(Minghui.org) Praktisi Falun Dafa di Buenos Aires pergi ke daerah Pecinan, di wilayah Belgrano, setiap akhir pekan untuk klarifikasi fakta tentang latihan dan mengekspos penganiayaan yang sedang terjadi di Tiongkok. Akhir pekan ini, praktisi fokus pada pengambilan organ secara paksa dari praktisi Falun Gong di Tiongkok.

Pada 18-19 Juli 2014, ketua Partai Komunis Tiongkok, Xi Jinping mengunjung Argentina. Liputan media selama kunjungan Xi benar-benar mengabaikan pelanggaran HAM berat di Tiongkok, terutama kekejaman terhadap Falun Gong yang telah merenggut ribuan nyawa yang tak bersalah.

Praktisi di Buenos Aires bertanya pada orang-orang apakah mereka mengetahui kondisi di Tiongkok, dan meminta tanggapan mereka terhadap penganiayaan, pengambilan organ secara paksa, serta liputan media yang kurang menyinggung pelanggaran HAM.

Praktisi juga mengumpulkan tanda tanda untuk kampanye Doctors Against Forced Organ Harvesting (DAFOH), yang menyerukan kepada PBB untuk melakukan investigasi serta membantu menghentikan kekejaman PKT dalam pengambilan organ secara paksa.

Paula Gonzales dan Alejandro Portolesi, mereka berdua mengetahui masalah Tibet, namun tidak tahu tentang Falun Gong. Mereka menentang penganiayaan, terutama pengambilan organ secara paksa dengan menandatangani petisi DAFOH

Guillermo Tugar terkejud dan bertanya, “Mengapa PBB tidak melakukan apapun terhadap hal ini?”


Sergio Rodriguez (dari Spanyol) dan tunangannya, “Saya pikir ini adalah hal bagus bagi seseorang untuk menghentikan kejahatan PKT”


Eduardo Congiusti dan Julia, “Kami menandatangani petisi untuk menghentikan perdagangan organ. Kami mendukung hal ini. Mari meningkatkan kesadaran.”


Jenifer Pena, “Saya menandatangani petisi karena berpikir bahwa tidak bisa menerima hal semacam ini sedang terjadi di dunia.”


Jimena berkata, “Saya menandatangani petisi karena menakutkan saya – terutama bagian tentang organ. Sungguh sulit dipercaya tanpa persetujuan, tanpa hak, mereka membunuh orang. Saya percaya di sana banyak hal mengerikan sedang terjadi di dunia dan kita tidak boleh membiarkannya terjadi.”


Carlos, “Saya pikir ini memalukan. Saya tidak terkejut [media tidak meliput masala ini]”


Aldana dan pacarnya, “Kami tidak mengetahuinya. Kami tidak dapat mempercayainya.”


Orang-orang Tionghoa melihat video tentang peristiwa rekayasa bakar diri di Lapangan Tiananmen


Warga setempat di Buenos Aires menandatangani petisi untuk mengecam pengambilan organ secara paksa dari praktisi Falun Gong oleh Partai Komunis Tiongkok


Seorang praktisi menjelaskan fakta kebenaran kepada pejalan kaki


Praktisi Falun Gong berbicara kepada orang-orang di daerah Pecinan

English version click here