Nama: Liu Yong (刘勇)
Jenis Kelamin: Laki-laki
Umur: Tidak diketahui
Alamat: Distrik Qingshanhu, Nanchang, Provinsi Jiangxi
Pekerjaan: Tidak diketahui
Tanggal Penangkapan Terakhir: 9 Juni  2010
Tempat Penahanan terakhir: Penjara Ganjiang Provinsi Jiangxi (江西省 赣 江 监狱)
Kota: Nanchang
Provinsi: Jiangxi
Penganiayaan Yang Diderita: Penahanan, penggeledahan rumah, interogasi, dilarang tidur, pemukulan brutal, diborgol dan dibelenggu, hukuman ilegal, penjara

(Minghui.org) Pada tanggal 9 Juni 2010, praktisi Falun Gong Liu Yong, Liao Xiaolin, dan Wan Jinlian ditangkap oleh polisi dari Divisi Keamanan Domestik Distrik Qingshanhu di Nanchang. Mereka semua disiksa selama interogasi.

Liu Yong ditangkap di rumah, kemudian dipenjarakan di Gedung Beidou di wilayah Xinjian. Sekitar delapan petugas dari Divisi Keamanan Domestik dan Kantor 610 bergiliran menginterogasinya, melarang dia tidur siang malam selama lima hari. Mereka menyiksanya secara brutal, termasuk menampari wajahnya dengan sepatu, pemukulan parah pada hidung dan  kaki, dan menggosokkan balsem ke matanya. Penglihatannya terganggu dan baru pulih sekarang.


PeragaanPenyiksaan:  Memukul wajah dengan sepatu

Pada 14 Juni Liu dipindahkan ke Pusat Penahanan Pertama Nanchang. Seorang penjaga memukul dan melukai dia dengan tongkat kayu. Kemudian, ia diborgol dan dibelenggu, dilarang tidur selama empat hari siang dan malam.


Peragaan Penyiksaan:  Pemukulan

Pada tanggal 20 Juli, beberapa petugas dari Divisi Keamanan Domestik dari Kepolisian Distrik Qingshanhu dan Kantor 610 membawa Liu dari pusat penahanan. Mereka bergantian menginterogasinya siang malam terus-menerus selama enam hari.

Pada tanggal 30 November 2010,  Pengadilan Distrik Qingshanhu mengadili Liu Yong, Liao Xiaolin, dan Wan Jinlian. Namun, tidak ada vonis yang diumumkan, jadi Liu dibawa kembali ke pusat penahanan.

Pada 9:30 tanggal 25 April 2011, Pengadilan Distrik Qingshanhu kembali mengadili tiga praktisi Falun Gong yang berkultivasi Sejati-Baik-Sabar. Hakim Lai Hongyu mengumumkan vonis setelah hanya sepuluh menit persidangan. Liu dijatuhi hukuman tujuh tahun penjara, Liao Xiaolin (yang cacat) dijatuhi hukuman satu setengah tahun, dan Wan Jinlian dijatuhi hukuman satu tahun. Liu mengajukan banding langsung ke Pengadilan Tinggi Provinsi Jiangxi. Namun, pengadilan tinggi menguatkan vonis karena tekanan dari Partai Komunis China (PKC). Pada tanggal 22 Juni, Liu dibawa ke Penjara Ganjiang Provinsi Jiangxi.

Artikel terkait: http://clearwisdom.net/html/articles/2011/5/15/125225.html

Chinese: http://minghui.ca/mh/articles/2011/7/2/南昌刘勇被冤判七年-遭酷刑一
度双目失明-243320.html
English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2011/7/11/126640.html