(Minghui.org) Praktisi mengadakan acara di Zaragoza pada tanggal 12 Oktober 2022, untuk memberi tahu orang-orang tentang Falun Dafa. Mereka memperagakan latihan dan memberi tahu orang-orang tentang Falun Dafa dan bagaimana Partai Komunis Tiongkok (PKT) telah menganiaya praktisi selama 23 tahun. Mereka juga mengumpulkan tanda tangan pada petisi untuk mengakhiri penganiayaan.
12 Oktober adalah Hari Nasional di Spanyol. Zaragoza, ibu kota Aragon, adalah tujuan wisata populer dengan populasi 700.000 jiwa. 12 Oktober juga merupakan hari libur lokal—Fiestas del Pilar. Ratusan ribu orang dengan pakaian tradisional datang ke kota untuk merayakannya. Mereka menari dan mempersembahkan bunga kepada santo pelindung mereka “La Virgen del Pilar.”
Belajar tentang Falun Dafa di acara praktisi di Zaragoza pada tanggal 12 Oktober
Orang-orang menandatangani petisi yang menyerukan diakhirinya penganiayaan yang dilakukan oleh PKT.
Di dekat monumen Raja Ferdinand Katolik, praktisi mengklarifikasi fakta dan mengumpulkan tanda tangan untuk memprotes penganiayaan yang dilakukan oleh PKT. Mereka juga memperagakan latihan Falun Dafa. Banyak orang yang lewat tertarik oleh musik yang merdu dan datang untuk melihat mereka melakukan latihan.
Beberapa orang ingin mempelajari latihan, dan banyak yang membaca papan informasi mengungkapkan kemarahan mereka atas penganiayaan. Mereka menandatangani petisi dan mengutuk pengambilan organ oleh PKT dari praktisi Falun Dafa yang masih hidup di Tiongkok.
Vicente, istrinya, dan dua putrinya mampir ke stan. Dia mengatakan dia sudah tahu tentang pengabaian PKT terhadap hak asasi manusia dan kebrutalan serta kemunafikannya.
Alicia
Setelah mendengarkan seorang praktisi mengklarifikasi fakta, Alicia menandatangani petisi dan berkata dia akan memberi tahu orang-orang tentang penganiayaan dan kebrutalan yang dilakukan PKT.
Latar Belakang: Apa itu Falun Dafa dan Mengapa PKT Menganiayanya?
Falun Dafa (juga dikenal sebagai Falun Gong) pertama kali diperkenalkan ke publik oleh Guru Li Hongzhi di Changchun, Tiongkok, pada tahun 1992. Disiplin spiritual ini sekarang dipraktikkan di lebih dari 100 negara dan wilayah di seluruh dunia. Jutaan orang yang telah memeluk ajarannya, yang didasarkan pada prinsip Sejati, Baik, dan Sabar, dan telah mempelajari lima perangkat latihan telah mengalami peningkatan kesehatan dan kesejahteraan.
Jiang Zemin, mantan ketua Partai Komunis Tiongkok (PKT), menganggap semakin populernya disiplin spiritual ini sebagai ancaman terhadap ideologi ateis PKT dan pada 20 Juli 1999, ia mengeluarkan perintah untuk memberantas latihan tersebut.
Di bawah arahan pribadi Jiang Zemin, PKT mendirikan Kantor 610, sebuah organisasi keamanan ekstra legal dengan kekuatan untuk mengesampingkan polisi dan sistem peradilan dan yang fungsi satu-satunya adalah melakukan penganiayaan terhadap Falun Dafa.
Minghui.org telah mengkonfirmasi kematian ribuan praktisi sebagai akibat dari penganiayaan selama 23 tahun terakhir. Jumlah sebenarnya diyakini jauh lebih tinggi. Praktisi yang tak terhitung jumlahnya telah dipenjara dan disiksa karena keyakinan mereka.
Ada bukti nyata bahwa PKT mendukung pengambilan organ dari praktisi yang ditahan yang dibunuh untuk memasok industri transplantasi organ Tiongkok.