(Minghui.org) Li Keqiang, Wakil PM China, mengunjungi Berlin dan Munich, Jerman pada 7 dan 8 Januari 2011. Para praktisi Falun Gong Jerman mengadakan kegiatan di depan kedubes China dan kantor pemerintahan di negara bagian Bavaria, memprotes penganiayaan serta menghimbau agar pemerintah Jerman memperhatikan pelanggaran HAM di China.


Latihan perangkat kedua




Menghimbau pemerintah dan orang Jerman agar memperhatikan penganiayaan Falun Gong

Para praktisi membentang spanduk ‘Sejati-Baik-Sabar’ dan ‘Bawa Jiang Zemin, Luo Gan, Liu Jing dan Zhou Yongkang ke muka Pengadilan.’ Banyak warga setempat berbicara dengan para praktisi. Beberapa menerima materi klarifikasi fakta dan menandatangani petisi agar pemerintah Jerman membantu menghentikan penganiayaan. Seorang pria berkata bahwa Partai Komunis China lebih buruk daripada Nazi.

Chen, penyelenggara kegiatan, berkata, “’Bawa Jiang, Luo, Liu dan Zhou ke muka Pengadilan’ adalah pesan yang hendak kami sampaikan ke pejabat China dalam rombongan Li Keqiang. Kami ingin agar para pembunuh yang telah terlibat dalam penganiayaan tahu bahwa kami akan menemukan mereka tak peduli berapa lama.”


Jurgen Thierack, ketua sebuah organisasi HAM internasional

Jurgen Thierack, ketua sebuah organisasi HAM internasional cabang Munich, sangat peduli dengan kondisi HAM di China. Dia berkata bahwa organisasinya ingin mengetahui, apakah disamping urusan bisnis, pemerintah Jerman juga mengangkat isu HAM selama pertemuan mereka dengan pejabat China. Dia mengatakan adalah penting bagi LSM HAM memerhatikan pelanggaran HAM di China.

Dia berkata dari laporan PBB orang-orang dapat melihat bahwa pemerintah China belum melakukan banyak perbaikan dalam bidang HAM.  

Chinese: http://www.minghui.org/mh/articles/2011/1/10/中副总理访德-法轮功学员抗议迫害(图)-234722.html
English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2011/1/12/122444.html