi pengalaman.”