(Minghui.org) Praktisi wanita Falun Gong di Provinsi Sichuan ditahan di Penjara Wanita di Kota Chengdu Provinsi Sichuan setelah mereka dihukum karena menegakkan keyakinannya. Begitu mereka diterima di sana, mereka menjadi sasaran cuci otak di berbagai bangsal. Ada juga sel lain di penjara dengan akses terbatas dan tidak ada yang tahu apa yang terjadi di balik pintu tertutup.

“Kelompok belajar” (sesi cuci otak) setiap praktisi terdiri dari empat narapidana: dua penjahat (satu dengan latar belakang pendidikan tinggi), dan dua mantan praktisi yang telah diubah.

Praktisi dalam sesi cuci otak diperintahkan menulis pernyataan jaminan dan mengatakan ulang propaganda rezim komunis untuk mencoreng Falun Gong. Berbagai metode penyiksaan digunakan ketika para praktisi menolak mematuhi.

Pertama, mereka disuruh duduk tegak setelah sarapan dari jam 07:00 pagi sampai waktu tidur. Jika mereka menolak menulis pernyataan, waktunya akan diperpanjang setengah jam setiap hari. Misalnya, jika hari ini siksaan duduk berhenti pada jam 22:00 malam, maka besok akan diperpanjang hingga pukul 22:30, dan hari berikutnya adalah jam 23:00 malam. Waktu tidur mereka akan kembali normal begitu mereka menulis pernyataan. Mereka juga tidak diperbolehkan mandi atau mengganti pakaian atau pakaian dalam selama periode waktu tersebut.

Sambil duduk sepanjang hari, mereka hanya bisa menggunakan toilet sekali di pagi hari dan sekali di sore hari. Mereka juga tidak diberi kertas toilet untuk digunakan dan hanya bisa menggunakan air di toilet untuk membasuh diri setelah buang air besar.

Cukup tidak nyaman duduk di bangku dalam waktu lama. Tetapi jika mereka mengubah posisi duduknya, mereka akan dimaki. Mereka hanya diberi makan sedikit untuk makan siang dan makan malam. Para narapidana juga memutar rekaman yang memfitnah Falun Gong dengan sangat keras.

Tidak ada penjaga yang datang untuk menghentikan para narapidana ketika mereka menyiksa para praktisi. Jika praktisi meminta berbicara dengan penjaga, narapidana yang bertanggung jawab akan berkata: “Jangan bodoh. Ini semua diatur oleh para penjaga.”

Untuk memaksa praktisi menulis pernyataan jaminan, para narapidana tidak mengizinkan membeli kebutuhan sehari-hari. Narapidana yang bertanggung jawab berkata: "Begitu kamu menulis pernyataan, kamu dibebaskan dari kendali manajemen yang ketat, diizinkan menelepon, meminta uang kepada keluarga kamu, dan diizinkan membeli kebutuhan sehari-hari."

Setiap Selasa adalah hari cuci otak di penjara. Liao Qunfang, yang menjadi kepala pendidik yang berpengalaman lebih dari 20 tahun menganiaya praktisi, bertanggung jawab. Banyak metode penyiksaan yang dirumuskan olehnya. Dia membantah penganiayaan yang telah diungkap oleh Minghui dan terus mengulangi propaganda fitnah terhadap Falun Gong, terutama rekayasa bakar diri di Lapangan Tiananmen.

Setelah seorang praktisi dibebaskan, dia menulis surat kepada Liao untuk memberitahunya bahwa bakar diri adalah tipuan. Liao segera mengadakan sesi cuci otak di penjara.

Ada dua CCTV tersembunyi di dalam sel yang digunakan untuk menahan praktisi. Narapidana yang memantau CCTV harus memperhatikan setiap gerakan praktisi dan menulis laporan kepada penjaga. Praktisi tidak diperbolehkan berbicara satu sama lain, dan juga diperintahkan untuk menulis laporan pemikiran setiap bulan.

Ilustrasi penyiksaan: Kerja paksa di penjara

Narapidana harus bekerja berjam-jam dari jam 07:00 pagi sampai jam 19:00 malam, dengan satu jam istirahat makan siang. Kuota produksi sangat tinggi dan hampir mustahil diselesaikan. Mereka yang tidak dapat memenuhi kuota harus bekerja pada hari istirahat. Namun, mereka tidak boleh mengatakan bahwa mereka bekerja lembur. Sebaliknya, mereka harus mengatakan bahwa mereka mengisi ulang barang secara sukarela. Mereka juga dikenakan pada manajemen yang ketat dan harus meniru peraturan penjara setiap hari.

Para tahanan dibayar sekitar 20 yuan (Rp 44.000) (sekitar 3 USD) setiap bulan, tetapi makanan di penjara sangat buruk dan banyak orang tidak dapat makan kenyang, menyebabkan banyak orang menderita kekurangan gizi dan kesehatan yang buruk. Meskipun demikian, mereka masih dipaksa bekerja dan dilarang minum air atau menggunakan kamar kecil. Hal ini mengakibatkan banyak penderita sakit saluran kencing. Namun, dokter pribumi tidak meresepkan obat apa pun dan hanya menyuruh para tahanan untuk minum air lebih banyak.