Nama: Du Juan (杜娟)
Jenis Kelamin: Perempuan
Usia: 56 tahun (Lahir pada 7 Maret 1954)
Alamat: Komunitas Suojiafen, Distrik Haidian, Beijing
Pekerjaan: Tidak Diketahui
Tanggal Kematian: 14 Juni 2011
Tanggal Penangkapan Terakhir: 6 Mei 2010
Tempat Penahanan Terakhir: Penjara Wanita Beijing (北京市女子监狱)
Kota: Beijing
Penganiayaan yang Diterima: pengurangan waktu tidur, kerja paksa, pencucian otak, hukuman ilegal, pemukulan, pemenjaraan, kurungan isolasi, penyiksaan

(Minghui.org) Du Juan mengidap kanker saat dianiaya di Penjara Wanita Beijing. Dalam cepat, kankernya berubah menjadi stadium akhir dan dia berada dalam kondisi kritis. Keluarganya berulang kali meminta pembebasannya dengan jaminan. Otoritas penjara menolak membebaskannya dengan berbagai alasan. Du akhirnya meninggal dunia di sebuah rumah sakit dekat penjara pada sore hari, 14 Juni 2011. Dia meninggalkan seorang putra yang mengalami keterbelakangan mental dan seorang ayah yang hampir berusia 90 tahun.


Du Juan

Du menderita secara fisik maupun mental sebelum meninggal dunia. Dia harus bergantung pada obat penghilang rasa sakit setiap hari untuk menghilangkan rasa sakit. Tubuh bagian bawahnya membengkak dan sangat lemah. Ayahnya, seorang pensiunan dokter militer, meneteskan air mata melihat kondisinya. Keluarganya meminta agar dia dibebaskan untuk menerima perawatan medis, tetapi petugas penjara menolak untuk membebaskannya karena dia tidak mau melepaskan keyakinannya pada Falun Gong. Kemudian, petugas juga mengatakan bahwa dia belum menjalani setengah masa hukuman dan sehingga tidak dapat  memperoleh pembebasan bersyarat untuk perawatan medis. Sementara itu, mereka juga menyatakan bahwa penyakitnya sudah mencapai stadium akhir dan usaha penyembuhan dia hanya sia-sia saja, jadi mereka tidak melakukan tindakan apa-apa selain memberi obat penghilang rasa sakit serta menolak rumah sakit lain untuk merawatnya.

Du memperoleh manfaat baik fisik maupun mental dari latihan Falun Gong. Namun, dia ditangkap karena memberitahu orang-orang mengenai latihan tersebut dan dikirim ke Penjara Wanita Beijing pada 2004. Liu Yingchun, direktur Penjara Distrik No.4, yang terkenal “transformasi” praktisi di sistem pengadilan Beijing. Dia menggunakan segala macam metode untuk menyiksa Du secara fisik dan mental. Dia juga menghasut tahanan kriminal untuk memantau dan menyiksanya.

Du dikurung di dalam sel isolasi selama setahun sejak awal Agustus 2005. Dia juga diawasi setiap waktu. Para petugas mengurangi waktu tidurnya dan memaksa dia berdiri atau duduk dalam waktu yang lama. Kaki dan pahanya menjadi bengkak karena penyiksaan ini. Bagian tulang ekornya mengeluarkan nanah berdarah akibat ditendang oleh tahanan pecandu narkoba, dan seluruh tubuhnya dipenuhi luka memar karena dipukuli. Mereka juga secara verbal menghina dan mengancam Du.

Pada Mei 2006, petugas penjara memulai penyiksaan lain terhadap Du. Mereka menambah personil pengawas dari dua orang menjadi enam orang. Enam orang secara bergantian mengawasinya. Empat orang memaksa dia menjawab pertanyaan yang memfitnah Falun Gong dan menonton video serta membaca buku yang memfitnah latihan tersebut. Pada malam hari, dua orang yang mengawasinya tidak membiarkan dia tidur. Setelah Agustus 2006, Du dipaksa melakukan pekerjaan berat sampai larut malam. Penyiksaan fisik dan mental dalam waktu yang lama ini telah memperburuk kondisi kesehatannya.

Liu Yingchun lalu mengirim putra Du yang tidak memiliki tempat tinggal ke sebuah panti asuhan, merekam video yang memperlihatkan kondisi buruk putranya, dan menyalahkan Du bertanggung jawab atas kondisi putranya. Setelah itu, mereka mengedarkan video itu di seluruh distrik penjara, membuat Du menderita ejekan, serangan pribadi, dan hinaan dari narapidana lain.

Pada 6 Mei 2010, dia kembali ditangkap dan dijatuhi hukuman tiga tahun penjara. Dia ditahan di Penjara Distrik No. 8 di Penjara Wanita Beijing. Zhang Haina, direktur Penjara Distrik No. 8, juga dikenal sebagai “transformasi” praktisi. Du Juan didiagnosa menderita kanker dan meninggal dunia setelah dianiaya di Penjara Wanita Beijing.

Du bukan satu-satunya praktisi yang dianiaya di Penjara Wanita Beijing. Zhang Chunfang dan Geng Jin juga menderita penyakit dan meninggal dunia di Penjara Distrik No. 4. Karena penyiksaan secara fisik dan mental, Cao Guirong, Huang Jinxiang, Zhao Xuefeng dari Penjara Distrik No. 8, dan Li Li, Ji Lianyun, Li Fengying, Nan Xiuping dan Ding Xiaolan dari Penjara Distrik No. 4 juga mendapat berbagai macam penyakit.

Artikel terkait:
http://www.clearwisdom.net/html/articles/2011/6/15/126045.html
http://www.clearwisdom.net/html/articles/2011/6/8/125887.html

Chinese: http://minghui.ca/mh/articles/2011/6/18/杜鹃女士被北京女子监狱迫害致死(图)-242634.html
English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2011/6/22/126186.html