(Minghui.org)
Nama: Luo Baojun
Nama Tionghoa:罗保俊
Jenis Kelamin: Laki -laki
Usia: 60-an
Kota: Taiyuan
Provinsi : Shanxi
Pekerjaan: -Tanggal Kematian: April 2021
Tanggal Penangkapan Terakhir: 25 Juni 2018
Tempat Penahanan Terakhir: Penjara Jinzhong
Minghui.org baru-baru ini mengkonfirmasi bahwa seorang penduduk Kota Taiyuan, Provinsi Shanxi berusia 60-an meninggal pada April 2021 saat menjalani hukuman karena keyakinannya pada Falun Gong.
Falun Gong, juga dikenal sebagai Falun Dafa, adalah disiplin spiritual yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak 1999.
Luo Baojun ditangkap pada 25 Juni 2018 karena membaca buku Falun Gong bersama praktisi lain. Polisi mendobrak pintu dan masuk ke rumahnya. Polisi menyegel pintunya setelah penggeledahan. Luo ditahan di Pusat Penahanan Gujiao.
Delapan praktisi lainnya ditangkap pada hari yang sama, termasuk Wang Lanmei (wanita), Wang Suping (wanita), Sun Zhifen (wanita), Zhang Qingxiang (wanita), Zhang Runying (wanita), Guo Runxian (wanita), Tian Yuqin (wanita), dan Hu Lanying (wanita). Kebanyakan dari mereka berusia 60-an pada saat penangkapan.
Kejaksaan Distrik Yingze mendakwa sembilan praktisi itu pada 2 Januari 2019. Mereka muncul di Pengadilan Distrik Yingze pada 2 April 2019, diborgol dan dibelenggu. Pengacara praktisi mengajukan pembelaan tidak bersalah untuk mereka. Mereka berargumentasi polisi menggeledah rumah mereka tanpa surat perintah dan membuat bukti yang memberatkan mereka.
Delapan praktisi dijatuhi hukuman antara satu dan sepuluh tahun penjara. Sementara kasus praktisi kesembilan, Wang Lanmei ditunda selama dua tahun, pengadilan membuka kembali kasusnya dua tahun kemudian dan menjatuhkan hukuman dua tahun penjara.
Luo dijatuhi hukuman lima tahun dan denda 20.000 yuan. Dia dibawa ke Penjara Jinzhong sekitar Juni 2019. Sejak rezim komunis Tiongkok memulai kampanye “Sapu bersih” pada awal 2020 untuk memaksa praktisi Falun Gong melepaskan keyakinan mereka, otoritas penjara juga secara agresif melakukan kampanye tersebut.
Praktisi hanya diperbolehkan makan satu bakpao setiap makan. Makanan yang mereka beli sebelumnya disita. Mereka yang menolak melepaskan Falun Gong ditahan di sel isolasi, dipaksa berdiri menghadap tembok selama berjam-jam, atau digantung di pergelangan tangan dan dipukuli. Bahkan ketika beberapa praktisi menyerah pada penyiksaan dan dipaksa menandatangani pernyataan untuk melepaskan Falun Gong, para penjaga selanjutnya memerintahkan mereka untuk mencaci Falun Gong sebelum penyiksaannya dihentikan.
Menurut praktisi Falun Gong lain yang dipenjara di sana, Luo jatuh saat mandi pada April 2021 dan meninggal tidak lama kemudian. Karena penyensoran informasi yang ketat di penjara, detail lebih lanjut tentang kasus ini tidak jelas pada saat penulisan artikel.