(Minghui.org) Praktisi mengadakan serangkaian kegiatan di ibu kota Roma Italia, dari tanggal 21 hingga 24 Juli 2023 untuk mengungkap penganiayaan selama 24 tahun oleh Partai Komunis Tiongkok (PKT). Orang-orang yang mengetahui penganiayaan menyatakan solidaritas dan dukungan untuk praktisi.
Praktisi melakukan aksi damai di depan Kedutaan Besar Tiongkok di Roma pada 21 Juli 2023.
Roma adalah pusat politik, ekonomi, dan budaya Italia. Itu juga merupakan kota kuno sejarah dan budaya yang terkenal di dunia, pusat bersejarah peradaban Mediterania, dan tempat kelahiran peradaban Romawi. Kota ini terkenal dengan Roman Colosseum dan Alun-Alun Venice. Reruntuhan megah menunjukkan kemegahan Kekaisaran Romawi.
Pada pukul 09.00 tanggal 21 Juli 2023, praktisi mengadakan aksi damai di luar Kedutaan Besar Tiongkok di Roma dan memberi tahu orang-orang tentang penganiayaan brutal yang dilakukan PKT selama 24 tahun. Mereka meminta orang-orang agar menuruti hati nuraninya dan bekerja sama untuk mengakhiri penganiayaan.
Perwakilan Himpunan Falun Dafa Italia memberikan sambutan dan menuntut PKT segera mengakhiri penganiayaan.
Praktisi melakukan latihan Falun Dafa di Orange Garden pada tanggal 22 Juli
Praktisi melakukan latihan di Orange Garden, yang terletak di sebuah bukit di tengah kota Roma, pada pagi hari tanggal 22 Juli 2023. Dari sana, dapat terlihat Sungai Tiber. Musik latihan yang menenangkan dan gerakan praktisi yang lembut dan anggun menarik banyak wisatawan.
Praktisi melakukan latihan di Via dei Fori Imperiali pada 22 Juli 2023.
Siang dan malam pada hari itu, praktisi melakukan latihan di Via dei fori imperiali yang terkenal di Roma, yang menghubungkan Colosseum dan Piazza Venezia. Mereka memberi tahu orang-orang apa itu Falun Dafa dan bagaimana PKT menganiaya, serta kejahatan pengambilan organ praktisi demi keuntungan. Beberapa pejalan kaki berhenti dan memotret dengan ponsel mereka, sementara yang lain berhenti di depan papan pajangan dan membaca informasi dengan cermat.
Seorang wanita lanjut usia Italia berkata: “Saya pikir anda benar-benar berani. Menghadapi penganiayaan seperti itu, anda berdiri dengan damai dan rasional untuk menegakkan hak-hak Anda.”
Praktisi mengadakan nyala lilin pada malam hari untuk mengenang praktisi yang disiksa sampai meninggal di Tiongkok.
Seorang wanita membaca selebaran setelah tertarik oleh nyala lilin.
Seorang wisatawan berbahasa Spanyol berhenti untuk menonton yala lilin para praktisi. Setelah membaca selebaran dengan saksama, dia berkata: “Sungguh mengejutkan bahwa hal-hal kejam seperti itu masih terjadi di dunia saat ini. Perbuatan jahat seperti itu harus diumumkan.”
Latihan bersama dan kegiatan untuk memberitahu orang-orang tentang penganiayaan diadakan di Largo Giovanni XXIII pada 24 Juli 2023
Para praktisi pergi ke Largo Giovanni XXIII pada tanggal 24 Juli 2023. Lokasinya berada di antara Castel Sant’Angelo dan Vatikan, sebuah area yang harus dilalui pejalan kaki. Ada wisatawan dari seluruh dunia terus berdatangan. Beberapa praktisi memperagakan latihan, sementara yang lainnya memperkenalkan Falun Dafa dan memberi tahu orang-orang tentang penganiayaan PKT.
Falun Dafa (juga dikenal sebagai Falun Gong) pertama kali diperkenalkan ke publik oleh Guru Li Hongzhi di Changchun, Tiongkok, pada tahun 1992. Disiplin spiritual ini sekarang dipraktikkan di lebih dari 100 negara dan wilayah di seluruh dunia. Jutaan orang yang telah memeluk ajaran, yang didasarkan pada prinsip Sejati, Baik, Sabar, dan telah mempelajari lima perangkat latihan, telah mengalami peningkatan kesehatan dan kesejahteraan.
Jiang Zemin, mantan ketua Partai Komunis Tiongkok (PKT), menganggap popularitas disiplin spiritual yang semakin meningkat sebagai ancaman terhadap ideologi ateis PKT, dan pada 20 Juli 1999, ia mengeluarkan perintah untuk memberantas latihan tersebut.
Di bawah arahan pribadi Jiang, PKT membentuk lembaga keamanan di luar kerangka hukum, “Kantor 610”, Organisasi tersebut berada di atas kepolisian dan sistem yudisial yang satu-satunya fungsi adalah untuk melakukan penganiayaan terhadap Falun Dafa .
Minghui.org telah mengkonfirmasi kematian ribuan praktisi akibat penganiayaan selama 24 tahun terakhir. Meskipun sulit mendapatkan informasi dari Tiongkok jumlah sebenarnya diyakini jauh lebih tinggi. Tak terhitung praktisi telah dipenjara dan disiksa karena keyakinan mereka.
Ada bukti nyata bahwa PKT menyetujui pengambilan organ dari praktisi yang ditahan, yang dibunuh untuk memasok industri transplantasi organ Tiongkok.