(Minghui.org) Marching Band Dunia Surga yang terdiri dari praktisi Falun Gong Bali diundang sebagai tamu kehormatan dalam acara lomba gerak jalan antar-SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) se-Kabupaten Tabanan pada Kamis 11 Agustus 2011. Acara ini diselenggarakan dalam rangka merayakan HUT RI yang ke-66.
Marching Band Dunia Surga meminpin barisan
Acara yang disaksikan langsung
oleh bupati Tabanan, Ibu Ni Putu Eka Wiryastuti beserta jajarannya
dilepas pada 13:25. Para peserta terdiri dari 31 kontingen yang
siap menunjukkan kobolehannya dalam disiplin baris-berbaris.
Marching Band Dunia Surga berjalan di depan sekaligus membuka
kegiatan tersebut dengan melantunkan lagu-lagu Dafa. Tepuk tangan
meriah dari Ibu Bupati dan masyarakat yang menonton
penampilan Marching Band praktisi di podium kehormatan.
Para tamu kehormatan di pondium
Marching Band Dunia Surga tampil di depan podium kehormatan
Di sepanjang ruas jalan, para praktisi dengan ramah membagikan brosur klarifikasi fakta tentang Falun Dafa. Serta menyerukan 'Hentikan penindasan terhadap praktisi Falun Dafa di daratan China.' Penampilan di podium diakhiri dengan penyerahan cindera mata dari koordinator Marching Band Dunia Surga ke Ibu Bupati.
Bupati Tabanan, Ibu Ni Putu Eka Wiryastuti menerima cindera mata
dari koordinator Marching Band Dunia Surga
Sedang membaca brosur Falun Dafa
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org