Orang-Orang Rumania Sangat Terkesan Oleh Pertunjukan Chinese Spectacular
Oleh Wang Qinghan di Rumania

(Minghui.org) Rombongan Divine Performing Arts yang berpusat di Amerika telah mengelilingi kota-kota besar di Swedia dan Finlandia selama dua minggu terakhir. Presentasi tentang kebudayaan tradisional Tiongkok melalui tari-tarian dan musik telah menyentuh hati orang-orang yang sangat beruntung dapat menyaksikan pertunjukan Chinese Spectacular.

Pada tanggal 7 April 2008, Divine Performing Arts tiba di Rumania. Ketika rombongan mengakhiri pertunjukan malam perdana di Bucharest National Theatre, tepuk tangan gemuruh telah membawa para pemain kembali ke panggung sebanyak tiga kali sebelum layar pada akhirnya diturunkan.


Divine Performing Arts kembali naik panggung sebanyak tiga kali sebagai respon atas tepuk tangan yang meriah pada akhir pertunjukan malam pembukaan di Bucharest National Theatre di Rumania

Seorang pakar ekonomi dari Rumania berkata bahwa dia benar-benar menikmati pertunjukan itu. "Menurut pendapat saya, pertunjukan itu penuh dengan keindahan dan keagungan." Dia berkata bahwa apa yang dapat ia pelajari dari pertunjukan tersebut adalah kebanyakan tentang penghargaan terhadap nilai-nilai spiritual, pertempuran antara kebaikan dan kejahatan, kepercayaan dan nilai-nilai luhur, serta jalan yang seseorang harus temukan di dalam hidup ini. Dia berkata, "Adalah sangat penting untuk menemukan dan mengikuti jalan yang benar di dalam hidup ini."

Ahli ekonomi asal Bukarest Laura Lupea berkomentar, "Pertunjukan itu sangat spektakuler dan indah, penuh semangat dan menyentuh hati. Saya sangat menyukai artis-artisnya, saya belum pernah melihat pertunjukan seperti ini. Warna yang cerah di dalam pertunjukan sungguh mengesankan saya."

Seorang bankir asal Austria yang bekerja di Bukarest berkata bahwa ia terkesan oleh pertunjukan Chinese Spectacular yang dibawakan oleh Divine Performing Arts. Ia pernah pergi ke China dua tahun yang lalu, dimana ia hanya menonton TV atau menghadiri beberapa pertunjukan yang berskala kecil. Ia berkata, "Terus terang, saya belum pernah melihat pertunjukan seperti ini, saya sangat terkesan. Itu sungguh luar biasa, penuh dengan aura kebudayaan."

Kepala kantor Investment Bank Uni Eropa di Rumania, Goetz Von Thadden, beserta istrinya yang berasal dari Spanyol dan putra putri mereka datang menghadiri pertunjukan Chinese Spectacular.


Kepala kantor Investment Bank Uni Eropa di Rumania, Goetz Von Thadden, beserta istri dan anak-anak mereka menikmati pertunjukan Chinese Spectacular

Mr. Von Thadden berkata bahwa selain menonton Peking Opera di TV, ia belum pernah menonton suatu pertunjukan kebudayaan Tiongkok lainnya. Ia berkata, "Sungguh eksotis dengan kostum-kostum yang indah. Mereka menari dengan indahnya. Ada suatu estetis khusus yang membuatnya sangat berbeda serta ada suatu alur gerak yang indah dengan warna yang berbeda. Saya pikir isinya jelas dan telah berbicara dengan sendirinya, tetapi disajikan secara sangat tradisional dan ini merupakan suatu tradisi yang sangat berbeda dari tradisi Eropa. Sebuah dunia yang sangat berbeda. Ini merupakan suatu pertunjukan yang menyentuh dan positif."

Mrs. Von Thadden sangat menyukai warna-warnanya. Dia berkata, "Saya berpikir bahwa sangatlah menarik bagaimana mereka menampilkannya."

Putra mereka yang berumur delapan tahun Sebastian sangat gembira dan memberitahu wartawan, "Saya menyukai segalanya di dalam pertunjukan itu."

Seorang dosen musik yang terutama menyanyikan lagu-lagu opera dan lagu-lagu populer, berkata bahwa ia tidak pernah melihat pertunjukan yang sangat indah seperti itu selama ini. Ia pikir bahwa pertunjukan itu sungguh indah dan berkaliber tinggi. Ia berkata, "Saya adalah seorang dosen musik, maka saya dapat melihat beberapa unsur opera dan tari balet di dalam pertunjukan itu. Warnanya sangat kaya. Warna kostum beraneka ragam yang membuat saya menjadi sangat kagum."

Seorang pengacara perempuan asal Bukarest membawa ibunya yang berumur 86 tahun dan putrinya yang berumur lima tahun untuk menyaksikan pertunjukan Chinese Spectacular setelah menyelesaikan sepuluh jam kerja hari itu. Dia berkata bahwa dia telah menangis, tersentuh oleh pesan yang dirangkum oleh pertunjukan.

Sebagai warga Rumania yang pernah mengalami penderitaan hidup di bawah kekuasaan otokratis komunis, dia berkata, "Saya dapat memahami mengapa para seniman ini harus meninggalkan Negeri China, tetapi kepercayaan mereka masih tertinggal di negeri asalnya. Saya dapat melihat harapan baik mereka untuk negeri asal mereka."

Dia berkata secara emosional, "Tiga kata-kata tersebut, ‘Sejati-Baik-Sabar’ adalah pesan yang paling penting. Mereka harus menanamkannya di dalam hati semua orang yang hidup di atas planet ini."

Chinese: http://minghui.ca/mh/articles/2008/4/9/176148.html

English: http://www.clearwisdom.net/emh/articles/2008/4/13/96405.html