(Minghui.org) Praktisi Falun Dafa di Thailand berkumpul di Taman Lumphini di Bangkok pada tanggal 24 Desember 2023, untuk mengambil foto bersama dan mengucapkan selamat Tahun Baru kepada Guru Li Hongzhi, pencipta latihan spiritual ini.

Praktisi Falun Dafa di Thailand mengadakan latihan bersama di Taman Lumphini di Bangkok pada tanggal 24 Desember 2023.

Praktisi mengucapkan Selamat Tahun Baru kepada Guru Li.

Sejak Falun Dafa diperkenalkan ke publik, juga dikenal sebagai Falun Gong, banyak orang di seluruh dunia telah mengikuti latihan ini, dan terdapat praktisi di Thailand dari berbagai lapisan masyarakat. Mereka telah mengetahui makna hidup dan mengalami peningkatan kesehatan dan moralitas melalui latihan Dafa.

Chen [pria] dari Tiongkok mengenang bagaimana dia mulai berlatih Falun Dafa beberapa tahun yang lalu. Ia mengenang, “Saya terjangkit hepatitis B dan dirawat di rumah sakit beberapa kali. Yang lain mengatakan kepada saya bahwa tidak ada obat untuk penyakit ini, sehingga membuat saya merasa putus asa. Saya baru berusia awal 30-an dan anak saya masih kecil, jadi saya sering mengalami depresi.”

Ibu Chen sudah mulai berlatih Falun Gong pada saat itu, dan banyak orang di Tiongkok telah mendengar bahwa Falun Gong sangat efektif dalam menyembuhkan penyakit dan menjaga kesehatan.

Dia berkata, “Ibu memperkenalkan saya pada Falun Gong. Saya telah belajar ateisme dan evolusi sejak sekolah dasar. Saya dipengaruhi oleh pendidikan ateis PKT, jadi saya tidak percaya pada latihan spiritual... Meskipun saya tidak percaya, penyakit ini membuat saya menderita. Ada pepatah di Tiongkok bahwa orang yang sakit akan mencari pengobatan apa pun.”

Dia akhirnya juga mulai berlatih Dafa. “Tujuan saya awalnya adalah menyembuhkan penyakit itu,” ujarnya. “Di luar dugaan, setelah berlatih selama satu bulan, tubuh saya banyak berubah. Saya pulih dan keluar dari rumah sakit. Saya bisa bekerja. Kualitas pencerahan saya kemudian meningkat dan saya mengikuti persyaratan Dafa sepenuhnya, dan tubuh saya sembuh total.”

Setelah berlatih Dafa, Chen secara bertahap menghilangkan kebiasaan buruknya, seperti bermain mahyong (permainan judi Tiongkok), merokok, minum minuman keras, dan suka bertengkar dengan orang lain.

“[Seseorang harus] menjadi orang baik menurut Sejati-Baik-Sabar, dan menjadi orang baik di masyarakat terlebih dahulu. Kemudian pemulihan kesehatan fisik, kesehatan mental, dan moralitas memang sangat terasa,” ujarnya.

Keluarganya melihat perubahannya yang luar biasa, dan putri serta istrinya juga mulai berlatih Falun Gong.

Belajar Bahasa Mandarin untuk Belajar Dafa

Praktisi Lingjie dari Thailand menceritakan bagaimana dia mulai berlatih Falun Dafa. Pada akhir bulan Mei 1996, temannya mengalami masalah pada tangannya dan pulih setelah melakukan latihan, sehingga temannya memperkenalkan latihan ini kepada Lingjie. Lingjie ikut belajar, tapi dia tidak mengerti bahasa Mandarin. Setelah bertemu Guru Li, dia sangat bahagia. Dia bertanya, “Saya tidak pandai berbahasa Inggris dan Mandarin. Jadi apa yang harus saya pelajari?” Guru Li menyuruhnya untuk belajar bahasa Mandarin, karena ini akan menjadi hal yang bagus di masa depan.

Lingjie bekerja keras untuk belajar bahasa Mandarin. “Awalnya saya membuka kamus dan perlahan-lahan mendengarkan rekaman ajaran Guru, mempelajari kata demi kata bahasa Mandarin. Saya sekarang dapat memahami ajaran Guru,” katanya. Lingjie juga menyewa seorang guru bahasa Mandarin untuk membaca Zhuan Falun dalam bahasa Mandarin, dan dia kemudian bisa membaca buku itu sendiri.

Menurut situs Minghui.org, Zhuan Falun versi bahasa Thailand pertama kali diterbitkan pada tahun 1998. Jadi pada tahun 1996, jika orang Thailand yang tidak mengerti bahasa Mandarin ingin belajar Dafa, mereka harus bekerja keras untuk belajar bahasa Mandarin terlebih dahulu.

Guru Li memperkenalkan Falun Dafa ke Thailand untuk pertama kalinya pada tahun 1996 dan kemudian mengunjungi Thailand lagi. Dia mengenang, “Guru Li membawa kami ke tempat latihan Taman Lumphini di Bangkok. Kami sejak itu datang ke sini untuk berlatih perangkat gerakan di pagi hari. Saya sangat senang bertemu Guru.”

Ketika dia mengetahui bahwa Partai Komunis Tiongkok mulai menganiaya praktisi Falun Gong pada tahun 1999, dia teringat akan perasaan bingung dan tidak dapat menerima kenyataan. "Saya sangat sedih. Saya tidak mengerti mengapa Partai memperlakukan Falun Gong seperti ini,” katanya.

Dia berkata bahwa praktisi Falun Gong Tiongkok telah menderita banyak perlakuan tidak adil, dan beberapa dari mereka yang melarikan diri ke Thailand sangat menderita karena terpisah dari kerabat mereka untuk waktu yang lama. Dia memperlakukan mereka sebagai teman dan keluarga, dan mencoba yang terbaik untuk memberikan bantuan. Dia meminta orang-orang dari semua lapisan masyarakat untuk bekerja sama menghentikan penganiayaan.