(Minghui.org) Salam kepada Guru! Salam kepada rekan praktisi!
Saya mulai berlatih Falun Dafa pada akhir tahun 2019, dan ingin berbagi beberapa pengalaman terkini saya.
Saya adalah guru wali kelas di sebuah sekolah dasar antara tahun 2022 dan 2024. Kami sering mempelajari ajaran Falun Dafa bersama saat istirahat makan siang, termasuk Hong Yin untuk kelas tiga dan Zhuan Falun untuk kelas empat. Selama dua tahun tersebut, dua hingga enam siswa datang setiap hari. Separuh dari siswa saya ikut serta dari waktu ke waktu. Kadang-kadang, saya berpikir untuk beristirahat, tetapi saya tersentuh melihat anak-anak duduk melingkar dengan kaki bersila mempelajari ajaran Dafa, dan melihat hati mereka yang murni, jadi saya pun bergabung dengan mereka. Bagaimanapun, saya beruntung menjadi seorang guru dan membantu praktisi muda dengan cara ini.
Yi sering datang ke kelompok belajar. Ia adalah siswa yang aktif dan terkadang mengalami konflik dengan orang lain. Suatu hari, saya melihatnya berselisih dengan beberapa teman sekelasnya. Merasa diperlakukan tidak adil dan tidak dapat tenang, ia bergumam pada dirinya sendiri, “Tidak apa-apa. Kamu telah memberiku de (pahala).” Ia kemudian berjalan pergi dengan tenang untuk bermain bola. Melihat Yi menjadi mampu menahan diri karena ia memahami de dan karma, saya merasa turut bergembira.
Contoh lain adalah tiga gadis yang sering bertengkar satu sama lain. Mereka saling mengkritik dan mengatakan hal-hal buruk di belakang. Saya berkata kepada mereka, “Guru Li telah memberi tahu kita, Sebagai orang Xiulian, mengintrospeksi ke dalam adalah sebuah pusaka.' Saya bertanya-tanya mengapa saya melihat kalian bertengkar. Saya pikir mungkin ada beberapa hal yang perlu saya tingkatkan.”
Melihat mereka kebingungan, saya berkata, “Mulai sekarang, jangan menjelek-jelekkan orang lain di belakang mereka. Sebagai gurumu, saya juga tidak akan melakukan itu. Oke?” Yang mengejutkan saya, ketiga gadis yang cemberut berubah menjadi tersenyum lebar. Dari sini, saya juga belajar untuk menjadi lebih baik, terutama dalam hal kultivasi pembicaraan saya.
Setelah para siswa ini naik kelas, mereka sering menulis kartu ucapan selamat hari raya yang berisi hal-hal seperti, “Saya akan mengikuti prinsip Sejati-Baik-Sabar selamanya.” Saya kemudian berterima kasih kepada Guru Li karena telah memberi saya kesempatan ini. Kalau dipikir-pikir, saya dulu menganggap mengajar hanya sekadar profesi. Ketika siswa atau orang tua membuat kesulitan, saya akan marah dan mengeluh kepada guru-guru lain. Sekarang saya mengerti tujuan sebenarnya saya menjadi guru karena ini bisa jadi merupakan sumpah prasejarah yang saya buat di masa lalu. Saya menghargai interaksi saya dengan siswa, orang tua, dan guru-guru lain, karena mereka dapat membantu saya meningkatkan Xinxing (kualitas moral) saya dan saya dapat berbagi Dafa dengan mereka. Ini persis seperti yang dikatakan Guru:
“Bukankah itu hal yang sangat baik? Oleh sebab itu anda menjumpai hal baik, hal buruk, asalkan anda telah berkultivasi Dafa, semuanya adalah hal baik, itu pasti.” (Ceramah Fa pada Konferensi Fa di San Francisco)
Saya sering bercerita tentang Shen Yun kepada guru-guru lain dan melihat reaksi mereka yang mencerminkan kondisi kultivasi saya. Setiap tahun, ada satu guru bergantian menjadi koordinator. Tahun ini giliran Liu, tetapi ia tidak mau menjadi koordinator. Tanpa koordinator, guru-guru mungkin akan mengelakkan tanggung jawab mereka dan pelajaran bisa terpengaruh. Sebagai seorang praktisi, saya tahu bahwa saya harus memikirkan orang lain, jadi saya mengajukan diri untuk peran tersebut. Hubungan antara sesama guru menjadi sangat baik, dan Liu memperhatikannya. Ketika saya bercerita kepadanya tentang Shen Yun pada tahun-tahun sebelumnya, ia sering tersenyum dan dengan sopan menolak saya. Beberapa minggu sebelum pertunjukan kali ini, Liu mengatakan kepada saya bahwa ia membutuhkan energi positif, dan meminta saya untuk membelikan tiket untuknya. Ia berkata bahwa ia sangat menyukai pertunjukan itu sehingga ia berlangganan Shen Yun Creations. Melihat ke belakang, saya tahu peran koordinator adalah ujian bagi saya untuk memikul tanggung jawab.
Ketika musim tur Shen Yun dimulai pada akhir tahun lalu, saya agak takut untuk merekomendasikan pertunjukan tersebut kepada rekan kerja. Saya tahu ini adalah sesuatu yang harus saya lakukan, tetapi saya agak ragu karena saya biasanya tidak banyak berinteraksi dengan guru-guru lainnya. Kemudian saya teringat kata-kata Guru:
“Pengikut Dafa di daerah mana pun, pada dasarnya kalian adalah harapan bagi makhluk hidup di daerah tersebut untuk dapat tertolong, lagi pula harapan satu-satunya.” (Ceramah Fa pada Konferensi Fa Internasional di New York)
Saya memutuskan untuk memenuhi sumpah prasejarah saya dan memberi tahu orang lain tentang Shen Yun. Ketika menyebutkan Shen Yun kepada Wang, ia menjawab tanpa mengangkat kepalanya, “Saya tidak akan pergi. Saya punya keyakinan sendiri.” Saya tersenyum dan berkata, “Tidak masalah. Saya hanya ingin memberi tahu anda tentang hal itu. Banyak pendeta dan uskup telah pergi menontonnya.” Saat ini ia masih bersikap dingin terhadap saya, tetapi saya percaya setiap interaksi akan membawanya lebih dekat ke Shen Yun.
Beberapa hari kemudian, saya bertanya kepada guru Zhao apakah ia ingin menonton Shen Yun, dan ia berkata, “Tentu saja!” Ketika ia masih di sekolah dasar, gurunya mengatakan kepadanya bahwa Shen Yun hebat. Saya kemudian pergi bertanya kepada guru Zheng, yang juga setuju tanpa ragu. Ia senang karena pamannya merekomendasikan Shen Yun kepadanya setiap tahun, tetapi ia tidak pernah punya kesempatan untuk menontonnya. Ketika saya mengunjungi bengkel mobil beberapa hari kemudian, seorang manajer bisnis datang untuk memberi tahu saya tentang kartu kredit baru. Setelah itu saya mengeluarkan brosur Shen Yun dan memberi tahunya tentang hal itu. Ia sangat senang, mengatakan bahwa ia selalu ingin menonton pertunjukan tetapi selalu melewatkannya. Ia membeli tiket untuk seluruh keluarganya. Saya tahu ketiga orang ini mungkin pernah mendengar tentang Shen Yun di masa lalu. Seiring berjalannya waktu, jati diri mereka yang sebenarnya terbangun sehingga mereka dapat menonton pertunjukan tersebut.
Karena mobil saya hanya dapat membawa lima orang, saya menentukan target untuk mengajak empat rekan kerja menonton Shen Yun bersama. Kemudian rekan kerja kelima juga tertarik, dan saya menyadari bahwa target saya terlalu rendah, karena lebih banyak orang perlu diselamatkan. Salah satu dari mereka adalah wali kelas dari kelas lima, jadi saya memutuskan untuk mengunjungi kelas-kelas lain, satu per satu. Setelah kapasitas hati saya meningkat, guru-guru yang dulu menolak saya pun sekarang setuju untuk ikut. Pada akhirnya, semua enam wali kelas dari kelas lima memutuskan untuk ikut, dan salah satu dari mereka mengajukan diri untuk membawa mobilnya.
Mengingat masih ada kursi-kursi kosong di beberapa kendaraan, saya memutuskan untuk mengundang guru kelas enam, Feng. Menariknya, ia ingat bahwa ketika ia sedang mengedit buku harian siswa, siswa tersebut menceritakan pengalamannya menonton Shen Yun, dan betapa hebatnya itu. Feng memutuskan untuk membeli dua tiket agar ia dan istrinya bisa pergi bersama. Sebenarnya, saya pernah mengajar siswa itu tahun lalu, dan sangat menyenangkan bahwa kesan positifnya terhadap Shen Yun memotivasinya untuk memberi tahu orang lain tentang pertunjukan itu.
Pada akhirnya, lima belas rekan kerja beserta keluarga mereka pergi menonton Shen Yun. Saya jadi paham bahwa misi saya adalah memberi tahu orang-orang, “Shen Yun ada di sini.” Apakah mereka pergi atau tidak adalah pilihan mereka. Saya tidak terikat pada hasilnya, tetapi saya harus melakukannya atas nama pengikut Dafa dan melakukan segala sesuatu tanpa mengejar sesuatu.
Ketika mengorganisasi siswa untuk menonton Shen Yun secara berkelompok terakhir kali pada tahun 2021, beberapa membatalkan karena pandemi, dan ada gangguan terjadi pada salah satu orang tua yang mengalami depresi. Namun, baik siswa maupun orang tua mereka sangat terkesan setelah menonton pertunjukan tersebut. Mempertimbangkan dorongan dari Guru ini, saya memutuskan untuk terus melakukannya, karena saya tidak dapat mengecewakan orang-orang yang mengandalkan saya.
Ketika musim Shen Yun dimulai tahun lalu, saya sekali lagi mengundang siswa di kelas saya, dan orang tua mereka, untuk menonton. Umpan baliknya sangat positif, dan beberapa orang tua berterima kasih atas kegiatan yang luar biasa tersebut.
Azhe, salah satu siswa paling nakal di kelas, beberapa kali membuat masalah. Saya kesal dan berkata ia tidak bisa pergi ke Shen Yun jika ia terus bersikap seperti itu. Di akhir kelas, Azhe mengatakan kepada saya sambil menangis bahwa ia tidak akan pergi ke Shen Yun, karena ayahnya bekerja keras untuk mencari nafkah dan tiket Shen Yun mahal, dan ia ingin menabung untuk ayahnya.
Awalnya saya merasa agak lega, karena mengira perjalanan ini akan lebih mudah tanpa dia. Kemudian saya menyadari bahwa pikiran ini tidak pantas karena berdasarkan pada keegoisan saya. Jadi saya memutuskan untuk melepaskan keterikatan saya dan meminta maaf. Setelah kelas berikutnya selesai, saya meminta Azhe untuk tetap tinggal, dan mengatakan kepadanya, “Sebagai guru kamu, saya sering mengatakan bahwa kita harus menjadi orang baik dengan mengikuti prinsip Sejati-Baik-Sabar. Namun, sebelumnya saya tidak bersikap baik kepada kamu, jadi saya minta maaf. Bisakah kamu memaafkan saya? Saya masih berharap kamu akan datang ke pertunjukan Shen Yun.” Dengan air mata di matanya, Azhe mengangguk. Dua hari kemudian, ia membawa uangnya dan berkata akan pergi.
Hari ketika kami pergi ke teater, 31 siswa dan orang tua terpesona oleh pertunjukan Shen Yun. Azhe berperilaku seperti seorang pria muda. Beberapa anggota staf memuji anak-anak atas sopan santun mereka. Saya tahu itu karena saya terkadang berbagi Kreasi Shen Yun dengan mereka, dan mereka telah mendapat manfaat. Sebelum naik ke kelas berikutnya, beberapa siswa bertanya apakah mereka bisa pergi bersama saya ke Shen Yun tahun depan. Saya tersenyum dan mengangguk. Terima kasih, Guru, atas dorongannya. Saya akan terus merekomendasikan Shen Yun di masa mendatang.
Saya pernah bermimpi bahwa selama belajar kelompok dan diskusi mingguan, Guru yang penuh belas kasih, datang dan duduk di depan panggung. Ketika bangun, saya menyadari bahwa kami perlu memperhatikan belajar kelompok dan diskusi kami meskipun tidak banyak praktisi yang dapat hadir. Ini karena Fashen Guru selalu mengurusi lingkungan belajar kelompok.
Saya juga belajar bahwa penting bagi kita untuk berbagi pemahaman secara terbuka. Hal ini bermanfaat bagi praktisi lain dan juga diri kita sendiri. Ini bukan untuk memvalidasi diri kita sendiri; sebaliknya, Guru mengharapkan kita untuk memikirkan orang lain tanpa menjadi egois. Saya senang dapat berbagi pengalaman saya di sini.
Terima kasih kepada Guru. Terima kasih kepada rekan-rekan praktisi.