(Minghui.org) Saya mulai berlatih Falun Dafa sebelum penganiayaan dimulai pada tanggal 20 Juli 1999. Saya ingin berbagi pengalaman kultivasi saya baru-baru ini.
Saya sangat tersentuh oleh dua insiden: pemilu AS dan pandemi. Saya bertanya-tanya apakah Tatanan Dunia Baru akan dimulai setelah pemilu dan apakah “pemusnahan” besar-besaran akan terjadi selama pandemi ini. Saya juga mengantisipasi jatuhnya Partai Komunis Tiongkok (PKT) dan datangnya Pelurusan Fa. Meskipun saya tahu bahwa kondisi kultivasi saya tidak memenuhi standar Fa dan saya tidak memenuhi persyaratan seorang praktisi sejati, saya merasa lelah dan menantikan akhir Pelurusan Fa.
Banyak keterikatan saya terungkap dan harapan saya akan berakhirnya Pelurusan Fa tidak terpenuhi. Berapa lama proses kultivasi berlangsung? Ini adalah ujian berat bagi saya untuk melihat apakah saya masih percaya pada Guru dan Dafa. Kultivator tidak boleh mencoba mengatur jalur kultivasinya sendiri. Saya salah jika menganalisis keadaan dunia dan menebak bagaimana Guru mengatur jalan bagi kita.
Saya tidak bisa berkultivasi dengan tekun dengan pemikiran seperti itu. Kondisi kultivasi saya terkadang baik dan terkadang buruk. Beberapa praktisi yang saya kenal mengendur dan tergoda oleh hal-hal biasa di dunia materialistis. Ada yang mulai menyukai hiburan dan menari di alun-alun, ada yang membeli rumah, ada yang terikat dengan belanja online, dan ada yang mengatur perjalanan wisata.
Seseorang bertanya kepada saya apakah saya ingin pergi ke penjualan besar di pusat perbelanjaan. Orang lain berkata, “Harga rumah sedang turun. Tidakkah anda ingin membeli apartemen baru dan membuang apartemen lama?” Ketika saya mengendur dalam kultivasi, hal-hal biasa ini muncul dengan sendirinya kepada saya. Saya bertanya-tanya apakah kita masih jauh dari akhir Pelurusan Fa.
Guru berbicara tentang berakhirnya Pelurusan Fa beberapa kali dalam ceramah Fa-nya. Lebih dari 20 tahun telah berlalu dan Pelurusan Fa masih berlanjut. Haruskah saya lebih realistis? Saya telah berkorban banyak selama bertahun-tahun. Tidak ada ruginya jika kita lebih terlibat dalam urusan manusia biasa, bukan?
Ketika saya mempunyai pemikiran seperti itu, menantu perempuan saya berkata kepada saya, “Ayah, apartemen anda sudah sangat tua. Saya akan mengatur renovasi. Apakah itu tidak apa apa?” Saya mengatakan kepadanya bahwa hal itu tidak perlu, namun dia tampak konsisten dan berkata, “Anda tidak perlu mengeluarkan banyak uang. Saya akan mengatur segalanya.” Meskipun saya menggelengkan kepala, hati saya ragu-ragu.
Istri saya juga beberapa kali mendesak saya untuk pergi berbelanja dengannya, “Saya akan membelikan anda beberapa pakaian bagus. Mari ikut saya ke pusat perbelanjaan agar anda dapat memilih. Untuk apa anda menabung?”
Kata-kata mereka menarik perhatian saya. Ketika saya berkultivasi dengan tekun, saya jarang mendengar hal seperti itu. Namun, ketika saya mengendur dalam kultivasi, semakin banyak orang yang mengkhawatirkan saya. Godaan dan pengejaran akan menyusup ketika saya tidak rajin.
Ketika saya pertama kali berlatih Dafa, saya tidak pernah malas untuk bangun dan melakukan latihan di pagi hari. Saya pergi ke tempat latihan lebih awal, hujan atau cerah. Saya bisa melepaskan apa pun. Betapa rajinnya saya! Tetapi, lihat saya sekarang! Saya terseret oleh kemalasan dan kenyamanan, dan tidak mau gigih maju.
Guru memberi saya petunjuk berkali-kali. Ketika saya tidak bangun untuk melakukan latihan di pagi hari, saya bermimpi sedang berbaring di samping air. Dalam satu mimpi, saya sedang menulis kata “kemalasan” dengan seorang petugas polisi berdiri di samping saya. Ketika saya mempunyai keterikatan pamer dan membuktikan diri, saya bermimpi bahwa saya melayang di udara. Saat saya mempunyai nafsu dan keinginan, saya bermimpi sedang berjalan telanjang di tengah keramaian dan mencari pakaian kemana-mana. Ketika saya ketiduran, Guru menepuk saya beberapa kali.
Saya mengharapkan pelurusan Fa berakhir dan tidak ingin gigih maju karena saya sudah lelah. Namun, saya tidak pernah berpikir bahwa Guru akan lelah. Ketika saya merasa segalanya sulit, saya tidak pernah berpikir jika menyelamatkan kita adalah hal yang sulit bagi Guru. Jika saya mengendur dan berhenti di tengah-tengah kultivasi, apa yang Guru pikirkan tentang saya?
Saya memutuskan untuk mengatasi ini. Saya memaksakan diri untuk belajar dua ceramah Zhuan Falun setiap hari. Saya melakukan lima perangkat latihan di pagi hari dan memancarkan pikiran lurus setidaknya tujuh kali sehari selama 20 menit setiap kali. Saya juga mengklarifikasi fakta kepada orang-orang setiap hari. Saya tidak ingin menyesal.
Berada di Sekitar Praktisi yang Rajin
Saya memperhatikan bahwa praktisi membuat lingkarannya sendiri dan tinggal bersama mereka yang berada dalam kondisi kultivasi serupa. Saya merasa bahwa saya harus berada di dekat praktisi yang rajin sehingga saya dapat mengukur seberapa jauh saya tertinggal dari mereka.
Banyak praktisi yang saya kenal berkultivasi dengan baik. Saya sangat tersentuh ketika melihat ketekunan mereka. Saya kenal seorang praktisi yang menjalani hidup hemat dan makan makanan sederhana. Udara di rumahnya dingin pada musim dingin karena dia tidak menyalakan pemanas. Namun, dia melakukan latihan dan belajar Fa setiap hari. Saya berkata kepadanya, “Jika itu saya, saya tidak dapat melakukannya.”
Dia menjawab, “Saya merasa puas. Dibandingkan dengan para penganut Tao di pegunungan terpencil, hidup saya memuaskan.”
Ketika seorang praktisi lama datang menemui saya, saya ingin mengetahui rutinitasnya, jadi saya menanyakan beberapa pertanyaan kepadanya. Dia mengatakan bahwa dia bangun pada pukul 03:00 untuk melakukan latihan dan tidak sulit untuk bangun karena dia secara alami terbangun pada waktu itu. Dia mengatakan bahwa dia memancarkan pikiran lurus setidaknya selama 55 menit setiap kali, empat kali sehari, dan dia dapat fokus hampir sepanjang waktu.
Melihatnya, saya sangat malu pada diri sendiri. Bagi saya, itu disebut “rajin!” Sejak saat itu, saya memperpanjang waktu pemancaran pikiran lurus menjadi 30 menit. Saya melakukan latihan di pagi hari setiap hari. Saya memaksakan diri untuk bangun pagi dan bertanya pada diri sendiri tentang Dewa mana yang pernah menyelesaikan kultivasi dengan bermalas-malasan. Setiap hari yang kita miliki sekarang diperpanjang oleh Guru. Jika saya tidak menghargai waktu ini, apakah saya layak menjadi pengikut Guru?
Seorang praktisi lama di daerah saya mengundang saya ke rumahnya. Dia meminta saya untuk menunjukkan keterikatan apa pun yang dia miliki. Saya melihat buku catatan di meja samping tempat tidurnya. Itu adalah buku Zhuan Falun yang ditulis tangannya. Dia telah menyalin buku itu dengan sangat rapi. Saya terkejut karena menurut saya dia tidak berpendidikan tinggi.
Dia memiliki sekitar delapan kotak karton berisi buku-buku Dafa yang ditulis tangan. Dia telah menyalin Zhuan Falun tujuh kali, Ceramah Fa di Berbagai Tempat tiga kali, dan Hong Yin tiga kali. Saya sangat mengaguminya! Setiap kali saya melihatnya, dia terlihat sangat rendah hati!
Dia sangat pendiam namun rajin berkultivasi. Saya berada jauh di belakangnya. Berapa banyak waktu dan usaha yang dia habiskan untuk menyalin buku-buku Dafa! Saya mengingatkan diri sendiri bahwa saya harus menjadi rendah hati. Hanya dengan tetap rendah hati, saya dapat meningkat dan menjadi lebih dekat dengan kondisi Dewa.
Menerima dan Mendukung Koordinator
Dulu, saya memiliki kesalahpahaman tentang koordinator. Saya pikir bahwa mereka harusnya hebat atau praktisi tidak akan mendengarkan mereka. Karena konsep ini, saya menjadi tidak toleran, tidak mau bekerja sama, dan bahkan menjelek-jelekkan mereka di belakang. Namun selama dua tahun terakhir, saya menyadari bahwa praktisi yang paling rajin pun tidaklah sempurna. Guru mengharuskan kita untuk melihat sisi baik praktisi lain, bukan kekurangan mereka. Setelah saya mengubah perspektif saya, saya bisa bekerja sama dengan koordinator.
Dulu, di daerah saya ada tujuh koordinator tetapi sekarang sudah tidak banyak lagi. Mengapa mereka mengalami begitu banyak kesengsaraan? Mereka melakukan banyak pekerjaan Dafa tetapi tidak berkultivasi dengan gigih. Beberapa koordinator pandai berbicara tentang prinsip-prinsip Fa tetapi memiliki keterikatan yang kuat untuk membuktikan kebenaran diri mereka sendiri. Akibatnya, kekuatan lama menganiaya mereka dengan kejam.
Koordinator adalah ikatan yang menyatukan satu tubuh kultivator. Mereka memberikan kontribusi yang besar dan banyak berkorban, apapun kemampuannya. Itu sangat berharga! Saya harus bekerja sama dengan baik dan mengikuti pengaturan mereka. Ini juga merupakan ujian untuk melihat seberapa baik saya berkultivasi selama proses tersebut. Ketika saya memiliki wawasan ini, saya merasa lebih dekat dengan para koordinator. Ketika saya mendengar beberapa praktisi mengalami konflik dengan koordinator, saya dengan baik hati mengingatkan mereka bahwa kita perlu memahami dan mendukung mereka.
Ketika koordinator dibebaskan dari penjara, saya akan meminta praktisi lain untuk menyampaikan salam saya kepada mereka dan menawarkan bantuan.
Seorang koordinator dipenjarakan dan istrinya menceraikannya. Ketika dia dibebaskan, dia tidak punya rumah untuk dituju. Saya membantu menyewa apartemen dan membelikan furnitur untuknya. Dia sangat rajin berkultivasi dan banyak berkorban dalam berbagai proyek yang dia ikuti.
Ketika saya melihat kekurangan koordinator, saya dengan tulus akan menunjukkannya. Pada suatu kesempatan, seorang koordinator yang dibebaskan dari penjara merasa sedih karena beberapa praktisi tidak ingin bertemu dengannya dan menyuruhnya untuk tidak pergi ke rumah mereka lagi. Dia tidak tahu apa yang salah.
Dia sangat cakap dan mempunyai pengaruh besar terhadap praktisi, namun setelah dia dibebaskan, mereka tidak ingin melihatnya lagi. Dia bingung dan kesepian, serta tidak bisa fokus saat belajar Fa.
Saya mengatakan kepadanya, “Praktisi mendengar bahwa anda telah ‘berubah’ dan tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi pada anda. Tolong, jangan salahkan mereka. Emas akan selalu bersinar, jadi teruslah rajin berkultivasi. Mengapa anda khawatir dengan sikap mereka? Selama Guru mengakui anda, apakah sikap mereka penting!?” Dia mengangguk. Lalu, saya bertanya, “Apakah anda bingung dengan apa yang harus anda lakukan ke depannya?” Dia mengatakan iya.
“Anda melakukan banyak pekerjaan Dafa sebelumnya. Anda menjalankan lebih dari belasan percetakan sendirian, dan membuat materi klarifikasi fakta dan buku-buku Dafa. Tidak ada yang lebih mampu dari anda. Namun, anda berbicara dengan praktisi lain dengan arogan. Mereka harus mendengarkan anda, tetapi anda jarang mendengarkan mereka. Tidak ada yang berani melawan anda. Sekarang, segalanya berbeda. Anda tidak berhubungan dengan mereka. Anda merasa kesepian dan tersesat, namun pernahkah anda bertanya-tanya apakah anda telah berkultivasi nyata? Anda kekurangan satu hal mendasar yang penting: Kultivasi yang teguh. Ini adalah kelalaian besar, bukan?”
Dia mengucapkan terima kasih dan berkata, “Kata-kata anda menyentuh hati saya.”
Saya melanjutkan, “Anda tahu manusia biasa bisa melakukan apa yang telah anda lakukan. Anda berada dalam taraf kondisi kultivasi ini selama beberapa tahun. Anda menganggap bahwa semakin banyak pekerjaan yang anda lakukan, semakin baik anda berkultivasi. Saya menyarankan agar anda tenang dan jangan pergi ke mana pun atau mencari siapa pun. Tinggallah di rumah dan belajar Fa. Tingkatkan kultivasi anda dan kejarlah!”
Dia menitikkan air mata dan berkata, “Saya merasa lebih baik setelah mendengarkan anda. Kenapa tidak ada yang pernah mengatakan ini pada saya sebelumnya?”
Saya menjawab, “Siapa yang berani? Lagi pula, apakah anda akan mendengarkan mereka? Apakah anda yakin dengan kata-kata mereka?”
Saya sebenarnya sangat mengagumi koordinator ini. Dia telah melalui banyak hal di penjara tetapi masih ingin terus berkultivasi. Betapa berharganya ini! Inilah sifat ke-Buddha-an yang harus kita hargai! Saya berbagi dengannya beberapa kali lagi dalam beberapa hari berikutnya. Dia menjadi lebih optimis dan bersemangat untuk mengejar ketertinggalan dari praktisi lainnya.
Ketika koordinator tersandung, rekan-rekan praktisi harus membantu mereka dan membuat mereka merasa diterima. Kita tidak boleh memandang rendah mereka jika mereka “berubah” di penjara. Hal itu akan menghancurkan mereka. Selama kita memperlakukan mereka dengan tulus, mereka akan mengerti.
Ketika koordinator baru muncul, praktisi juga harus mendukung mereka. Seorang praktisi pernah mengatakan kepada saya bahwa si anu adalah koordinator baru. Pikiran pertama saya adalah: “Apakah dia cukup mampu untuk menjadi koordinator?”
Selama hari-hari berikutnya, dia terus muncul di pikiran saya. Kemudian, saya menjadi waspada. Keterikatan apa yang saya miliki? Apakah itu iri hati? Apakah saya tidak yakin dia cocok untuk pekerjaan itu?
Di Tiongkok, penganiayaan masih merajalela. Praktisi sangat mengagumkan ketika mereka secara sukarela menjadi koordinator sehingga praktisi lain harus mendukung mereka.
Jangan Abaikan Lingkungan Kultivasi Keluarga
Untuk jangka waktu tertentu, saya tidak bisa lulus ujian di keluarga saya. Saya mudah marah karena hal-hal sepele. Namun, ketika saya meningkat berdasarkan Fa, saya menjadi ringan hati. Ketika saya tidak begitu terikat pada sentimentalitas, segala sesuatunya menjadi tidak terlalu mengkhawatirkan.
Putri saya pulang ke rumah untuk liburan sekolah musim panas ini. Dia berkata, “Ayah, ayah terlihat sangat sehat setiap tahun ketika saya kembali sebelumnya. Mengapa anda terlihat berbeda tahun ini?” Saya terkejut dan bertanya-tanya mengapa dia mengatakan ini, karena saya merasa nyaman di dalam hati. Saya bertanya padanya bagaimana saya terlihat berbeda. “Sebelumnya, kalian semua tersenyum dan bahagia. Anda baik dan penuh kasih. Namun sekarang, anda sudah jarang tersenyum dan memasang wajah tegas. Anda bukan orang yang sama seperti dulu!”
Istri saya juga berkomentar, “Ayah anda mengerutkan kening ketika dia bermeditasi dan terlihat serius. Tubuhnya terkadang miring seperti sedang kesakitan.”
Saya bertanya-tanya bagaimana saya bisa berkultivasi menjadi orang seperti itu! Saya mencari ke dalam dan menemukan bahwa saya memiliki keterikatan kebencian dan mentalitas bersaing, terikat pada ego dan tidak mendengarkan orang lain, serta berwibawa di depan keluarga. Saya sudah lama berada dalam kondisi itu dan sulit untuk menerobosnya.
Berikut ini beberapa contohnya.
Segera setelah saya duduk untuk belajar Fa, ada hal-hal yang mengganggu, misalnya istri saya meminta saya pergi ke pasar bersamanya. Jika saya pergi bersamanya, saya tidak akan mempunyai waktu untuk belajar Fa, tetapi jika saya tidak pergi, dia akan mengeluh. Meski saya sering pergi bersamanya, saya merasa tidak bahagia dan bertanya-tanya kapan dia akan berhenti mendesak saya untuk pergi.
Kadang-kadang, saat saya menyalakan komputer, dia berteriak dari dapur, “Ayo, bantu saya memasak!” Ketika saya memintanya untuk menunggu sebentar, dia akan mengatakan bahwa saya egois dan tidak menjaganya. Saya takut orang mengatakan bahwa saya egois, jadi saya akan membantunya. Tetapi jauh di lubuk hati saya, saya tidak merasa bahagia.
Segera setelah saya duduk memancarkan pikiran lurus pada tengah hari, dia berteriak, “Makan siang sudah siap!” Saya akan menyuruhnya untuk makan terlebih dahulu tetapi dia bersikeras bahwa dia akan menunggu saya. Saya merasa bersalah, jadi saya harus makan siang bersamanya terlebih dahulu, kemudian mencari waktu untuk memancarkan pikiran lurus.
Saya pernah tidak tahan lagi dengannya dan menjadi marah. Dia membalas, “Orang lain mengatakan anda baik. Anda berpura-pura baik, tapi kelakuan anda di sekitar saya nyata. Anda sama seperti sebelumnya dan tidak berubah sedikit pun.” Saya tidak mengatakan apa pun dan bertekad untuk berubah.
Saya menyadari bahwa hal-hal sepele dalam keluarga dapat menguji toleransi seseorang dengan sangat baik. Saya dapat menemukan banyak keterikatan pada hal-hal sepele dan setiap keterikatan terpusat pada keegoisan. Saya telah menggunakan dua hal sakral “belajar Fa” dan “memancarkan pikiran lurus” sebagai alasan untuk tidak melepaskan keterikatan saya.
Saya pikir bahwa belajar Fa dan memancarkan pikiran lurus adalah hal yang sakral, dan tidak ada yang bisa mengganggu saya ketika saya melakukan keduanya. Jika ya, saya akan merasa tidak nyaman dan marah. Sebenarnya, ini saat yang tepat untuk melepaskan keterikatan saya. Ketika saya melakukan sesuatu tanpa keterikatan, hal-hal yang sakral menjadi sangat sakral. Gangguannya juga hilang. Saya terjebak dengan konsep ini selama bertahun-tahun.
Saya merasa ringan setelah mengubah perspektif saya. Ketika istri saya menuntut sesuatu lagi dari saya, saya tidak merasa kesal. Saya melakukan apa pun yang dia minta dan mendahulukan kepentingannya terlebih dahulu. Tampaknya saya kehilangan, tetapi sebenarnya saya memperoleh!
Ketika saya mengubah perilaku, istri saya juga berubah. Ketika dia melihat saya belajar Fa atau memancarkan pikiran lurus, dia berhenti meminta saya melakukan sesuatu. Saat dia memanggil saya untuk makan malam, dia tidak marah ketika saya memintanya menunggu sebentar. Semakin saya melepaskan ego saya, semakin mudah saya merasakan hidup ini. Ketika saya mempunyai belas kasih, saya tidak akan mudah marah dan akan selalu tersenyum. Selama dua tahun terakhir, saya telah melepaskan sebagian besar kebencian, mentalitas bersaing, dan kesombongan saya. Ketika hati saya jernih, saya memiliki ekspresi yang baik.
Saya merasa setetes air kecil, namun saya sangat tersanjung dan bangga bisa mengikuti Guru berkultivasi selama masa Pelurusan Fa. Hidup saya dimurnikan selama proses tersebut. Setelah melewati cobaan dan kesengsaraan ini, saya melihat dengan lebih jelas misi dan tanggung jawab saya. Saya akan mengikuti Guru dengan tekad yang lebih besar terlepas dari situasinya atau berapa lama masa pelurusan Fa akan berlangsung.
Terima kasih, Guru! Terima kasih, rekan-rekan praktisi!