(Minghui.org) Kirab Karbol Akademi Angkatan Udara dilangsungkan di Bali dengan mengambil start di depan kantor Kelurahan Kuta menyusuri jalan utama dan berakhir di pantai Kuta pada Rabu (14/9) sore.
Kirab yang menempuh jarak
kira-kira 4,5 km ini melibatkan 124 Karbol, 44 pendukung dan 31
crew.
Sebagai pembuka jalan, Marching Band Dunia Surga Bali berada di
barisan depan. Disusul pasukan Purna Paskibraka provinsi Bali,
pasukan Pangkalan TNI Angkatan Udara Ngurah Rai Bali dan terakhir
pasukan Marching Band Gita Dirgantara dari Karbol Akademi Angkatan
Udara (AAU) tingkat IV.
Marching Band Dunia Surga dalam Kirab Karbol Akademi Angkatan Udara di Bali
Marching Band Dunia Surga Bali
yang beranggotakan para praktisi Falun Gong (juga disebut Falun
Dafa) Bali tampil memukau para penonton dari manca negara yang
memadati sepanjang jalan pantai Kuta.
Di puncak acara Marching Band Dunia Surga dan Marching Band Gita
Dirgantara melakukan display di depan panggung kehormatan yang
dihadiri oleh Bupati Badung, jajaran Pemda Bali, Kapolda Bali, para
pejabat dari jajaran TNI serta tokoh masyarakat Kuta.
Penampilan Marching Band Dunia Surga di depan tamu kehormatan
Para petinggi Angkatan Udara terlihat sangat terkesan dengan penampilan Marching Band Dunia Surga.
Foto bersama
Dalam kesempatan yang sama, beberapa praktisi membagikan brosur
informasi dan klarifikasi Falun Dafa ke para peserta Kirab dan para
penonton bahwa sampai saat ini Falun Dafa di China masih ditindas
oleh partai komunis China. Beberapa peserta dari AAU membaca secara
cermat brosur yang dibagikan para praktisi.
Memperkenalkan Falun Dafa kepada penonton
Kunjungan Karbol Akademi Angkatan
Udara di Bali adalah hari ketiga setelah perjalanannya Senin lalu
dari Yogyakarta menuju Balik Papan dan Makasar.
Acara yang dimulai pukul 15:00 wita berakhir pada pukul 18:00
WITA.
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org