(Minghui.org)


Penonton menikmati Pertunjukan Shen Yun di Suseong Artpia, Daegu, Korsel, pada 25 Januari 2011

Tarian China terdiri dari dua bagian: etnis dan tarian rakyat, lainnya adalah tarian klasik. Etnis dan rakyat mengacu pada wilayah berbeda dan gaya tarian etnis yang diturunkan selama ratusan tahun, memiliki keunikan karakter pada setiap tradisi. Tetapi gaya tarian yang Anda lihat di pertunjukan Shen Yun kebanyakan tarian klasik China. Melalui tarian klasik China, inti sari kebudayaan tradisional China yang universal dan mengagumkan diungkapkan.

Choi Sang Dae, Presiden dari Institut Arsitek Korea Selatan: “Melihat langsung sejarah dan kebudayaan China”


Choi Sang Dae, Presiden Institut Arsitek Korea Selatan, Daegu dan profesor di Departemen Disain Arsitektur, Universitas Yeugnam, menonton Shen Yun

Layar diturunkan dengan iringan tepukan tangan bergemuruh di Suseong Artpia, Daegu, Korea Selatan, setelah Shen Yun Performing Arts International Company yang terkenal itu menyelesaikan pertunjukan kelimanya di Daegu. Setelah menonton pertunjukan, Choi Sang Dae, Presiden Institut Arsitek Korea Selatan, Daegu dan profesor di Departemen Disain Arsitektur, Universitas Yeungnam, berkata, ”Produksi kelas dunia, menampilkan keunikan pesona dan semangat dari kebudayaan kuno China dengan spektakuler.”

Choi Sang Dae menonton Shen Yun tahun lalu. Sebelum datang ke pertunjukan tahun ini, ia tidak tahu akan melihat seluruh program baru. Setelah menonton Shen Yun, ia berkata, ”Program baru;  seluruhnya pertunjukan baru dan pengalaman menyegarkan bagi para penonton. [Pertunjukan seperti itu] tidak mudah ada. Bentuk tarian yang dibawakan langsung pada sejarah dan kebudayaan China.

“Para penari, terkenal karena keahlian berkelas dunia, menampilkan keunikan pesona dan semangat dari kebudayaan tradisional China dengan menakjubkan,” katanya dengan kagum.

Ia kagum dengan presentasi cerita dan legenda klasik melalui bentuk tarian. Kehidupan kultivasi dalam biara tidaklah membosankan dan sepi seperti yang dibayangkan. Melihat biksu yang lugu dan jail di panggung menampilkan kegembiraan dalam kultivasi, Choi Sang Dae berkata, ”Program tentang biksu Buddha muda sangat menghibur, menarik dan spesial.”

Ia berkata kebudayaan kuno China memiliki banyak kesamaan dengan kebudayaan Korea dan pertunjukan ini senada dengannya. Ia menemukan gambar-gambar dewi dalam dongeng dan pemandangan surga sangat spesial. Sebagai seorang arsitek, ia tertarik dengan gedung bergenting China kuno dan juga dunia surga yang ditampilkan dengan animasi di latar belakang. “Memberikan perasaan khusus ke dalam hatiku, meninggalkan kesan mendalam.”

Kim Seong Hwan: “Semua karya adalah maha karya”


Kim Seong Hwan, ketua Komunitas Pertunjukan Seni Korea Selatan, mantan dekan Perguruan Tinggi Musik di Universitas Katolik Daegu dan vokalis, bersama dengan istrinya, Pak Yeon Jin, seorang murid tari

Kim Seong Hwan, pria dengan banyak pencapaian artistik, menonton pertunjukan Shen Yun pada 22 Januari 2011. Ketua Komunitas Pertunjukan Seni Korea Selatan, mantan dekan Perguruan Tinggi Musik Universitas Katolik Daegu dan seorang vokalis, Kim sangat memuji selama masa istirahat: ”Semua karya adalah maha karya.”

“Semua programnya menakjubkan dan luar biasa. Pertunjukannya sangat berkekuatan. Menyajikan seni tradisional dan juga realitas sosial sekarang. Sangat bagus,” katanya.

Shen Yun menggunakan tarian klasik China dan lagu untuk menghidupkan kembali kebudayaan tradisional China dari 5000 tahun lalu, hingga sekarang.

Kim menonton pertunjukan tersebut bersama istrinya, yang mempelajari tarian Korea dan juga seorang anggota komite kebudayaan Daegu.

“Saya pikir seluruh penonton sangat tersentuh,” kata Ny. Kim. “Saya merasa bahwa saya melihat panorama seluruh dunia.”

“Para penari berkoordinasi dengan harmonis dengan cara yang paling sempurna. Koordinasi, hiburan dan keterampilan pertunjukannya sempurna dan luar biasa.

Ny. Kim mengatakan visual pertunjukan Shen Yun sangat berhasil. “Program yang dipersembahkan melampaui ruang dan waktu. Saya merasakannya.”

Kim berkata program tahun ini sangat kaya, beraneka ragam dan energik. “Setiap program memiliki fitur-fitur yang sempurna. Saya menanti program bagian keduanya.”

“Tariannya memiliki daya tarik yang dapat menggantikan tarian Timur dan Barat,” kata Kim. “Karena Shen Yun merupakan pertunjukan yang sangat bagus, saya percaya semua orang dapat menikmati pertunjukan dengan gembira. Saya harap orang-orang mendapat kesempatan untuk merenungkan semangat Falun Gong juga.”

Park Su Jin: ”Begitu megah. Kita akan mendapatkan kehidupan yang lebih baik dengan menghargai nilai kebijakan dan menghukum kejahatan”


Park Su Jin, pembaca berita di CMB TV di Daegu, Korea Selatan, memuji Shen Yun

Mendengar Shen Yun Performing Arts adalah pertunjukan yang sangat terkenal, Park Su Jin, seorang pembawa berita di CMB TV di Daegu, Korea Selatan, merasa harus menontonnya langsung.

“Saya tidak pernah bayangkan bahwa tarian tradisional China bisa begitu megah,” katanya, setelah menonton Shen Yun Performing Arts di Suseong Artpia pada 23 Januari 2011.

“Saya senang bias melihat pertunjukan seperti ini di Korea Selatan. Saya sungguh terpesona oleh tarian tradisional China yang luar biasa. Warnanya seperti juga gerakannya adalah indah. Programnya sangat bagus. Bersama musik, pertunjukannya sungguh spektakuler,” katanya.

Sebagai pembawa berita TV, Park memahami pentingnya presentasi. “Aktris Shen Yun sungguh sangat cantik,” katanya. “Saya kehabisan kata-kata dari pengalaman menakjubkan melihat para aktris dengan kostum peri.”

Pertunjukan langsung di panggung menambah satu dimensi yang tidak dapat dialami dengan hanya menonton di TV. Park mengatakan sangat jelas dan menyentuh hati. “Seseorang dapat menghargai ekspresi dari wajah-wajah pemain dan keterampilan akting hanya dengan menonton pertunjukan langsung di teater. Sungguh menyentuh hati kita.”

“Selain itu, pertunjukan dipentaskan langsung, tidak seperti di videotape yang dapat dimainkan kapan saja. Meskipun kita dapat menonton pertunjukan di videotape, hanya dengan menghadiri pertunjukan langsung Anda dapat merasakan perasaan yang jelas dan kuat yang diwakili oleh para pemain. Jadi lebih menyentuh hati,” katanya.

Konsep membalas kebaikan dan menghukum kejahatan, yang ditampilkan dalam pertunjukan, adalah ide universal manusia, kata Park. “Meski beberapa adegan yang mencerminkan kenyataan di China sedikit menyedihkan, karena mereka mendorong kebaikan dan menghukum kejahatan, mereka memiliki akhir cerita yang cemerlang, yang membuatku merasa sangat nyaman.”

“Saya percaya bahwa kita akan mendapatkan kehidupan lebih baik dengan menghargai nilai kebijakan dan menghukum kejahatan.”

“Saya belajar literatur. Hampir semua literatur dan karya seni mengandung ide balasan kebaikan dan menghukum kejahatan, yang memberi harapan kepada orang-orang dalam kesusahan bahwa ‘suatu hari, hidup akan lebih baik,’” simpulnya.

Jin Bong Kim, Dirut TV Pemerintah Korsel: “Tarian, musik dan latar belakang menyatu dengan sempurna”

Pada malam hari, 22 Januari 2011, selebriti-selebriti dari bidang kebudayaan dan seni menghadiri pertunjukan ketiga di Suseong Artpia, Daegu, Korsel. Jin Bong Kim, Dirut KBS TV1 Daegu sangat memuji pertunjukan budaya dan seni China kuno. “Pertunjukan ini sangat menyentuh hati!” katanya.

Jin mengatkan bahwa pertunjukan Shen Yun dengan hidup menyajikan seni dan kebudayaan China kuno, di mana dibedakan dengan sejarah agung dan teritori yang luas. “Menonton pertunjukan seperti ini memberi kesempatan kepada orang Korea seperti saya untuk memahami tradisi dan kebudayaan China dengan lebih baik,” katanya.

Sebagai Dirut TV pemerintah Korsel, Jin Bong Kim sangat memuji pada banyak aspek Shen Yun. “Tarian, musik dan latar belakangnya menyatu dengan sempurna, membentuk kesatuan seni yang sempurna. Inilah fitur yang membedakannya.”

Ia juga memuji tinggi tarian klasik China, katanya: “Penari pria memperlihatkan kemaskulinnya, kontras dengan keanggunan dan kecantikan dari penari wanita.”

Ia juga terkesan dengan musik yang dimainkan oleh Orkestra Shen Yun yang menggabungkan instrumen China dan Barat tidak seperti lainnya. Ia mengagumi pertunjukan musikal atas “penyajian unsur musik tradisional China secara penuh.”

Jin sungguh terkesan dengan tarian “Kisah Kita,” yang menggambarkan keberanian praktisi Falun Gong dalam menghadapi penganiayaan. “Sangt terkesan dengan program yang menggambarkan tentang penganiayaan terhadap seorang guru yang mengajarkan Sejati, Baik dan Sabar kepada murid-muridnya. Guru dan murid-muridnya yang dengan berani menentang kejahatan memberi kesan mendalam kepadaku.”

English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2011/1/31/122959.html