(Minghui.org) Pada tanggal 31 Desember 2008, Marching Band Dunia Surga Malaysia bersama-sama dengan warga setempat di ibukota Kuala Lumpur untuk pertama kalinya menghitung mundur dan menyambut tahun baru. Penampilan mereka mengguncang kota tersebut.

Marching Band Dunia Surga (warna biru) menghitung mundur bersama warga setempat

Marching Band Dunia Surga menghitung mundur bersama warga setempat

Penampilan Marching Band Dunia Surga mendapat sambutan hangat dari warga setempat

Penampilan Marching Band Dunia Surga mendapat sambutan hangat dari warga setempat

Marching Band Dunia Surga terus bermain setelah perhitungan mundur

Pada pukul 23.40 waktu setempat, anggota Marching Band Dunia Surga tiba di Kuala Lumpur, distrik tersibuk dan segera menarik perhatian dari orang-orang setempat dan turis. Orang-orang segera mengambil foto band tersebut. Band memainkan beberapa lagu, termasuk “Falun Dafa Hao (baik),” “Genderang dan Terompet Menggetarkan Sepuluh Penjuru Dunia,” “Fa Meluruskan Alam Semesta,” “Presenting the Treasure,” dan “Ode to Joy.” Para penonton memberi tepuk tangan hangat, dan suara keras serta keceriaan musik mengguncang kota.

Pada tengah malam, kembang api menerangi angkasa malam. Band memainkan lagu “Falun Dafa Hao” untuk menyambut tahun baru bersama dengan warga setempat; namun orang-orang enggan untuk pergi. Jadi, band memainkan beberapa tambahan lagu, dan praktisi lain membagikan materi klarifikasi fakta.

Chinese: http://minghui.ca/mh/articles/2009/1/1/192749.html
English: http://www.clearwisdom.net/emh/articles/2009/1/4/103601.html