Taiwan: Pameran Sejati-Baik-Sabar Menggugah Para Guru Dan Siswa

(Minghui.org) Pameran Seni Sejati-Baik-Sabar telah dibuka di Art Center Pingtung pada tanggal 1 September. Empat ratus siswa dan guru-guru menghadiri pameran pada tanggal 3 September 2008. Beberapa di antara mereka menangis. Beberapa guru meminta kepada panitia penyelenggara, Himpunan Falun Dafa Taiwan dan Sekolah Menengah Pingtung, agar memperpanjang jadwal pameran, kemudian mereka akan menganjurkan siswa-siswa mereka untuk menghadirinya.


Para siswa dari Sekolah Menengah Pingtung menghadiri pameran

Mr. Tsai dan Mr. Chang dari Sekolah Menengah Pingtung telah mendengar tentang Falun Gong sebelumnya. Karena penganiayaan dan propaganda dari pemerintah China, mereka memilih untuk tidak mempelajari Falun Gong. Setelah menyaksikan pameran seni lukis itu, mereka memahami kisah yang sebenarnya. Mereka berkata bahwa Falun Gong adalah baik dan pemerintah China tidak sepantasnya menganiaya Falun Gong. Mereka berdua berkata bahwa mereka berniat untuk membaca buku Zhuan Falun serta ikut berlatih Falun Gong.

Banyak mahasiswa perguruan tinggi juga menghadiri pameran tersebut. Seorang anak perempuan tersentuh hingga menangis. Dia mengajukan banyak pertanyaan dan mendengarkan secara sungguh-sungguh jawaban dari para praktisi.

Para praktisi membuka pameran lebih lama sehingga para siswa dari Sekolah Menengah Pingtung dapat datang ke pameran tersebut. Mr. Luo, guru dari Sekolah Menengah Pingtung, meminta kepada para praktisi untuk memperagakan metode latihan kepada para siswa. Empat puluh siswa menandatangani petisi untuk mendukung Falun Gong.

Mr. Li Liangmo, kepala sekolah dari Sekolah Menengah Pingtung, mengundang Marching Band Dunia Surga untuk tampil di dalam perayaan sekolah pada tanggal 22 November 2008.

Pameran tersebut akan berakhir tanggal 12 September 2008, lalu menuju ke Penghu.

Chinese: http://minghui.ca/mh/articles/2008/9/5/185369.html
English: http://www.clearwisdom.net/emh/articles/2008/9/11/100562.html