(Minghui.org) Tahun ini, 2023, menandai peringatan 31 tahun pengenalan publik Falun Dafa. Dalam tiga dekade terakhir, tidak hanya praktisi Falun Dafa tetapi juga para pendukung latihan ini telah menerima berkah. Di bawah ini adalah dua cerita.
Seorang praktisi bernama Yan menceritakan bahwa dia diminta bekerja oleh praktisi lain, Xue, untuk merawat ayah mertuanya, yang telah terbaring di tempat tidur selama lebih dari sepuluh tahun. Ketika Yan sampai di rumah Xue, ayah mertua Xue jatuh pada saat itu karena dia kesulitan mengendalikan sisi kiri tubuhnya. Keesokan harinya, Yan melihat tangan kiri pria tua itu terkepal erat dan tidak ada yang bisa membuka kepalan tangannya.
Dia menyarankannya untuk melafalkan kalimat keberuntungan “Falun Dafa baik; Sejati-Baik-Sabar baik.” Saat dia membacanya, kepalan tangan yang kencang terbuka. Dia berseru, "[Falun Dafa] ajaib!" Dia terus melafalkan kalimat itu dan lengan, bahu, dan kakinya semuanya bisa merasakan dan bisa bergerak. Dia bisa bangun dan berjalan perlahan. Keluarganya sangat berterima kasih atas kekuatan penyembuhan Dafa.
Praktisi lain, Bei, ingat bahwa tetangganya Ling menawarkan untuk mengamankan buku-buku Falun Dafa ketika dia mendengar bahwa polisi akan menggeledah rumah Bei pada 24 April 2002.
Saat itu, Ling berusia 30-an dan bekerja di bank. Dia kecanduan bermain mahjong dan terkadang begadang sepanjang malam memainkannya. Gaya hidup yang buruk berdampak pada kesehatannya. Tidak lama kemudian, dia didiagnosis menderita kanker rahim stadium akhir. Setelah berbulan-bulan menjalani pengobatan, dia tidak mengalami perbaikan apapun dan orang-orang yang dicintainya mengkhawatirkannya.
Bei menyarankan Ling untuk berlatih Falun Dafa. Jika dia benar-benar ingin menjadi baik, Guru Li, pencipta Dafa, akan membantunya. Ling memberi tahu Bei bahwa dia sudah lama berpikir untuk berlatih Dafa, tetapi dia tidak bisa melepaskan keterikatannya untuk bermain mahjong. Dia berencana untuk berlatih setelah pensiun. Sekarang dia mengambil cuti sakit, ini adalah waktu yang tepat baginya untuk mulai berlatih Dafa.
Bei mempelajari ajaran Dafa dengan Ling setiap hari. Setelah beberapa hari, tingkat energi Ling membaik dan nafsu makannya kembali. Tidak lama kemudian, dia pulih dan kembali bekerja. Banyak penduduk setempat kagum dengan kesembuhan Ling, dan Bei percaya bahwa dia diberkati karena melindungi buku-buku Dafa.