(Minghui.org) Praktisi Falun Gong, Chen Jie (wanita) ditangkap secara tidak sah pada tanggal 28 Juni 2012. Ia ditahan di Pusat Penahanan No. 1 di Kota Lanzhou, dan dipaksa menjadi budak.

Chen harus bekerja terus-menerus lebih dari 15 jam sehari tanpa istirahat. Lagi pula ia diawasi ketat 24 jam sehari dan 7 hari seminggu, dan dianiaya dengan kata-kata dan secara fisik. Ia sekarang kurus dan dalam kondisi kesehatan yang buruk.

Sidang rahasia terhadap Chen dan tiga praktisi lain diadakan pada tanggal 24 November 2012 di Pengadilan Distrik Chengguan. Hakim Wei Gongxin dan Liu Dongyu yang menangani kasus ini, mencegah pengacara praktisi membela mereka di pengadilan.

Chen kemudian dijatuhi lima tahun penjara pada 23 September 2013. Ia kemudian naik banding ke Pengadilan Tingkat Menengah Kota Lanzhou, tetapi hakim memperkuat keputusan pengadilan distrik.

Kerja Paksa di Pusat Penahanan

Sejak ia tiba di Pusat Penahanan No. 1 Kota Lanzhou pada tanggal 30 Juni 2012, Chen dipaksa kerja rodi, termasuk menggosok lembaran timah, membuat rambut palsu, dan sekarang menjahit sarung jok mobil.

Ia harus bekerja dari jam 6 pagi sampai sekitar jam 9 malam, dan harus duduk sepanjang waktu ini. Ia juga harus menjaga malam selama dua jam setiap hari.

Pekerjaan berat dan penganiayaan telah mengorbankan kesehatannya. Ia kurus dan kekurangan darah. Ia juga menderita pusing, dan merasa sakit berat di leher, punggung dan lutut. Matanya sakit dan ia menderita radang kantong empedu.

Chen mogok makan pada Oktober 2013, untuk memprotes perlakuan terhadapnya. Kepala penjaga memukul seorang tahanan wanita muda untuk mengancam dan memaksa Chen berhenti mogok makan.

Penjaga Chen Hong menghasut tahanan Bai Xue untuk mengawasi Chen  terus-menerus dan menganiayanya dengan sesuka hati.

Latar Belakang Kasus

Sejak Partai Komunis Tiongkok memulai penganiayaan Falun Gong pada tahun 1999, Chen telah berulang kali ditangkap, dianiaya, dan dijatuhi hukuman secara tidak sah karena keyakinannya.

Ia ditangkap pada tanggal 28 Juni 2012 oleh lebih dari dua puluh pejabat, termasuk Chen Zhikai dari Divisi Keamanan Domestik, Daerah Chengguan. Saudara Chen, Chen Shuxian (wanita), dan seorang praktisi lain, Wang Youjiang (pria) juga ditangkap.

Polisi mengeledah rumahnya dan merampas barang pribadinya termasuk sebuah komputer, printer, dan beberapa ponsel.

Tiga praktisi dibawa ke Divisi Keamanan Domestik Wilayah Chengguan, dimana mereka diinterogasi dua hari dan dua malam. Chen dipaksa berdiri dalam periode yang lama dan disiksa dengan bangku harimau.

Peragaan penyiksaan: Bangku Harimau

Chen dan saudaranya kemudian dipindahkan ke Pusat Penahanan No.1, Kota Lanzhou pada tanggal 30 Juni 2013, sementara Wang dibawa ke Pusat Penahanan No. 2, Kota Lanzhou. Saudara Chen dibebaskan tiga bulan kemudian karena tidak mempunyai bukti yang cukup.

Jaksa Distrik Chengguan tidak menyetujui penangkapan Chen sampai tanggal 30 Juli 2012.

Chen, 44 tahun, berasal dari Kotapraja Sifang di Kabupaten Huining, Provinsi Gansu.

Pihak yang terlibat dalam penganiayaan Chen:

Zhao Zhijun (赵志军), Pimpinan Pusat Penahanan No. 1, Kota Lanzhou.
Chen Zhikai (陈志凯), Kepala Divisi Keamanan Domestik, Kota Lanzhou.: +86-13399317327 (selular)
Xiao Yunlian (肖云连),  Divisi Keamanan Domestik Kota Lanzhou: +86-13919108600 (selular)
Jia Zhaoxiao (贾兆孝), Divisi Keamanan Domestik Kota Lanzhou: +86-13919896515 (selular)
Wei Gongxin (魏公信), Hakim Ketua Pengadilan Distrik Chengguan: +86-931-8522809 (Kantor)
Han Zongrong (韩宗荣), Divisi Inspeksi Disiplin: +86-931-8522818 (Kantor)

Chinese version click here
English version click here