London: Penampilan Perdana Divine Performing Arts Pada Royal Festival Hall Memperoleh Banyak Pujian
Oleh reporter Minghui - Xue Rui di London
(Minghui.org) Pada 22 Februari 2008, tur keliling Divine Performing Arts mempersembahkan penampilan pertama mereka pada Royal Festival Hall di London. Para penonton membanjiri pertunjukan tersebut dengan puji-pujian, dan para siswa asal Asia berkomentar bahwa mereka sangat bangga dengan kebudayaan mereka.
Penonton pertunjukan Spektakuler China pertama di London
Penonton pertunjukan Spektakuler China pertama di London
Nona Yang asal Guangxi yang tengah kuliah di bidang Ilmu Biomedis pada King’s College menghadiri pertunjukan dengan kawan-kawannya. Dia berkata, “Saya sangat menyukai pertunjukan ini, dan merasa sangat bangga. Memberitahu orang-orang tentang Falun Gong dan kebudayaan tradisional melalui tarian dan nyanyian adalah sangat baik.”
Nona Yang, yang kuliah pada King's College, menonton pertunjukan
bersama teman-temannya
Para penonton Asia
tersentuh oleh huruf ‘Sejati, Baik, Sabar’ pada latar
belakang
Ms Liu, asal Malaysia yang kemudian berimigrasi ke Inggris sepuluh
tahun yang lalu, menempuh tiga jam perjalanan dengan mobil dari
Manchester untuk menghadiri pertunjukan. Dalam tarian ‘Bunga Lotus
Bermekaran,’ Ms. Lu berkata bahwa dia merasa tersentuh melihat
huruf ‘Sejati, Baik, Sabar’ yang ditampilkan di latar belakang.
Dia juga berkata bahwa semua pemainnya tampil dengan hati mereka,
pertunjukan ini sungguh indah dan berhasil. Ms. Lu merasa bahwa
produksi tarian tradisional China yang demikian sungguh jarang
dilihat, dan ini untuk pertama kalinya dia melihat pertunjukan
seperti Spektakuler China.
Orang-orang berharap Divine Performing Arts dapat mengunjungi lebih banyak kota
Nona Huo, asal Xian, datang menyaksikan pertunjukan bersama pacarnya dari Manchester. Nona Huo saat ini sedang kuliah biologi di Inggris. Dia berkata bahwa dia baru saja balik dari China setelah melewatkan liburan Tahun Baru Imlek di rumah dan merasa bahwa pertunjukan ini sangat indah sekali, berisi gambaran yang penuh kebenaran.
Dia berkata dia merasa sangat bangga melihat pertunjukan kebudayaan China tradisional pada teater kelas dunia, terutama mendengarkan tepuk tangan meriah dari hadirin. Dia berkata “sejujurnya, sangat sulit menemukan hal-hal tradisional semacam ini di China.”
Dia berkata bahwa dia berharap Divine Performing Arts dapat mengunjungi Manchester dan menekankan bahwa ‘bila ada pertunjukan serupa di Manchester atau Edinburg akan sangat baik. Ada sangat banyak orang China di sana.’
London merupakan salah satu pusat kesenian, kebudayaan, politik dan pasar uang terpenting di dunia, juga merupakan satu dari tiga pusat keuangan terkemuka di dunia bersama dengan New York dan Tokyo. Terletak di sisi selatan dari Sungai Thames, Royal Festival Hall merupakan pusat pagelaran seni kelas dunia, dapat menampung 2.000 orang dan saat ini tiket-tiket untuk pertunjukan ke-4 DPA di London sudah hampir terjual habis.
Chinese: http://minghui.ca/mh/articles/2008/2/23/172996.html
English:
http://www.clearwisdom.net/emh/articles/2008/2/23/94734.html
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org