(Minghui.org) Pembimbing dari tempat latihan di seluruh Taiwan mengadakan pertemuan tahunan mereka di Taipei di Pusat Kegiatan Pemuda Chientan pada 15 dan 16 Juni untuk membaca ajaran dan berbagi pengalaman kultivasi mereka. Mereka berbicara bagaimana mereka menerapkan prinsip Sejati-Baik-Sabar dalam kehidupan sehari-hari dan, sebagai pembimbing, bagaimana bertindak sesuai dengan persyaratan Dafa sehingga praktisi dapat meningkat bersama-sama.
Praktisi melakukan latihan selama pertemuan mereka di Pusat Kegiatan Pemuda Chientan pada 16 Juni pagi hari
Selama kegiatan berbagi pengalaman bersama pada 16 Juni sore hari, praktisi berbicara tentang kesehatan fisik dan bimbingan spiritual yang mereka peroleh dari Falun Dafa. Dengan mencari ke dalam dan meningkatkan diri, mereka mampu membimbing praktisi lain untuk meningkat bersama.
Belajar bersama dan berbagi pengalaman pada sore hari 16 Juni
Lingkungan yang Lebih Baik
Xiurong dari Kaohsiung berbicara bagaimana dia membantu praktisi di wilayahnya dengan belajar bersama dan berbagi pengalaman. Dia memperhatikan jumlah praktisi yang berpartisipasi dalam arena belajar bersama menurun akhir-akhir ini. Ketika dia mencari ke dalam, dia menyadari bahwa pembimbing tempat latihan bersama di daerah tersebut, termasuk dirinya, perlu berbuat lebih baik. Jadi dia meminta pembimbing lainnya untuk lebih sering bertemu membaca Fa dan mendiskusikan bagaimana mereka dapat meningkatkan Xinxing. Dia berkata, “Dalam berbagi pengalaman ini saya memperoleh pemahaman yang lebih dalam.”
Suatu hari ketika dia sedang mengemudi di jalan raya, Xiurong menemukan remnya tidak berfungsi. Tiba-tiba suatu kekuatan memutar kemudi sehingga mobilnya melaju ke tengah jalan yang tidak ada kendaraan, sehingga terhindar dari kecelakaan. Dia segera berterima kasih kepada Guru Li (pencipta Falun Dafa) karena telah melindunginya. Dia mencari ke dalam setelah kembali ke rumah dan menyadari bahwa dia selalu melihat speedometer untuk memeriksa kecepatannya. Jika tidak ada kamera lalu lintas, dia akan melampaui batas kecepatan. Dia berkata, “Saya mengerti ini salah, Sebagai seorang praktisi Falun Dafa, saya harus selalu sejati.”
Xiurong mengatakan dia tidak hanya berterima kasih kepada Guru Li atas perlindungannya, tetapi juga menyadari kejadian itu terjadi karena dia menyimpang dari prinsip-prinsip Dafa. Setelah dia berbagi pemahamannya tentang apa yang terjadi, praktisi lain bersedia untuk membicarakan pemikiran mereka dan mencari ke dalam juga.
Hasilnya, semakin banyak praktisi yang bergabung dalam arena belajar bersama dan berbagi pengalaman. Selain belajar bersama setiap hari, sesi lain ditambahkan pada malam hari sehingga mereka yang bekerja seharian dapat hadir. Dia berkata, “Praktisi sangat menyukai lingkungan ini.”
Mencari ke Dalam
Zhongpeng dari Kota New Taipei mengatakan bahwa, selain berbagi pengalaman, dia membuat rencana bagi praktisi untuk bergiliran dan berbagi pengalaman mereka. Setelah beberapa waktu, suasana di tempat latihan bersama membaik dan lebih banyak praktisi yang bersedia untuk berbicara.
Zhongpeng berkata, karena dia melakukan sesuatu dengan cepat dan istrinya lebih lambat, dia terkadang kehilangan kesabaran. Memikirkan cara untuk mengatasi masalah tersebut, dia mengatakan kepada istrinya bahwa dia akan menampar wajahnya dua kali jika dia marah lagi. Suatu hari ketika hal ini terjadi dan dia hendak menampar dirinya sendiri, dia berpikir, “Istri saya tidak tahu bahwa saya sudah kehilangan kesabaran lagi. Apakah saya benar-benar harus melakukan apa yang saya katakan?” Menyadari pemikiran ini tidak benar, dia memberi tahu istrinya apa yang terjadi dan menampar dirinya sendiri dua kali.
Karena dia bertekad untuk memperbaiki diri, Zhongpeng menyadari situasinya berubah dan kemudian dia jarang kehilangan kesabaran.
Setelah kejadian ini, dia memperhatikan bahwa semakin banyak praktisi yang bersedia berbagi pemahaman mereka. Misalnya, seorang praktisi tidak mengikuti belajar bersama selama tujuh atau delapan tahun. Setelah belajar bersama baru-baru ini, dia meneteskan air mata. Menyesali kesempatan yang dia lewatkan, dia memposting pesan di grup chat mereka, mendorong orang lain untuk menghadiri belajar bersama.
Zhongpeng tersentuh oleh pengalaman ini. Zhongpeng berkata, “Semakin banyak praktisi yang berpartisipasi dalam latihan bersama dan, seiring dengan membaiknya lingkungan kultivasi, koordinasi juga menjadi lebih mudah.”
Tanggung jawab sebagai Pembimbing
Shuzhen dari Tainan telah berpikir untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik untuk arena latihan bersama. Setelah pandemi, dia melihat lebih sedikit praktisi di arena belajar dan latihan, dan situasinya semakin memburuk seiring berjalannya waktu. Dia mulai dengan melihat dirinya sendiri terlebih dahulu dan menyadari bahwa dia kurang memedulikan orang lain karena jadwal kerjanya yang sibuk. Jadi dia dan pembimbing lainnya mulai menindaklanjuti untuk mengetahui situasi mereka.
Dia berkata, “Selama proses ini, saya belajar bahwa saya harus mengultivasi diri saya dengan baik agar bisa membantu orang lain. Oleh karena itu, saya mematut diri untuk melakukannya dengan baik dalam mempelajari ajaran sehingga saya benar-benar dapat meningkat.”
Berdasarkan masukan, Shuzhen menyesuaikan jadwal belajar bersama dan diskusi serta membuat rencana bagi praktisi untuk mempersiapkan berbagi pengalaman terlebih dahulu. Hal ini membantu kualitas diskusi kelompok. Dia dan pembimbing lainnya menghubungi pembimbing di tempat latihan sehingga praktisi dapat meningkat sebagai satu kesatuan.
Shufen berkata, “Merupakan suatu kehormatan untuk menjadi pembimbing di tempat latihan bersama. Ini juga merupakan tanggung jawab kami untuk menyediakan lingkungan kultivasi yang stabil dan lebih baik.”
Melepaskan Keterikatan
Antao dari Taoyuan bekerja untuk sebuah media berita. Saat berbagi pengalaman bersama, dia menceritakan sesuatu yang terjadi beberapa tahun lalu. Ketika dia sibuk dengan perencanaan bisnis, seorang klien menghubunginya untuk meminta proposal. Karena saking sibuknya, Antao hanya mengesampingkan permintaan proposal tersebut dan tidak menindaklanjutinya.
Ketika dia merenungkan bagaimana dia berperilaku, Antao menyadari keterikatannya pada nama dan kepentingan materi. Jika seorang rekan kerja pernah berinteraksi dengan kliennya di masa lalu, dia akan dengan senang hati memberikan bisnisnya kepada rekan kerjanya meskipun itu berarti dia kehilangan komisi. Kali ini ketika klien meminta proposal, dia tidak berusaha untuk menugaskan kepada rekan kerjanya. Antao berkata, “Jika dipikir lebih dalam, saya tahu saya masih mempunyai keterikatan pada nama dan kepentingan materi, dan saya perlu berbuat lebih baik.”