(Minghui.org) Stan informasi Falun Dafa sangat populer di kalangan pengunjung yang menghadiri Pameran Kesehatan Jiwa Raga di Tempat Pertunjukan Adelaide tanggal 28-29 Mei 2023. Mereka berterima kasih kepada praktisi karena telah memperkenalkan mereka pada latihan jiwa raga ini dan membantu mereka menemukan jalur kultivasi yang luar biasa.

Stan informasi Falun Gong sangat populer di kegiatan tersebut. Arus orang yang datang menanyakan tentang latihan ini terus datang.

Poster besar yang dibuat sebagai latar belakang stan didekorasi dengan bunga lotus berwarna-warni di masing-masing sisi. Di depannya terdapat sebuah meja berisi informasi dan buku Falun Dafa. Praktisi menggunakan baju berwarna kuning dengan tulisan “Falun Dafa Luar Biasa” sedang memperagakan gerakan latihan. Praktisi lain menyebarkan informasi Falun Dafa kepada orang yang lewat dan memberikan mereka bunga lotus kertas yang indah.

Sveta (yang pertama dari kiri) menjelaskan tentang manfaat yang dia dapat dari berlatih Falun Dafa.

Sveta, seorang praktisi, berkata sangat sibuk selama pameran, dengan arus pengunjung yang terus datang menanyakan tentang Falun Dafa.

Dia berkata, “Mereka tertarik dan menanyakan berbagai jenis pertanyaan. Ada yang bertanya tentang prinsip latihan ini, yang lainnya bertanya di mana mereka bisa mempelajarinya, apa yang kami rasakan setelah berlatih, dan manfaat apa yang kami dapat. Saya memberitahu mereka bahwa kesehatan saya membaik dan saya menjadi lebih tenang setelah mulai berlatih Dafa. Rekan kerja dan orang-orang di sekitar saya berkata bahwa saya tenang dan stabil. Khususnya, saya tidak kesal saat ada masalah muncul. Saya mempertimbangkan orang lain dan menangani konflik dengan tenang. Inilah pola pikir saya dapat dari berlatih Falun Dafa. Orang-orang berterima kasih kepada kami karena telah membagikan pengalaman kami. Hampir semua orang mengambil brosur dan bertanya bagaimana cara mengetahui tentang seminar gratis, yang diadakan secara lokal.”

Barbara (pertama dari kiri) memberitahu seseorang tentang manfaat dari berlatih Falun Dafa

Seorang pria memberitahu Barbara, praktisi, bahwa dia telah mencoba Taichi dan berbagai bentuk qigong lain, dia gemar membaca buku tentang arti hidup. Saat dia mengetahui bahwa Falun Dafa didasari oleh prinsip Sejati-Baik-Sabar, dia sangat tertarik dan bertanya bagaimana caranya berkultivasi mengikuti prinsip ini.

Barbara memberitahunya bahwa ada dua buku utama—Falun Gong, buku pengenalan, dan Zhuan Falun—buku yang membimbing kultivasi praktisi. Dengan membaca buku ini berulang kali, praktisi belajar cara berkultivasi di tingkat berbeda. Dia mengambil satu buku, membaca daftar isinya, dan memutuskan untuk membeli kedua buku tersebut.

Seorang wanita yang dulu pernah diperkenalkan pada Falun Dafa sangat gembira akhirnya bisa membeli DVD instruksi latihan Falun Dafa di stan setelah mencarinya dalam waktu lama.

Mary, yang datang dari area terpencil, gembira diperkenalkan Falun Dafa saat berada di pameran. Saat praktisi memberitahunya bahwa ada kelas daring secara gratis, dia berkata ingin mendaftar untuk kelas yang diadakan bulan Juni.

Linda yang merupakan sukarelawan pekerja sosial berhubungan banyak kelompok sosial dan menawarkan berbagai macam pelayanan gratis, seperti saran hukum, konseling psikologi, pelayanan kesehatan mental, dan seterusnya. Setelah berbicara dengan praktisi, dia merasa Falun Dafa sangat berharga dan ingin mengundang praktisi untuk mengajar latihan ke kelompok sosial tempat dia menawarkan jasanya.

Csilla dan Gath membeli buku Falun Dafa setelah praktisi memberitahu mereka tentang latihan di pameran.

Csilla dan Gath menonton Brian, praktisi lansia yang duduk bermeditasi dalam posisi sila ganda di stan informasi, dengan saksama. Csilla berkata, “Saya dulu bisa duduk seperti itu dalam waktu singkat saat berlatih yoga. Saya tidak bisa lagi melakukannya. Brian bisa duduk seperti itu dalam waktu lama meski sudah berusia lanjut. Itu luar biasa!”

Setelah Csilla mengetahui bahwa Falun Dafa adalah latihan jiwa raga yang berfokus dalam mengultivasikan karakter moral seseorang, dia berkata selalu tertarik meningkatkan kesehatan mentalnya. Praktisi memintanya untuk membaca tulisan awal di Zhuan Falun, “Lunyu.” Dia membeli buku setelah membacanya dan berkata berencana membacanya dari awal hingga akhir setelah kembali ke rumah.

Csilla sedih mendengar tentang penganiayaan yang dihadapi praktisi di Tiongkok. Dia berkata, “Saya berasal dari negara Eropa yang dulunya diperintah oleh Uni Soviet. Saya memahami rasa sakit yang seseorang hadapi saat dihadapkan pada penganiayaan seperti itu. Orang-orang yang hidup di bawah pemerintahan totaliter tidak diberi kebebasan beragama maupun memiliki keyakinan spiritual.”

Banyak orang di pameran tersebut mengungkapkan rasa muak mereka terhadap penganiayaan yang dilakukan Partai Komunis Tiongkok (PKT) terhadap HAM dan kebebasan keyakinan. Mereka menandatangani petisi untuk menyerukan diakhirinya penganiayaan terhadap Falun Gong (juga dikenal sebagai Falun Dafa). Mereka juga mengungkapkan ketertarikan mereka dalam menentang penganiayaan dan menghentikan kejahatan pengambilan organ secara paksa yang dilakukan PKT.