Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Bekerja Sama dengan Praktisi untuk Menyadarkan Orang Selama Pandemi

3 Juli 2023 |   Oleh Xiyuan, praktisi Falun Dafa di Provinsi Hebei, Tiongkok

(Minghui.org) Pandemi COVID merebak selama Tahun Baru Imlek 2020. Area kami dikunci. Hanya satu anggota dari setiap rumah tangga yang diizinkan meninggalkan rumah mereka untuk berbelanja dua hari sekali. Setiap orang diharuskan memindai kode batang sebelum memasuki area publik. Sebagian besar perusahaan menutup atau mewajibkan karyawan untuk bekerja dari rumah. Semua orang panik, dan hanya ada sedikit orang di jalan. Siapa pun yang keluar harus memakai masker. Orang menjaga "jarak sosial" ketika berbicara satu sama lain. Situasi ini memperumit upaya kami untuk memberi tahu orang-orang tentang penganiayaan.

Setelah kami belajar Fa bersama, seorang praktisi berkata, “Saya memperhatikan bahwa banyak mobil diparkir di dekat pemukiman penduduk. Kita tidak bisa memasuki gedung apartemen, tapi bagaimana jika kita meninggalkan materi di mobil mereka?” Kami pikir ini adalah ide yang bagus, dan membahas cara membuatnya lebih efektif.

Kami memutuskan untuk mencetak Jurnal Mingguan Pandemi, dan Mingguan Minghui yang halamannya lebih sedikit daripada materi lainnya. Akan kami masukan ke dalam amplop, lalu bisa ditinggalkan di mobil. Karena mereka tidak tahu apa isi amplop itu, kemungkinan besar mereka akan membukanya.

Pertama kali saya membagikannya, saya merasa sedikit gugup. Jalanan kosong. Ketika kami berjalan di dekat mobil, orang dapat dengan mudah melihat kami. Jadi seorang praktisi dan saya memutuskan untuk bekerja sama, dengan salah satu dari kami membagikan materi, dan yang lainnya memancarkan pikiran lurus. Ketika kami melihat seseorang berjalan ke arah kami, kami memberi tahu orang lain. Kami tidak meletakkan amplop itu di semua mobil. Kami meletakkannya di gagang pintu atau kaca depan mereka. Kami membutuhkan waktu hampir dua jam untuk membagikan 60 amplop.

Keesokan harinya, kami kembali untuk memeriksa. Kami melihat banyak mobil telah pergi atau amplopnya diambil, dan hanya sedikit yang masih ada di kaca depan. Sepasang amplop terbuka tergeletak di tanah. Kami merasa hasilnya bagus. Ini memberi kami lebih percaya diri untuk menggunakan pendekatan ini.

Kemudian penguncian dicabut di daerah kami, dan kami dapat memasuki gedung. Saat ini hampir setiap rumah tangga memiliki mobil, dan banyak mobil yang diparkir di luar gedung apartemen. Kami memperlakukan cara klarifikasi fakta seperti ini dengan serius.

Setiap kali kami melihat isinya, kami melihatnya dari sudut pandang orang lain. Kami juga memastikan bahwa semua materi informasi Dafa berasal dari situs web Minghui. Selama proses pencetakan, melipat materi, dan memasukkannya ke dalam amplop, kami memancarkan pikiran lurus, sehingga setiap surat membawa kekuatan besar. Sebelum membagikan materi Dafa, kami memancarkan pikiran lurus dan belajar Fa sebanyak mungkin. Kami juga bekerja sama dengan baik satu sama lain. Ketika kami mengalami masalah, kami menggunakan kebijaksanaan kami untuk menghadapinya. Selama lebih dari setahun hasilnya bagus. Kadang-kadang ketika ada gangguan, kami menghadapinya dengan pikiran lurus kami. Kami merasa bahwa kami meningkat.

Berkoordinasi untuk Menyelamatkan Praktisi

Baru-baru ini, penangkapan massal terencana terjadi di daerah kami. Seorang praktisi yang saya kenal ditangkap. Keluarganya mengakui Dafa dan mendukung praktisi dalam melakukan hal-hal untuk membuktikan kebenaran Dafa. Ketika dia ditangkap, putranya berperilaku sangat baik. Dia menolak untuk bekerja sama dengan polisi. Dia tidak pernah berhenti menuntut agar ibunya dibebaskan. Dia juga berharap praktisi lain akan bergabung dengannya untuk menyelamatkannya.

Koordinator datang untuk membahas masalah yang kami hadapi dengan harapan saya bisa membantunya. Awalnya, saya merasa kurang pengalaman. Saya juga memiliki beberapa kekhawatiran tentang keselamatan saya, sehingga saya enggan untuk melangkah maju. Namun, ketika saya menyadari bahwa dia memiliki pikiran lurus yang kuat dan mempercayai praktisi, saya menyadari bahwa saya egois, dan ingin melindungi diri sendiri, bukan membuktikan kebenaran Dafa dan menyelamatkan praktisi. Guru berkata,

“Masalah dia adalah masalah Anda.” (Ceramah Fa pada Konferensi Fa Washington D.C. Tahun 2002, Ceramah Fa di Berbagai Tempat 2)

Saya bertanya pada diri sendiri apakah kita seharusnya tidak berkultivasi dan menjadi altruistik. Bagaimana mungkin saya hanya memikirkan diri sendiri? Saya memberi tahu koordinator bahwa saya akan membantu, tetapi saya kurang pengalaman.

Saya menjelajahi internet dan mengunduh brosur untuk menggunakan cara-cara legal menentang penganiayaan. Saya juga mencari artikel berbagi di situs web Minghui terkait penyelamatan praktisi. Saya secara bertahap mendapatkan beberapa pengetahuan. Saya mencetak lebih banyak pernyataan pembelaan dan konten terkait aspek hukum yang diberikan oleh rekan-rekan praktisi di Forum Keadilan. Kemudian saya bersiap untuk berbagi dengan putranya. Sementara itu, praktisi, juga menceritakan bahwa sudut pandang kami menyelamatkan praktisi adalah untuk menyelamatkan setiap makhluk hidup di departemen kepolisian, kejaksaan, dan sistem yuridis dengan siapa kita berinteraksi. Kita tidak boleh mengejar hasil, atau tergerak oleh apa yang terjadi di permukaan. Kita harus melepaskan perasaan terhadap praktisi yang dianiaya. Guru menjaga mereka. Apa yang kita lakukan adalah menggunakan cara ini untuk berbicara kepada orang-orang tentang Dafa dan menyadarkan orang-orang.

Kami mengundang putranya untuk bertemu dengan kami. Dia tidak bisa makan atau tidur nyenyak. Dia memberi tahu kami bahwa dia takut ibunya akan menderita. Oleh karena itu, melalui teman sekelasnya, dia berbicara dengan seorang penjaga di pusat penahanan dan memintanya untuk menjaga ibunya. Dia juga menulis surat kepada ibunya, memintanya untuk bertindak pandai dan tidak bertentangan dengan polisi. Kami pertama kali mengakui bahwa kepeduliannya terhadap ibunya benar sekali. Kemudian kami berbicara dari sudut pandang kami tentang apa yang harus dilakukan anggota keluarga yang akan sangat membantu dan mendukung anggota keluarga mereka. Kami mengingatkannya bahwa ibunya tidak melakukan kejahatan apa pun, tetapi polisi berpartisipasi dalam penganiayaan. Oleh karena itu, kita harus berbicara dengan mereka dengan lurus, dan membuat mereka membebaskan anggota keluarga kita.

Setelah kami mendiskusikan masalah ini dengannya, dia berkata bahwa dia merasa santai dan percaya diri. Dia mengatakan dia akan pergi ke Departemen Keamanan Domestik untuk meminta pembebasannya. Dia juga mengatakan ketika dia menulis surat berikutnya, dia akan mendorongnya untuk bersikap tegas dan tidak bekerja sama dengan petugas polisi mana pun. Dia tidak melakukan kejahatan apa pun, jadi dia harus bersikap lurus.

Setelah kami kembali ke rumah, kami membahas tindakan kami dan kemudian menghubungi kerabat praktisi. Kami meminta kerabat tersebut untuk bekerja dengan putranya pergi ke kantor polisi dan Departemen Keamanan Domestik untuk menuntut pembebasannya, serta mengklarifikasi fakta. Kami meminta beberapa praktisi untuk memancarkan pikiran lurus dari jarak dekat. Ketika mereka pergi ke kantor polisi untuk menuntut pembebasannya, orang-orang dari kantor polisi menolak untuk membiarkan mereka masuk. Petugas polisi yang menerima mereka mengatakan kepada mereka bahwa mereka tidak memiliki wewenang untuk membebaskannya. Mereka mengatakan kepada para praktisi untuk berbicara dengan Departemen Keamanan Domestik.

Kami kemudian pergi ke Sub-Biro Polisi untuk mencari orang-orang dari Departemen Keamanan Domestik. Suaminya berbicara dengan penjaga di pintu masuk tentang situasinya. Kemudian, seorang penjaga memanggil Departemen Keamanan Domestik untuk keluar. Orang tersebut mengatakan karena kasusnya masih terbuka, mereka tidak ingin bertemu putranya atau mengizinkannya masuk.

Kami berdiskusi dan memutuskan agar anaknya menulis surat klarifikasi fakta. Surat itu tidak hanya akan dikirimkan ke Departemen Keamanan Domestik, tetapi juga ke polisi, kejaksaan, Sistem yuridis, Komite Inspeksi Disiplin, Kantor Banding, dan sebagainya. Dengan begitu, kami dapat mengklarifikasi fakta dalam skala besar. Awalnya, putranya agak khawatir, karena dia tidak yakin sejauh mana surat ini akan pergi.

Saya mengatakan kepadanya, “Ketika mereka datang untuk menangkap ibumu, mereka tidak berani mengenakan seragam polisi. Mereka tahu bahwa praktisi adalah orang baik dan tidak melakukan kejahatan apa pun. Mereka takut dan ingin menutupi apa yang mereka lakukan.

“Setelah ibumu mulai berlatih, tidak hanya dia sembuh dari penyakitnya, tetapi moralnya juga meningkat. Bagi kami menulis surat ini adalah untuk menyatakan fakta ini dan meminta bantuan dari setiap orang yang bertanggung jawab untuk menegakkan keadilan baginya. Bukankah ini hal yang baik? Mungkin ada orang-orang baik di setiap departemen, mungkin apa pun yang mereka katakan akan membantu kita.”

Dia setuju dan menulis surat itu. Dia berkata bahwa ibunya mendapat manfaat dari kultivasi baik secara mental maupun fisik, dan tidak melanggar hukum untuk berlatih. Ia berharap setiap pemimpin menggunakan kekuasaannya dengan bijak, membantu sesama, menegakkan keadilan dan memberikan uluran tangan kepada keluarganya. Dia mengirimkan surat ini ke setiap departemen, dan itu sangat efektif.

Selama proses bekerja dengannya, kami juga terus berbagi pemikiran kami dengannya untuk mengatasi kekhawatirannya, dan kami menyemangatinya. Lambat laun pikiran lurusnya menjadi lebih kuat.

Kemudian putranya menyewa seorang pengacara untuk pergi ke pusat penahanan untuk bertemu dengannya. Pengacara mengatakan ibunya dalam kondisi baik. Jadi anaknya merasa tenang. Praktisi mengesampingkan masalah mereka sendiri untuk bekerja tanpa pamrih dengannya. Dia sangat tersentuh. Suatu kali, dia bersikeras mentraktir kami makan. Kami tidak ingin menolaknya, jadi kami pergi bersamanya. Tapi tetap saja, saya mengambil bonnya ketika dia tidak melihat. Putranya sangat tersentuh dan berkata, “Kalian para praktisi benar-benar hebat! Anda mendukung saya dan menghabiskan uang anda sendiri. Saya benar-benar dapat melihat apa artinya menjadi tanpa pamrih. Hanya anda praktisi yang bisa seperti itu. Anda benar-benar hebat!”

Pada hari ke-37 setelah praktisi ditangkap, seseorang dari Departemen Keamanan Domestik memanggil putranya untuk datang dan membawa ibunya pulang. Kami sangat gembira dan sangat menghargai Guru! Pengalaman ini juga membuat kami menyaksikan kekuatan memiliki pikiran dan tindakan lurus dan bekerja sama.

Keluar dari "Keegoisan" Dengan Mencari Ke Dalam

Seorang praktisi yang menjadi koordinator tampaknya memiliki gejala penyakit baru-baru ini. Sakitnya tampak cukup parah selama beberapa bulan terakhir.

Dia sangat antusias dan memiliki rasa tanggung jawab yang besar. Dia juga bisa menanggung kesulitan. Dia telah memainkan peran yang sangat penting di daerah kami, tetapi saya tidak berpikir dia tahu bagaimana berkultivasi. Saya merasa dia kurang memahami Fa, dan memiliki banyak keterikatan, termasuk keterikatan untuk melakukan sesuatu. Di permukaan, sepertinya dia mencoba untuk membantu praktisi lain, tetapi pada kenyataannya, hal itu membuat orang lain bergantung padanya, juga mempengaruhi praktisi yang berjalan di jalur kultivasi mereka sendiri. Kebanyakan praktisi di daerahnya jarang mengakses internet, dan membiarkan dia mengatur semuanya. Mereka tidak mengambil inisiatif untuk berpartisipasi, tetapi hanya menunggu dia memberi tahu mereka apa yang harus dilakukan. Karena dia sangat sibuk setiap hari, itu juga mempengaruhi belajar Fa, kultivasi, dan peningkatannya.

Saya telah mengenalnya selama lebih dari 10 tahun. Kami memiliki banyak interaksi dalam kehidupan sehari-hari kami, dia mempercayai saya dan menanyakan pendapat saya. Pada awalnya, ketika saya melihat masalahnya, saya menunjukkannya dengan pola pikir yang damai. Namun, seiring berjalannya waktu, saya berbicara lebih blak-blakan. Saya tidak merasakan kondisi kultivasinya banyak berubah selama bertahun-tahun. Saya secara bertahap mengembangkan kebencian. Kadang-kadang ketika saya mengingatkannya, nada saya tidak terlalu baik, saya juga mulai memandang rendah dirinya. Saya tahu bahwa saya harus mencari ke dalam dan mengultivasikan kebaikan, dan harus toleran dan berbelas kasih terhadap kekurangan rekan-rekan praktisi. Namun, saya tidak melihat masalah besar itu dalam diri saya, juga tidak mencari ke dalam.

Selama waktu itu, saya mulai melafalkan Fa, dan saya merasa memiliki pemahaman baru tentang kultivasi. Sebelum itu, ketika saya mengalami hal-hal, saya hanya melihat permukaan dan dari sudut pandang prinsip manusia biasa. Saya tidak tahu bagaimana mencari ke dalam. Perlahan-lahan saya belajar bahwa saya harus melihat keterikatan saya yang mana yang tersentuh oleh hal-hal di luar alasan yang dangkal, dan kemudian melenyapkan keterikatan saya. Dia sangat khawatir dengan penyakitnya. Dia terus mencari ke dalam dan berharap kami akan menunjukkan kekurangannya sehingga dia dapat dengan cepat memperbaiki dan meningkatkan dirinya sendiri.

Saya tidak menyadarinya, tetapi saya menunjukkan masalahnya tanpa memperhatikan perasaannya dan nada suara saya menjadi lebih tinggi. Saya juga merasa bahwa dia bertanggung jawab atas beberapa masalah di daerah kami. Meskipun dia tidak menentang apa yang saya katakan, saya tahu bahwa kondisi kultivasi saya sedang tidak baik. Menghadapi kesengsaraan karma penyakit itu sulit. Saya mencoba membantunya mencari kekurangan dan berbagi dengannya di permukaan, tetapi nada dan sikap saya menambah tekanan padanya.

Apa yang menyebabkan keluhan saya tentang dia, bahkan sampai marah? Mengapa saya tidak bisa memahami perasaan dan kesulitannya? Mengapa saya kurang belas kasih terhadap praktisi? Saya berkata pada diri sendiri bahwa saya harus mencari ke dalam. Bukankah keadaannya merupakan cerminan dari masalah saya?

Ketika saya memikirkannya, saya merasa sangat menyesal. Saya merasa telah mengecewakannya. Untuk waktu yang lama, saya tidak serius mencari ke dalam. Namun, sekarang saya mulai memeriksa diri sendiri dan menggali jauh ke dalam hati saya. Guru menyebutkan dalam Zhuan Falun, buku utama Falun Dafa, bahwa ketika orang iri hati mereka memandang rendah orang lain. Bukankah saya seperti itu? Namun, saya tidak yakin apa yang membuat saya iri hati. Saya sendiri tidak ingin menjadi koordinator, jadi dari mana datangnya iri hati itu? Ketika saya mengingat apa yang Guru katakan tentang iri hati di Zhuan Falun, saya mengerti bahwa saya tidak percaya padanya. Saya merasa dia tidak mencapai standar untuk seorang koordinator, menurut saya. Setiap kali saya menyadari kekurangannya, saya merasa tidak seimbang dan bahkan marah.

Saya juga merasa dia tidak memiliki pemahaman yang baik terhadap prinsip-prinsip Fa, dan memiliki keterikatan yang kuat. Bukankah saya merasa bahwa saya lebih baik darinya? Setiap kali saya melihat masalahnya, saya langsung menunjukkannya. Saya merasa saya bertanggung jawab kepadanya. Tetapi, ketika saya memeriksa diri saya sendiri, saya bertanya-tanya apakah saya benar-benar melakukannya untuk keuntungannya. Ketika saya melihat dia tidak membaik, saya seharusnya bersimpati padanya. Jadi mengapa saya merasa marah dan kesal? Saya tiba-tiba menyadari bahwa saya memiliki keegoisan yang sangat tersembunyi.

Terima kasih Guru telah menyadarkan saya! Saya mengerti bahwa motif saya untuk membantunya adalah egois. Saya menggunakan apa yang saya pikir sebagai standar seorang koordinator untuk menilai dia. Saya kurang berbelas kasih kepada seorang praktisi yang menghadapi penderitaan karma penyakit. Saya tidak bisa berpikir dari sudut pandangnya, sebaliknya, saya menilai dia. Tiba-tiba saya mengerti alasan mendasar mengapa anggota keluarga praktisi saya dan saya sendiri memiliki konflik yang kuat. Saya pikir saya bertanggung jawab kepadanya. Ketika saya melihat kekurangannya, saya terus terang menunjukkannya dan berharap dia akan berubah. Ketika dia tidak menerima apa yang saya katakan, saya merasa marah dan kesal. Hubungan kami menjadi tegang. Saya merasa saya sangat dirugikan.

Dua hari yang lalu, saya membaca sebuah artikel di situs web Minghui di mana praktisi berkata, “Setiap makhluk diciptakan oleh Sang Pencipta. Setiap makhluk menggunakan caranya sendiri untuk menampilkan kemuliaan makhluk. Tidak ada yang bisa menggantikan orang lain, dan tidak ada yang harus memberi tahu orang lain apa yang harus dilakukan. Setiap praktisi memiliki pemahamannya sendiri tentang Fa, kondisi setiap orang berbeda. Setiap orang berjalan di jalurnya sendiri dan menggunakan caranya sendiri untuk membantu Guru dalam Pelurusan Fa. Bagi kita untuk memiliki kesempatan bekerja sama satu sama lain dalam Pelurusan Fa terletak pada takdir pertemuan kita. Oleh karena itu, kita harus memperlakukan praktisi dengan rendah hati dan hormat. Ketika kita melihat kekurangan orang lain, kita harus dengan baik hati mengingatkan satu sama lain, meningkat bersama dan bekerja sama dengan baik satu sama lain untuk berjalan dengan baik di jalan suci ini dalam membantu Guru dalam Pelurusan Fa.

Sekali lagi saya merasa bersyukur atas belas kasih Guru: Terima kasih telah membuat saya menjadi murid Anda! Terima kasih telah dengan penuh kasih melindungi saya, dan membawa saya kembali ke jalan pulang ke rumah!