(Minghui.org) Suatu hari ketika saya akan menjamu beberapa orang tamu di rumah, saya pergi dengan sepeda untuk membeli roti. Dalam perjalanan ke toko roti, saya melihat ada seorang pria terbaring di tengah jalan. Ada genangan darah di dekat kepalanya, dan tampaknya sudah agak lama dia terbaring di sana. Di dekatnya tergeletak sebuah sepeda motor.

Banyak kendaraan dan orang berlalu-lalang di jalan, semuanya dengan hati-hati menghindarinya. Bahkan saya perhatikan orang-orang yang berada di gedung-gedung di dekatnya hanya mengintipnya saja, tak seorang pun yang datang menolong. Juga ada orang di kedua tepi jalan, tetapi semuanya mengabaikannya.

Sekilas saya teringat sesuatu yang terjadi 25 tahun silam, sebelum saya berlatih Falun Dafa. Sampai hari ini peristiwa itu selalu menghantui. Waktu itu saya belum lama menikah. Suatu hari ketika sedang dalam perjalanan pulang, saya melihat seorang pria duduk di sisi jalan, tampaknya sangat menderita. Sepedanya rebah disebelahnya. Saya merasa tertarik, dan berpikir mungkin dia memerlukan pertolongan untuk dapat berdidri.

Saya ragu-ragu, waktu itu saya memikirkan reputasi saya, — tidak selayaknya seorang wanita menyentuh seorang pria asing di jalan. Saya hanya berpikir jika dia memang membutuhkan bantuan, dia seharusnya meminta kepada saya. Saya masih berharap mudah-mudahan ada seorang pria lain yang lewat dan memberi pertolongan pada pria itu. Jadi saya tidak berbuat apa-apa, saya tidak memberi pertolongan pada sesama makhluk hidup yang jelas-jelas membutuhkan bantuan.

Mengenali Egois Saya

Setelah saya mulai berlatih Falun Dafa, baru saya mengerti watak itu adalah egois. Guru mengajari kita para pengikut Falun Dafa di Ceramah Fa pada Konferensi Fa Australia:

“Dalam segala hal anda harus memikirkan orang lain, memikirkan orang lain terlebih dahulu, kemudian baru memikirkan diri sendiri. Saya justru ingin anda berkultivasi mencapai jenis kesempurnaan yang mendahulukan orang lain daripada diri sendiri dengan Fa yang lurus dan kesadaran lurus, ini adalah sedang menyingkirkan sifat ego.”

Saya adalah pengikut Guru, jadi harus bertindak sesuai dengan ajaran Guru. Saya seharusnya memikirkan orang lebih dulu dan melakukan sebisa-bisanya untuk menolong dia. Dengan cepat saya mendekatinya dan memerhatikan kedua matanya tertutup, dan tidak ada tanda-tanda kesadaran. Saya periksa apakah dia bernapas, ternyata masih ada napas yang lemah. Saya tekan titik renzhong (titik akupunktur di bibir bawah hidung yang dapat mengembalikan kesadaran) untuk mencoba membangunkan dia. Tetap saja dia tidak bereaksi.

Lalu dalam hati saya memohon kepada Guru: “Guru, mohon selamatkan dia!” Saya mulai melafalkan: “Falun Dafa baik! Sejati-Baik-Sabar baik!” Segera dia menarik napas, dan sedikit bergerak. “Terima kasih Guru.” Saya berdiri, berteriak kepada sekelompok orang yang menyaksikan dari jauh, “Dia masih hidup, saya perlu bantuan.” Seseorang berteriak; “Telepon 110!”

Saya ambil telepon saya dan menelpon ke 110. Saya ditanyai detail kejadian itu. Saya hanya menjelaskan yang saya ketahui, dan itu tidak banyak. Mereka juga menanyakan apakah ada kendaraan lain yang mungkin penyebab kejadian itu. Saya katakan bahwa tak ada seorang pun di sana, dan tak ada seorang pun yang melihat untuk menolong orang ini. Mereka mengatakan saya harus menghubungi 120 lebih dulu, dan untuk sementara mereka belum akan datang ke tempat kejadian.

Dengan segera saya menelpon 120. Sekarang ada beberapa orang datang bergerombol menyaksikan. Diantaranya ada seorang pria tetangga saya. Dia mengenali orang yang terluka itu dan menghubungi keluarganya. Dia mengatakan anak menantu korban sedang menuju ke sini. Dari 120 menanyakan apakah keluarganya sudah diberi tahu. Saya jawab sudah, dan anak menantu korban itu pasti segera datang.

Tetangga saya mengambil penutup sadel sepeda motor mencoba untuk menghentikan pendarahan di kepala korban. Saya katakan itu bukan ide yang baik, alas tempat duduk itu kotor dan dapat menimbulkan infeksi; ambulance segera akan datang dan akan merawat pendarahan itu. Sekarang gerombolan orang itu melihat lebih dekat. Saya ditarik ke samping oleh seorang kerabat yang mempunyai toko dekat kejadian. Dia menanyakan apakah saya mengenal korban, dan saya jawab tidak.

Dia ingin tahu mengapa saya bersusah payah menolong seseorang yang tidak saya ketahui dan menyarankan agar saya meninggalkan tempat ini. Dia katakan sebaiknya saya memperhatikan urusan saya sendiri dan tidak akan timbul kekhawatiran disalahkan dalam kecelakaan ini. Saya katakan kepadanya, “Apakah kamu lupa? Saya seorang praktisi Falun Dafa. Saya tidak dapat diam saja dan tidak berbuat apa-apa ketika ada sesorang memerlukan. Jangan mengkhawatirkan saya.”

Saya kembali ke sisi orang yang terluka itu dan menunggu kedatangan ambulan.

Sekarang orang yang terluka itu sadar dan mulai menggeliat. Bekas teman sekelas saya di SMP dulu bekerja di rumah sakit, dan saya berharap dia berada di ambulan itu. Ambulan itu datang, dan benar juga, salah seorang petugas medis itu adalah teman lama saya. Dia mulai menangani orang terluka itu dan memasang intra venous. Mereka memasukkannya ke dalam ambulan dan meminta seorang keluarganya mengikuti. Saya katakan bahwa keluarganya belum datang, tetapi saya dapat pergi dengan mereka bila diperlukan.

Kemudian teman itu mengenali saya lalu menanyakan apakah saya tahu tentang orang yang terluka itu. Ketika saya jawab tidak tahu, dia sepertinya bengong penuh pertanyaan. Sekali lagi saya jelaskan bahwa saya adalah praktisi Falun Dafa, dan bagaimana mungkin saya tidak memberikan pertolongan kepada seseorang yang butuh pertolongan seperti itu. Tepat pada saat itu anak menantu orang itu datang. Tentu saja pertama kali yang dia tanyakan apa yang yang terjadi dan siapa yang menabrak mertuanya.

Tidak Terikat pada Penghargaan karena Menyelamatkan sebuah Kehidupan

Dengan cepat kami jelaskan apa yang kami ketahui lalu menyuruhnya masuk ambulan. Dia menanyakan seberapa berat luka mertuanya. Tetangga saya mengatakan kepadanya bagaimana dia telah menyelamatkannya. Anak itu menyatakan terima kasihnya. Sambil memasuki ambulan dia mengatakan nanti akan membalas kebaikan itu. Tetangga saya menerima terima kasih itu tanpa ragu-ragu sebagai seorang penyelamat.

Orang yang saya tolong itu sekarang dalam perjalanan ke rumah sakit, dan rasanya saya harus meninggalkan tempat itu. Masih ada tamu yang menunggu di rumah dan saya memerlukan roti untuk makan siang kami.

Saya menuju ke toko roti langganan saya. Kedua suami isteri pemilik toko itu telah mengetahui tentang Falun Dafa dan telah mundur dari Partai Komunis Tiongkok (PKT) dan organisasi afiliasinya. Tokonya kecil namun selalu ramai, dan penjualannya bagus. Ketika saya masuk, tokonya dipenuhi orang yang sedang makan siang sambil membicarakan peristiwa tadi.

Pemilik itu menanyakan apakah saya mengetahui sesuatu yang baru saja terjadi. Saya katakan kepadanya dengan jelas apa yang terjadi sebenarnya. Saya merasa terkejut dan senang karena dia tersentuh dengan cerita saya. Dia mengatakan tak banyak lagi orang seperti saya: Seseorang yang menyelamatkan orang asing, tanpa menerima penghargaan untuk tindakannya yang baik itu. Katanya: “Saya traktir roti ini, hari ini gratis.”

Saya juga tersentuh dengan perasaan dia yang kuat tentang keadilan, lalu saya katakan kepadanya, “Guru kami mengatakan bahwa kami harus menjadi orang baik tak peduli dimana pun berada. Setiap praktisi Falun Dafa akan berperilaku sama. Propaganda di TV tentang praktisi Falun Dafa itu bohong.” Lalu saya memaksa akan membayar dia, sambil berkata: “Anda menjalankan bisnis, dan bekerja keras. Sedangkan saya melakukan sesuatu yang seharusnya saya lakukan. Saya menghargai kebaikan anda, tetapi kedermawanan anda terlalu banyak.”

Karena saya memaksa, dia mengembalikan dua yuan sambil mengucap, ”Saya hanya mengambil harga pokok. Inilah cara saya mengatakan terima kasih atas usaha anda.” Bagaimana saya harus menolak? Dengan tulus saya mengucapkan terima kasih kepadanya.

Ketika saya meninggalkan toko roti itu, banyak pelanggan yang menganggukkan kepala kepada saya sambil tersenyum. Saya bangga bahwa saya adalah pengikut Guru.

Chinese version click here
English version click here