(Minghui.org) Sejauh yang saya tahu, sejak rezim komunis Tiongkok memerintahkan kampanye pelecehan "Sapu bersih" pada tahun 2019 untuk memaksa setiap praktisi Falun Gong yang masuk daftar hitam pemerintah untuk melepaskan keyakinan mereka, semua praktisi Falun Gong di Provinsi Xinjiang telah menjadi sasaran penganiayaan dan pelecehan dan masih berlanjut hingga hari ini.
Tetapi penangkapan massal, penahanan, dan hukuman praktisi Falun Gong di Xinjiang jarang dilaporkan oleh Minghui.org. Alasannya adalah selama laporan penganiayaan tentang praktisi muncul di Minghui.org, polisi di Xinjiang akan menangkap seluruh keluarga praktisi, termasuk orang tua lanjut usia berusia 80-an dan anak-anak kecil. Polisi kemudian akan menggunakan segala macam taktik untuk mengintimidasi keluarga untuk mengungkapkan siapa yang mengirimkan informasi tersebut ke Minghui.
Sementara itu, polisi akan menggeledah rumah praktisi secara menyeluruh. Secarik kertas apa pun yang ditulis dengan informasi tentang Falun Gong akan menjadi bukti yang memberatkannya.
Semua hukuman penjara praktisi yang ditargetkan telah ditentukan sebelumnya oleh Komite Urusan Politik dan Hukum, tergantung seberapa teguh mereka dalam berlatih Falun Gong.
Setiap anggota polisi dan staf Komite Politik dan Hukum dilengkapi dengan dua ponsel, satu untuk bekerja dan satu untuk pribadi. Telepon kantor mereka dipasang dengan perangkat lunak anti-sensor sehingga mereka dapat memeriksa situs web Minghui setiap hari untuk melihat apakah ada laporan penganiayaan yang dilaporkan.
Sebagian besar praktisi Xinjiang yang melangkah maju untuk mengungkap penganiayaan telah dihukum atau ditahan di pusat rehabilitasi narkoba dan rumah sakit jiwa. Beberapa anggota keluarga mereka juga ditahan atau dipecat oleh tempat kerja mereka. Khawatir bahwa keluarga mereka akan menderita lebih banyak implikasi, sebagian besar praktisi memilih untuk tetap diam tentang penganiayaan.