Nama: Zhu Yifang (祝艺芳)
Jenis  Kelamin: Perempuan
Usia: 49 tahun
Alamat: Tidak diketahui
Pekerjaan: Pegawai negeri
Tanggal Kematian: 6 Maret 2012
Tanggal penahanan Terakhir: 25 April 2006
Tempat penahanan Terakhir: Penjara Wanita Chengdu (成都女子监狱)
Kota: Guangyuan
Provinsi: Sichuan
Penganiayaan yang Diderita: Cuci otak, hukuman ilegal, disuntik obat dengan paksa, digantung, dipenjarakan, dicekok, pengekangan fisik,  interogasi, penahanan

(Minghui.org) Praktisi Falun Gong Zhu Yifang adalah pegawai dari Kantor Pemerintahan Kota Guangyang di Chengdu. Dia ditahan secara ilegal beberapa kali dan disiksa. Dia menjadi kurus, dan kakinya membengkak serta membusuk. Dia meninggal dunia pada usia 49 tahun sekitar pukul 09.00 pada 6 Maret 2012.

Li Chongxi, wakil kepala Komite Partai Komunis China Provinsi Sichuan, menandatangani surat perintah untuk menganiaya Zhu sebagai anggota kunci dari Falun Gong di Sichuan. Dibawa pengawasan langsung Kantor 610 Provinsi Sichuan, Zhu mengalami penyiksaan secara sistematis.

Pada 29 September 2002, Zhu ditangkap dan dibawa ke Pusat Penahanan Chengdu. Dia lalu ditutupi dengan kantong plastik hitam dan dibawa ke sebuah tempat yang tidak diketahui oleh petugas dari Kantor Polisi Jiulidi. Dia digantung di kamar yang gelap selama tujuh hari dan tujuh malam.

Pada sore hari, 25 April 2006, petugas dari Departemen Kepolisian Kota Guanyuan pergi ke kantornya dan menangkapnya. Zhu dibawa ke Pusat Penahanan Kota Guanyuan. Polisi dan kriminal di pusat penahanan memborgol dan membelenggunya ke ranjang kematian dengan posisi “Lima Kuda Menarik Tubuh,” dan meccekokinya. Kantor 610 Provinsi Sichuan memberi perintah kepada pusat penahanan untuk menyiksanya hingga meninggal. Dokter penjara memberikan injeksi obat yang tidak jelas yang membuatnya menderita sakit yang parah, dan seluruh tubuhnya menjadi menggigil. Cekok makan dan injeksi dilakukan berulang kali setiap hari dari pagi hingga malam hari.

Peragaan penyiksaan: Lima Kuda menarik Tubuh

Pada 8 Oktober 2006, Pengadilan Kabupaten Wangcang di Guanyang menjatuhkan tujuh tahun penjara kepada Zhu di Penjara Wanita Chengdu. Dia jatuh sakit setelah dianiaya di penjara dan dibawa ke Rumah Sakit Kepolisian Chengdu. Empat orang kriminal pria membawanya turun dengan ranjang dan mengikat kedua tangan dan kakinya ke empat sisi ranjang dengan menggunakan kain. Perut dan lututnya juga diikat. Dia diinfus dengan dua botol cairan yang tidak jelas sejak awal, dan lalu ditambah lagi delapan botol. Akibatnya, dia menderita rasa sakit di pembuluh darah dan mengalami perut kembung.

Adik perempuan dan putranya datang untuk menjenguknya di rumah sakit pada Juni 2009. Hanya dalam waktu enam bulan setelah kunjungan terakhir mereka, bahkan putranya sendiri tidak dapat mengenalinya.

Zhu Yifang menderita tumor setelah disuntik dengan obat-obat yang tidak jelas

Kondisi Zhu tidak membaik di rumah sakit kepolisian. Malahan dia berada di ambang kematian. Salah satu kepala perawat mengancam praktisi tua yang lain dengan berkata, “Kamu harus mengikuti aturannya, kalau tidak, kami akan memperlakukan kamu dengan cara yang sama seperti kami memperlakukan Zhu Yifang.” Pembuluh darah Zhu menjadi rusak dan mereka tidak dapat menemukan tempat yang cocok untuk menyuntiknya, lalu mereka berhenti menyuntik. Rumah sakit beberapa kali mengeluarkan pernyataan bahwa Zhu hampir meninggal dunia. Dokter mengatakan bahwa dia hanya dapat bertahan paling lama beberapa hari lagi. Pada saat itu, anggota staf dari Kantor 610 Sichuan berangkat ke rumah sakit untuk menginvestigasi dan melihat bahwa dia hanya bisa bernafas saja, dan mereka pun berpikir bahwa dia akan meninggal di rumah sakit. Hanya setelah itu mereka baru setuju untuk mengizinkan kerabatnya untuk membawanya pulang.

Zhu bisa keluar dari kondisi kritis dengan perawatan dari keluarganya dan berlatih Falun Gong, tetapi dia masih lemah. Salah satu petugas dari Kantor 610 Kota Guanyuan berkata dengan nada marah, “Membutuhkan usaha yang besar bagi kami untuk bisa membawanya ke penjara. Kenapa ya dia dibebaskan lagi? Jika dia mati, dia harus mati di dalam penjara!” Untuk membawa Zhu kembali ke penjara, pada awal Januari 2010, penjara Wanita Chengdu mengirim personil ke rumahnya. Zhu meninggalkan rumahnya setelah dia mengetahui berita tersebut.

Kondisi kesehatan Zhu terus memburuk selama berada di dalam pengasingan. Dia meninggal dunia pada 6 Maret 2012.

Laporan sebelumnya:

“Disuntik dengan Obat-obat yang Tidak Jelas, Zhu Yifang Kehilangan Kemampuan Untuk Berjalan”
http://www.clearwisdom.net/html/articles/2011/8/5/127238.html

“Zhu Yifang, Seorang Praktisi Falun Gong dari Provinsi Sichuan, Digantung dengan Diborgol dan Disuntik Obat yang Tidak Jelas”
http://www.clearwisdom.net/html/articles/2010/11/26/121620.html

Chinese: http://www.minghui.org/mh/articles/2012/3/9/遭吊铐折磨和药物摧残-祝艺芳被迫害致死(图)-254019.html
English: http://www.clearwisdom.net/html/articles/2012/3/12/132036.html