Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Prancis: Prinsip Falun Dafa Dipuji oleh Orang-Orang di Paris

9 Feb. 2023 |   Oleh koresponden Minghui Zhou Wenying di Paris, Prancis

(Minghui.org) Praktisi mengadakan kegiatan di sekitar Arts et Métiers, yang terletak di arondisemen ke-3 di Paris pada 27 Januari 2023. Praktisi mendirikan stan, memperagakan latihan, dan berbicara dengan orang-orang tentang Falun Dafa. Distrik ini merupakan rumah bagi salah satu populasi Tionghoa terbesar di Paris.

Praktisi memperagakan latihan selama kegiatan di lingkungan Arts et Métiers di Paris, Prancis pada 27 Januari 2023.

Brosur informasi dalam bahasa Mandarin dan Prancis, surat kabar The Epoch Times, dan artikel Mengapa Ada Umat Manusia, yang ditulis oleh Guru Li Hongzhi, juga tersedia. Banyak orang menandatangani petisi untuk mengakhiri penganiayaan PKT (Partai Komunis Tiongkok) terhadap Falun Dafa di Tiongkok.

Vanessa, seorang mahasiswa, berkata dia tahu tentang penganiayaan, dan praktisi Falun Dafa mematuhi prinsip Sejati-Baik-Sabar. Dia menandatangani petisi dan berkata, “Semua orang harus mengetahui tentang penganiayaan ini.”

Penduduk setempat menandatangani petisi dan mengatakan bahwa mereka mendukung upaya untuk mengakhiri penganiayaan.

Praktisi memberi tahu orang-orang tentang penganiayaan.

Daniel adalah sales representative di sebuah toko mewah. Dia tertarik pada Falun Dafa dan berharap dia bisa menemukan kedamaian batin dan pikiran yang lebih jernih dengan melakukan latihan.

Nora, seorang pegawai negeri yang bekerja di bidang akuntansi berkata, “Falun Dafa bermanfaat bagi kesehatan seseorang. Itu menenangkan pikiran dan hati saya. Kami membutuhkan latihan ini di tengah masyarakat yang penuh tantangan ini. Seharusnya tidak selalu tentang produksi dan konsumsi, melainkan refleksi diri. Ini bertanggung jawab kepada masyarakat.”

Mathieu, seorang tukang kebun, terkejut mengetahui tentang penganiayaan dan kejahatan pengambilan organ. Dia berkata, “Saya kehabisan kata-kata! Penganiayaan ini harus segera diakhiri! Kita berada di Eropa dan kita dapat melihat dengan jelas bagaimana orang-orang ini dianiaya. Orang-orang Tiongkok dipaksa untuk mempercayai kebohongan yang dibuat oleh PKT. Mereka sepenuhnya dicuci otak oleh PKT. Jelas bahwa PKT adalah rezim yang jahat.”

Mitache Iordana, seorang akuntan, berkata, “Pengambilan paksa organ secara hidup-hidup itu mengerikan! Bagaimana ini bisa terjadi?! Apa pun yang terjadi, manusia tidak memiliki hak untuk membunuh manusia lain. Ini dilarang oleh Tuhan. Kejahatan ini harus diketahui oleh seluruh dunia.”

Deborah adalah perancang busana. “Saya sangat tertarik untuk belajar lebih banyak tentang Falun Dafa. Saya mencari cara untuk menjadi orang yang lebih baik.” Dia berkata bahwa dia tahu tentang kehidupan di alam semesta dan berpikir bahwa bumi sedang berubah. Dia berkata, "Saya akan melakukan yang terbaik untuk mengubah pikiran negatif saya menjadi sesuatu yang positif, pikiran buruk menjadi sesuatu yang indah dan cerah."

Janine, 85, berkata, “Rezim PKT adalah bencana. Pendekatan koersif rezim sangat memprihatinkan dan saya tidak tahu bagaimana ini akan berakhir. Kami peduli dengan kebebasan berbicara dan kebebasan berkeyakinan di Tiongkok.”

Bernard, seorang pensiunan dokter, dan kedua putrinya melewati stan. Dia berkata dia mengetahui tentang penganiayaan dan telah menyaksikan Shen Yun. Dia memberi tahu kedua putrinya, “Pertunjukan Shen Yun menampilkan tradisi dan sejarah Tiongkok selama lima ribu tahun. Ini menampilkan apa yang bisa dicapai dan juga yang luar biasa. Kita harus menunjukkan rasa hormat kita terhadapnya. Kita harus menyadari dan mendukung semangat para praktisi yang menjunjung tinggi kebijaksanaan, budaya, dan latihan spiritual ini.” Dia melanjutkan, “Menjunjung tinggi tradisi Tiongkok sangat penting.”

Penduduk setempat yang tinggal di distrik tersebut memuji keberanian praktisi karena berada di sana dan mengungkap kejahatan PKT. Banyak penduduk setempat mendukung praktisi dan menyemangati mereka untuk bertahan sehingga lebih banyak orang dapat mengetahui kebenaran tentang Falun Dafa.

Latar Belakang: Apa itu Falun Dafa dan Mengapa PKT menganiayanya?

Falun Dafa (juga dikenal sebagai Falun Gong) pertama kali diperkenalkan ke publik oleh Guru Li Hongzhi di Changchun, Tiongkok, pada 1992. Disiplin spiritual sekarang dilatih di lebih dari 100 negara dan wilayah di seluruh dunia. Jutaan orang yang telah mengikuti ajaran, yang didasarkan pada prinsip Sejati, Baik, Sabar, dan mempelajari lima perangkat latihan telah mengalami peningkatan kesehatan dan kesejahteraan.

Jiang Zemin, mantan ketua Partai Komunis Tiongkok (PKT), menganggap popularitas disiplin spiritual yang semakin meningkat sebagai ancaman terhadap ideologi ateis PKT, dan pada 20 Juli 1999, dia mengeluarkan perintah untuk memberantas latihan tersebut.

Di bawah arahan pribadi Jiang, PKT mendirikan Kantor 610, sebuah organisasi di luar hukum dengan kekuatan untuk mengesampingkan polisi dan sistem peradilan dan yang tujuan utamanya adalah melakukan penganiayaan terhadap Falun Dafa.

Minghui.org telah mengkonfirmasi kematian ribuan praktisi sebagai akibat dari penganiayaan selama 24 tahun terakhir. Jumlah sebenarnya diyakini jauh lebih tinggi. Tak terhitung praktisi telah dipenjara dan disiksa karena keyakinan mereka.

Ada bukti nyata bahwa PKT menyetujui pengambilan organ dari praktisi yang ditahan, yang dibunuh untuk memasok industri transplantasi organ Tiongkok.