(Minghui.org) Ketika meningkatkan kesadaran akan penganiayaan ilegal Partai Komunis Tiongkok (PKT) terhadap Falun Gong, banyak praktisi menemukan cerita menarik. Di bawah ini adalah empat cerita yang diceritakan oleh empat praktisi yang berbeda.
Seorang Pedagang Kaki Lima
Suatu kali, saya membeli beberapa ikan di pasar petani harganya 20 yuan, jadi saya menyerahkan dua lembar kertas 10 yuan. Setelah pergi, saya melihat pedagang kaki lima memegang uang di bawah sinar matahari untuk memeriksa tanda air.
Dia bergumam pada dirinya sendiri sambil menyimpan uang itu, “Oh, ada kata-kata Falun Gong di uang itu. Itu pasti [uang] asli, Praktisi Falun Gong tidak akan menggunakan uang palsu.”
Saya tahu bahwa dia mengetahuipraktisi Falun Gong adalah orang baik yang bisa dia percaya. Saya sangat senang untuknya karena dia tidak lagi percaya kebohongan dari PKT tentang Falun Gong.
Pengusaha: “Kisah Falun Gong Akan Tercatat dalam Sejarah dan Akan Bertahan Selamanya”
Suatu hari di bulan Mei tahun ini, saya pergi mengunjungi seorang kerabat dan mengobrol dengan seseorang dalam perjalanan ke sana. Dia adalah pengusaha dan telah mendengar tentang Falun Gong sebelumnya.
Dia berkata, “Ada banyak praktisi di perusahaan saya, ketika petugas datang untuk mengganggu mereka, saya sering mengusir petugas.”
Saya berterima kasih padanya dan memberitahunya lebih banyak tentang bagaimana praktisi menjadi sasaran karena keyakinan mereka, termasuk disiksa dengan kejam di tahanan atau bahkan organ mereka diambil saat masih hidup. Dia setuju untuk mundur dari organisasi PKT untuk menghindari ikut tenggelam bersama rezim di masa depan.
Dia berkata menghormati praktisi Falun Gong atas keberanian dan ketekunan mereka. Dia menambahkan, “Kisah-kisah Falun Gong akan dicatat dalam sejarah dan akan bertahan selamanya.”
Setelah Seorang Praktisi Ditangkap
Sun, seorang rekan praktisi di wilayah saya, baru-baru ini ditangkap. Praktisi luar negeri mendengar tentang penangkapan dan mereka menelepon kantor polisi mendesak polisi untuk membebaskannya.
Suatu hari, seseorang di lingkungan (bukan seorang praktisi) pergi ke kantor polisi untuk mengurus beberapa dokumen. Dia mendengar percakapan antara seorang petugas polisi dan seorang praktisi luar negeri di telepon. Dia berkata, “Petugas mendengarkan untuk waktu yang lama dan saya berpikir mereka tidak akan menganiaya praktisi secara merajalela di masa depan.”
Petugas polisi yang menangkap Sun menelepon keluarganya tak lama setelah dia dibebaskan. Dia mengatakan bahwa kasusnya sudah selesai dan tidak ada yang akan mengganggunya lagi. Dia juga mendoakan yang terbaik untuknya.
Seorang Pria Terjebak
Seorang pria bernama Li Qiang, usia 59 tahun dan penduduk asli Kota Shenyang, Provinsi Liaoning, bekerja di Shanghai. Awal tahun ini, dia pergi ke Kota Handan, Provinsi Hebei untuk mengunjungi putrinya, tanpa mengetahui bahwa putrinya telah pergi ke luar negeri untuk perjalanan bisnis. Sayangnya, Shanghai dikunci pada saat itu karena pandemi dan Li terjebak di Provinsi Hebei dan tinggal di sebuah hotel di Kota Handan.
Namun, setelah beberapa hari, Handan juga dikunci karena pandemi dan Li tidak bisa pergi. Lebih buruk lagi, dia kehabisan uang. Tidak dapat menghubungi putrinya dan tidak memiliki uang untuk menginap di hotel, dia akhirnya menginap di taman semalaman.
Suatu hari Li bertemu dengan seorang praktisi Falun Gong. Mereka mengobrol tentang bagaimana PKT telah merugikan orang-orang Tiongkok sejak mengambil alih kekuasaan pada tahun 1949 dan telah mencemarkan nama baik dan menganiaya praktisi Falun Gong karena keyakinan mereka sejak tahun 1999. Li setuju untuk mundur dari organisasi PKT. Praktisi memberinya 400 yuan dan mengingatkannya untuk melafalkan "Falun Dafa baik" dan "Sejati-Baik-Sabar baik."
Untungnya, penguncian di Handan dicabut pada hari berikutnya. Dengan uang dari praktisi Falun Gong, Li dapat melakukan tes COVID-19 dan membeli tiket kereta api pulang ke kampung halamannya di Provinsi Liaoning.
Dia menulis, “Di sini saya ingin berterima kasih kepada praktisi Falun Gong atas bantuannya; jika tidak, semuanya akan menderita.”