(Minghui.org) Waktu berlalu dengan cepat, bahkan berlalu tanpa kita menyadarinya. Ketika kita memperhatikan waktu, kita merasa berbagai hal menjadi mendesak; ketika kita mengabaikannya, waktu berlalu dalam sekejap.

Belum lama ini, saya punya lebih banyak hal untuk dilakukan dan selalu merasa waktu tidaklah mencukupi. Ketika sibuk melakukan banyak hal, saya tidak memancarkan pikiran lurus dengan baik: lupa melakukannya atau tidak berkonsentrasi ketika melakukannya. Banyak pikiran yang mementingkan diri muncul ke permukaan. Baru-baru ini, ketika mengklarifikasi fakta kebenaran pada sebuah tempat wisata, saya tidak menekan konsep-konsep manusia saya dengan pikiran lurus, sebagai akibatnya, banyak turis yang mengatakan hal-hal buruk mengenai Dafa.

Ketika saya mampu mengatur waktu dengan baik, banyak hal berjalan lancar dan bahkan lebih cepat dari yang saya semula pikirkan. Kadangkala sebelum memancarkan pikiran lurus pada jam 6 pagi, saya cenderung merebahkan diri di tempat tidur selama beberapa menit. Namun, setelah tiduran sejenak, saya kembali terjaga tepat pukul 6.10 – saat selesai waktu untuk memancarkan pikiran lurus. Ketika kita tidak berdisiplin dengan diri sendiri, kita dapat dimanipulasi oleh waktu; ini adalah prinsip alam semesta lama dan bekerja secara demikian.

Sebagai pengikut Dafa yang sejati, kita perlu menempuh jalur kita dengan baik, jalur yang telah diatur oleh Guru. Ketika melampaui medan waktu ini, kita tidak lagi diikat olehnya. Malahan, waktu akan membantu kita memenuhi misi kita.

Sekarang ini, para praktisi baik di dalam atau luar China merasakan tekanan besar dari waktu. Terutama tahun ini, sering kali waktu berlalu sebelum kita melakukan apa pun. Ketika hati kita murni dan fokus pada tiga hal, banyak hal menjadi lancar dan mudah. Karena waktu terus berjalan dan tidak pernah berhenti, setiap praktisi Dafa seharusnya memikirkan segala cara untuk memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya.

Banyak hal harus dilakukan dalam waktu yang amat terbatas. Ini sebuah tantangan. Dari sudut pandang lain, bukankah ini juga merupakan kesempatan untuk membangun kewibawaan De kita? Mari kita semua hargai periode ini dan menyelamatkan lebih banyak orang untuk memenuhi misi kita!