Pada 5 November 2012, sebuah gerakan yang diprakarsai oleh Bob Doris, seorang anggota Parlemen Skotlandia, untuk mengutuk praktek tidak bermoral Partai Komunis China (PKC) terhadap pengambilan organ praktisi Falun Gong yang masih hidup dan tahanan lain yang menyuarakan hati nurani. Tindakannya adalah mendesak PBB untuk menyelidiki kekejaman ini, dengan cepat mendapatkan dukungan dari 29 anggota Parlemen Skotlandia.

(Minghui.org)

Bob Doris, anggota Parlemen Skotlandia

Seiring lebih banyak detil yang terungkap setelah usaha pembelotan Wang Lijun, mantan kepala polisi Chongqing yang berperan dalam kejahatan pengambilan organ, PBB bersama dengan berbagai kelompok hak asasi manusia internasional dan para petinggi dari seluruh dunia, menyatakan keprihatinan mendalam atas praktek pengambilan organ hidup oleh PKC. Beberapa orang mengutuk praktek tersebut sebagai "kejahatan yang belum pernah terjadi sebelumnya di planet ini."

Doctors Against Forced Organ Harvesting, sebuah kelompok advokasi medis yang terdiri dari para dokter dari sejumlah negara, baru-baru ini meluncurkan petisi yang mendesak PBB untuk mendirikan sebuah panel independen untuk mengusut tuntas dugaan pengambilan organ hidup-hidup oleh PKC, dan membantu mengakhiri kekejaman ini. Petisi tersebut menerima 100.000 tanda tangan, termasuk dari Bob Doris dan anggota parlemen lainnya.

Anggota Parlemen Doris menjelaskan: "Saya terkejut dengan tuduhan-tuduhan paling serius ini mengenai pengambilan organ di penjara-penjara China. Saya turut menandatangani petisi tersebut dan saya akan mendorong orang lain untuk melakukan hal yang sama."

Ia melanjutkan: "Para tokoh internasional yang terhormat telah menyusun bukti yang memperkuat tuduhan tersebut, dan PBB harus serius mewakilinya. Ini merupakan pelanggaran terhadap standar hak asasi manusia yang paling dasar yang ditetapkan oleh PBB, dan saya mendorong mereka mengambil tindakan untuk menghentikan kekejaman tersebut."

Berikut ini adalah isi dari gerakan dinamis yang diajukan oleh anggota Parlemen Bob Doris di Parlemen Skotlandia:

Gerakan Dinamis: S4M-04684

Tanggal: 5 November 2012

Parlemen Skotlandia tidak menyukai apa yang dipahaminya tentang praktek pengambilan organ hidup di penjara China;

(Parlemen) terkejut dengan tuduhan-tuduhan yang paling serius ini bahwa sekitar 65.000 anggota kelompok spiritual Falun Gong yang dilarang telah dibunuh oleh PKC demi organ-organ mereka;

(Parlemen) mengakui bahwa para lawan politik dan anggota kelompok minoritas, termasuk Uighur dan Tibet, juga diyakini menjadi salah satu korban;

(Parlemen) memahami bahwa organ-organ sering diambil dari para tahanan hidup untuk dijual di pasar gelap;

(Parlemen) memuji apa yang dilihatnya sebagai upaya dari para aktivis hak asasi manusia, termasuk calon pemenang Nobel Peace Prize David Matas, co-penulis Bloody Harvest - The Killing of Falun Gong for their Organs, untuk membawa kekejaman-kekejaman ini menjadi perhatian organisasi-organisasi seperti PBB;

(Parlemen) memahami bahwa lebih dari 100.000 orang telah menandatangani petisi untuk PBB atas petisi Doctors Against Forced Organ Harvesting, dengan lebih dari 14.000 tanda tangan tersebut berasal dari Inggris;

(Parlemen) menyambut diskusi oleh Dewan HAM PBB dan Kongres AS tentang masalah ini pada September 2012, dan mendesak PBB untuk menginvestigasi dan mengakhiri kekejaman ini.

Chinese version click here
English version click here