Falun Dafa Minghui.org www.minghui.org CETAK

Belanda: Acara Mingguan Meningkatkan Kesadaran akan Penganiayaan Rezim Komunis Tiongkok

28 Juni 2024 |   Oleh praktisi Falun Dafa di Belanda

(Minghui.org) Praktisi Falun Dafa mendirikan stan informasi di Stasiun Pusat Utrecht setiap minggu untuk memberi tahu pejalan kaki yang lewat tentang penganiayaan yang dilakukan oleh Partai Komunis Tiongkok (PKT). Mereka membagikan brosur, memperagakan latihan, dan mengumpulkan tanda tangan petisi untuk mengakhiri penganiayaan dan pengambilan organ hidup-hidup yang dilakukan oleh PKT.

Praktisi di Stasiun Utrecht meningkatkan kesadaran akan penganiayaan

Pada Mei dan Juni ini, praktisi mengadakan kegiatan di Stasiun Pusat Utrecht seperti biasa. Banyak pejalan kaki yang berhenti untuk menandatangani petisi dan berbagi pemikiran mereka mengapa mereka memilih untuk mendukung praktisi.

Pada 2 Juni, setelah mengetahui tentang penganiayaan, mahasiswa sarjana Lukas Pool berkata bahwa kejahatan yang terjadi di Tiongkok dan fakta bahwa PKT tidak mengizinkan orang untuk berlatih sangatlah buruk. Dibandingkan dengan upaya orang Belanda yang menandatangani petisi, upaya ini hanyalah upaya kecil. “Ya, ini adalah ateisme [yang diberlakukan oleh PKT]. Masyarakat ditindas oleh pemerintah, dan anda tentu tidak ingin hal ini terjadi pada umat manusia,” kata Pool.

Falun Dafa mengajarkan Sejati, Baik, Sabar, dan praktisi menggunakannya sebagai panduan moral. Pool mengatakan bahwa mereka harus diizinkan untuk mempraktikkan nilai-nilai ini secara bebas dan tidak boleh dianiaya karena keyakinan mereka.

Pool berkata, “Tentu saja seseorang harus bisa melakukan apa yang dia inginkan, yakin dan hidup sesuai keinginannya sendiri, dan itu tidak mungkin dilakukan di Tiongkok.”

Falun Dafa Membantu Orang Menjadi Tenang

Pada 19 Mei, setelah mengetahui tentang penganiayaan, psikolog Femke Wolf terkejut bahwa praktisi Tiongkok dianiaya karena memegang teguh keyakinan mereka.

Psikolog Femke Wolf

“Saya pikir sangat buruk jika orang melakukan ini demi kekuasaan atau karena perbedaan pendapat. Penting bagi setiap orang untuk diizinkan hidup bebas,” katanya.

Melihat praktisi bermeditasi di depan Stasiun Utrecht, Wolf berkata, “Ketika Anda dapat menemukan kedamaian batin seperti itu, itu adalah hal yang indah, terutama dalam masyarakat saat ini. Segalanya berkembang begitu cepat, semua orang menginginkan lebih banyak hal. Namun satu hal yang pasti: Masyarakat harus terus melakukan [hal yang benar] dari awal hingga akhir.”

Dia berkata, “Saya pikir penting untuk mengikuti prinsip-prinsip ini [Sejati, Baik, Sabar] dalam kehidupan seseorang. Saya tidak tahu apakah semua orang dapat mempraktikkannya dengan baik, namun bermeditasi, berpikir, dan melakukannya secara sadar dapat membuat anda lebih mampu mengikuti [prinsip-prinsipnya]. Jadi menurut saya [Falun Dafa ] sangat baik.”

Dr Daniëls adalah profesor sejarah di Universitas Groningen. Pada 2 Juni, dia menandatangani petisi setelah mengetahui tentang penganiayaan. Dia berkata bahwa dia menandatanganinya karena penganiayaan di Tiongkok sangat meresahkan.

Jitse Daniels mengajar sejarah.

“Penganiayaan ini sangat buruk karena sebagian besar diabaikan, terutama di Tiongkok dan pemberitaan di sana. Jadi menurut saya sangat penting agar penganiayaan ini dimasukkan ke dalam agenda Barat, untuk memberikan tekanan pada PKT agar tidak lagi terlihat. Jika tidak, tentu saja hal ini akan terus berlanjut.”

Falun Dafa dan meditasi bukanlah hal asing bagi Daniels. Dia berkata, “Saya telah membaca tentang Falun Dafa dan penganiayaan yang dilakukan oleh PKT; seorang kenalan saya berlatih. Saya tahu bahwa ini adalah cara hidup yang sangat netral dan damai, dan tidak ada alasan untuk menganiayanya dengan cara apa pun. Jadi apa yang terjadi di Tiongkok adalah kejahatan.”

Dia berkata bahwa prinsip-prinsip Falun Dafa penting dan dapat membantu orang hidup harmonis.

Dia berkata, “Pemerintah komunis Tiongkok menentang nilai-nilai ini, jadi menurut saya penting bagi masyarakat Tiongkok untuk membuat suara mereka didengar.”

Dia juga mendiskusikan penganiayaan dengan teman-temannya dan meneruskan petisi.