(Minghui.org) Dalam rangka peringatan Puputan Klungkung yang ke-103 dan HUT Kota Semara Pura ke-19, pemerintah Kabupaten Klungkung mengadakan acara pawai budaya dan panggung kesenian pada Selasa 26 April 2011.

Pawai dimulai dari Taman Budaya Kota Klungkung yang dimeriahkan oleh empat kelompok peserta, kelompok anak-anak SD, kelompok anak-anak SMP, kelompok anak-anak SMA dan kolompok dewasa. Acara yang menarik ribuan penonton ini dihadiri oleh Bupati Klungkung, I Wayan Candra beserta jajaran muspida.

Kelompok Falun Dafa diundang secara resmi oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata untuk mengisi dua acara sekalugus yaitu acara pawai dan acara panggung kesenian. Acara pawai dimulai jam 14:00 dan acara panggung kesenian pada 20:00.

Marching Band Dunia Surga


Genderang Pinggang


Perahu hias praktisi


Acara dihadiri oleh bupati Klungkung dan jajaran muspida




Praktisi tampil di acara kesenian

Falun Dafa menampilkan Marching Band Dunia Surga, barisan Genderang Pinggang dan perahu hias. Para praktisi menyebarkan brosur yang berisi informasi tentang Falun Dafa sekaligus undangan workshop yang akan diadakan pada Sabtu, 30 April 2011 di Balai Budaya Kota Klungkung. Masyarakat sangat senang menerima informasi mengenai Falun Dafa dan banyak yang antusias ingin mendapat info lebih lanjut saat workshop.

Acara pawai selesai pada 18:30 dan acara panggung kesenian berakhir pada jam 21:30.