(Minghui.org) Praktisi mengenakan jaket kuning cerah memperagakan latihan Falun Dafa di sepanjang pantai Rose Bay di Sydney pada 11 Agustus 2024. Bersama dengan spanduk yang berisi pesan-pesan seperti, “Falun Dafa Baik” dan “Falun Dafa berdasarkan pada prinsip Sejati, Baik, Sabar,” mereka menjadi pemandangan yang menarik perhatian, dan banyak peserta maraton City2Surf memperhatikannya. Ribuan pelari berpartisipasi dalam maraton tahunan yang populer ini, dan beberapa orang berkata tentang Falun Dafa, “Senang sekali melihat latihan yang begitu damai!”
Peserta maraton City2Surf memperhatikan praktisi saat mereka melakukan latihan Falun Dafa.
Maraton tahunan City2Surf merupakan maraton terbesar di Australia. Selama 50 tahun terakhir, City2Surf telah berkembang dari sekadar lomba lari setempat menjadi salah satu lomba lari rekreasi terbesar di dunia yang menarik lebih dari 85.000 peserta dari seluruh dunia. Peserta dalam acara ini menggalang dana untuk lebih dari 100 organisasi amal. Banyak pelari maraton melambaikan tangan saat berlari melewati para praktisi, dan beberapa berseru, "Apa yang anda lakukan sungguh menakjubkan!"
Penting untuk Mengetahui Fakta Kebenaran
Tamara Power, yang bersekolah di sekolah perawat di Sydney, berkata, “Sejati, Baik, Sabar adalah hal yang luar biasa.”
Tamara Power bersekolah di sekolah perawat di Sydney dan mengatakan bahwa ia pernah mendengar tentang Falun Dafa sebelumnya, tetapi tidak tahu banyak tentang latihan spiritual tersebut. Ketika ia mengetahui tentang penganiayaan di Tiongkok, ia berkata bahwa tentu saja hal ini harus dihentikan. Ketika ia diberi tahu bahwa Partai Komunis Tiongkok (PKT) tidak hanya menganiaya praktisi, tetapi juga mengambil organ mereka tanpa persetujuan, ia berkata, “Wah, ini menjijikkan! Terutama ketika saya melihat Falun Dafa adalah latihan kultivasi yang begitu indah dan lembut.”
Ia juga mengatakan bahwa ia merasakan energi yang tenang saat berlari melewati stan informasi. Ia menganggap prinsip-prinsip Sejati, Baik, Sabar bermanfaat bagi masyarakat, “Sangat damai. Ketika saya membaca kata-kata Sejati, Baik, Sabar, saya berpikir, wah, ini hebat. Saya butuh ini. Kita butuh lebih banyak hal seperti ini. Saya pikir ketiga hal ini telah hilang di dunia saat ini.”
Ia juga mengatakan penting bagi orang untuk mengetahui fakta kebenaran. “Khususnya di era yang penuh kebohongan dan AI ini, saya rasa penting untuk mengetahui fakta kebenaran.”
Tamara berkata, “Saya seorang perawat, jadi saya berharap semua orang memiliki empati,” setelah menandatangani petisi untuk menyerukan diakhirinya penganiayaan. “Kita harus mengadakan lebih banyak kegiatan untuk memberi tahu orang-orang tentang penganiayaan ini.”
Kita Harus Menghentikan Penganiayaan Ini
Rodrigo Seijas mengatakan kepada praktisi, “Apa yang anda lakukan sungguh luar biasa.”
Rodrigo Seijas belum pernah mendengar tentang Falun Dafa sebelumnya, tetapi ketika ia melihat orang-orang melakukan latihan, ia merasa damai, “Saya suka latihan itu. Ya, penampilannya sangat indah. Apa yang anda lakukan sungguh menakjubkan.”
Ia memuji prinsip-prinsip Falun Dafa, Sejati, Baik, Sabar dan berkata, “Setiap orang membutuhkan nilai-nilai ini.”
Ia berpendapat bahwa orang-orang harus menghentikan PKT menganiaya Falun Dafa di Tiongkok, “Tentu saja, 100 persen, kita harus menghentikan ini.”
Ia berharap para praktisi akan terus bekerja keras agar semua orang mengetahui fakta kebenaran. “Dengan begitu, orang-orang dapat membuat pilihan yang tepat. Tidak diragukan lagi, mengetahui fakta kebenaran adalah hal yang baik.”
Glenn William berkata, “Kita harus menghentikan penganiayaan ini.”
Glen William mengatakan bahwa ini adalah pertama kalinya ia mendengar tentang Falun Dafa dan penganiayaan yang dialami oleh para praktisi di Tiongkok. Setelah seorang praktisi menjelaskan situasi tersebut kepadanya, ia berkata, "Kita harus menghentikan ini."
Ia menambahkan, “Saya merasa damai saat melihat praktisi melakukan latihan dan bermeditasi hari ini. Mereka memiliki energi positif yang luar biasa.”
Peserta lomba City2Surf menandatangani petisi untuk mendukung seruan diakhirinya penganiayaan terhadap Falun Dafa di Tiongkok.