(Minghui.org) Baru-baru ini, seorang praktisi setempat ditangkap karena memberi tahu orang-orang tentang Falun Dafa secara langsung. Ketika putranya pergi ke kantor polisi untuk meminta pembebasannya, polisi memeras 300.000 yuan darinya dan menolak memberikan tanda terima.
Kejadian ini mengingatkan saya bahwa kita semua tahu bahwa rezim komunis kehabisan uang dan beberapa pegawai pemerintah tidak bisa mendapatkan gaji mereka tepat waktu. PKT (Partai Komunis Tiongkok) mencoba segalanya untuk mendapatkan uang. Selama bertahun-tahun, praktisi Falun Dafa menjadi sasaran utama pemerasan. Jika kita terus membiarkan mereka melakukan hal ini, kita sebenarnya sedang mengusir mereka dan gagal menyelamatkan mereka.
Salah satu elemen kuncinya adalah anggota keluarga kita, dalam banyak kasus, polisi memerintahkan keluarga kita untuk menandatangani dokumen kasus yang menuduh kita “merusak penegakan hukum dengan organisasi sesat.” Dalih ini telah digunakan oleh PKT selama bertahun-tahun untuk menjebak dan memenjarakan kita.
Jika anggota keluarga kita tidak berlatih Falun Dafa, mereka mungkin berpikir tidak masalah untuk menandatangani nama mereka atau mengatakan bahwa kita bersalah karena melanggar hukum ketika berlatih Dafa. Namun sebagai praktisi, kita tahu pentingnya menandatangani pernyataan ini. Jika mereka benar-benar menandatanganinya, hal ini tidak hanya membuktikan penganiayaan terhadap kita, tetapi juga menjadikan mereka kaki tangan. Saya selalu sedih melihat anggota keluarga praktisi menandatangani dokumen sebagai imbalan atas pembebasan anggota keluarga mereka. Beberapa praktisi bahkan bekerja sama dengan polisi dan menandatangani sendiri dokumen kasus atau daftar penyitaan.
Kebanyakan praktisi memiliki buku-buku Falun Dafa dan foto Guru di rumah. Jika polisi menggerebek rumah kita, mereka biasanya menyita segala sesuatu yang berhubungan dengan Dafa. Baik kita atau anggota keluarga kita yang menandatangani daftar berarti kita mengakui penganiayaan dan meninggalkan noda pada catatan kultivasi kita. Kita harus menanggapi hal ini dengan serius karena hal ini biasa terjadi dalam penganiayaan.
Keluarga kita memiliki takdir pertemuan yang erat dengan kita. Kita harus membantu mereka melihat keindahan Dafa. Jika mereka benar-benar memahami fakta kebenaran, mereka tidak akan memihak atau berkompromi dengan rezim komunis.
Salah satu contohnya, setelah seorang praktisi ditangkap, polisi menelepon putranya dan mencoba memeras uang darinya. Dia dengan tegas menolak. Sebaliknya, dia berdiri di luar kantor polisi dan meminta dia dibebaskan. Pada akhirnya, polisi melepaskan praktisi tersebut tanpa mendapatkan apa pun dari mereka.
Contoh lain, polisi berusaha memaksa keluarga praktisi untuk membiayai perawatan medisnya ketika praktisi tersebut pingsan di rumah sakit saat menjalani pemeriksaan fisik sebagai persiapan penahanannya. Keluarga menolak membayar apa pun. Mereka mengatakan bahwa praktisi dalam keadaan sehat selama penangkapan dan jika terjadi sesuatu padanya, mereka akan menuntut polisi. Karena tidak ingin bertanggung jawab atas konsekuensinya, polisi membawa pulang praktisi tersebut.
Kita perlu memahami bahwa sebenarnya kita sedang melindungi keluarga kita ketika kita menghalangi mereka untuk bekerja sama dengan polisi. Ketika penganiayaan terjadi, lebih baik kita sendiri yang menghadapi polisi daripada anggota keluarga kita. Bagaimanapun juga, penganiayaan datang kepada kita, bukan keluarga kita. Jika ada praktisi yang ditahan, mereka memerlukan bantuan keluarga untuk menyewa pengacara atau meminta pembebasan mereka. Ini semua tergantung pada seberapa baik kita mengklarifikasi fakta kepada keluarga kita.
Guru mengajari kita,
“Oleh sebab itu bila anda menjumpai penderitaan, itu justru adalah kesempatan anda untuk meningkatkan diri, jika anda sanggup mencari ke dalam, itu justru adalah sebuah kesempatan anda untuk melewati ujian kesulitan, dan memasuki suatu kondisi yang baru.” (“Ceramah Fa pada Konferensi Fa di New York Tahun 2008,” Ceramah Fa di Berbagai Tempat 8)
Kita harus menganggap serius kultivasi kita dan penyelamatan makhluk hidup.
Catatan Editor: Artikel ini hanya mewakili pemahaman penulis dalam kondisi kultivasi mereka saat ini yang dimaksudkan untuk berbagi pengalaman di antara para praktisi sehingga kita dapat “Banding belajar banding kultivasi.” (“Berkultivasi Nyata,” Hong Yin)