Mumbai, India: Memperkenalkan Falun Dafa di Acara Mingguan "Equal Streets"
(Minghui.org)
Praktisi Falun Dafa dari Mumbai berharap untuk bertemu orang-orang
di acara "Equal Streets" setiap hari Minggu pagi, ketika sebuah
jalan raya dan pusat perbelanjaan yang sibuk ditutup untuk kegiatan
pejalan kaki. Ini adalah kesempatan yang sempurna untuk
memperkenalkan Falun Dafa.
"Equal Streets," sebuah inisiatif
dari Embarq India (Institut resources dunia untuk transportasi yang
berkelanjutan dan pengembangan organisasi perkotaan), juga didukung
oleh pebisnis lokal. Tujuannya adalah untuk membuat tempat-tempat
umum dapat diakses dan membantu orang merasa lebih menjadi bagian
dari masyarakat. Di Mumbai, acara "Equal Streets" membentang
sepanjang 6 km, dari pinggiran Bandra ke pinggiran Santacruz.
Setiap Hari Minggu selama tiga
jam, jalan raya yang sibuk ramai dengan suara anak-anak dan orang
dewasa bersepeda, roller skating, menyanyi dan menari, dekorasi
jalan dengan kapur berwarna, dan mencoba origami dan kerajinan
kertas lainnya.
Praktisi Falun Dafa di Mumbai
telah berpartisipasi dalam acara ini sejak Bulan November 2014.
Pada setiap Hari Minggu, setidaknya 20 orang berpartisipasi dalam
belajar latihan dan ratusan mengambil brosur informasi. Sering ada
kelompok besar orang yang ingin mencoba latihan. Banyak ingin tahu
apa perbedaan dari yoga dan Tai Chi.
Mereka terkejut ketika mereka mengetahui bahwa praktisi mengajarkan latihan secara gratis. Seperti komentar seorang wanita, "Dalam dunia sekarang ini, siapa yang akan memberikan sesuatu secara gratis?"
Banyak warga dari pinggiran Bandra memiliki kerabat di Hong Kong dan telah melihat praktisi Dafa melakukan latihan di taman. Mereka juga mengetahui penganiayaan Falun Dafa di Tiongkok. Mereka bertanya mengapa praktek damai dianiaya. Seorang pria berkomentar, "Anda adalah orang yang sangat beruntung dapat berlatih secara bebas di India."
Seorang wanita mengatakan, "Saya sangat terkesan dengan ekspresi damai praktisi yang terpancar di wajah mereka ketika melakukan meditasi, bahkan dengan semua kebisingan di sekitar mereka."
Mereka terkejut ketika mereka mengetahui bahwa praktisi mengajarkan latihan secara gratis. Seperti komentar seorang wanita, "Dalam dunia sekarang ini, siapa yang akan memberikan sesuatu secara gratis?"
Banyak warga dari pinggiran Bandra memiliki kerabat di Hong Kong dan telah melihat praktisi Dafa melakukan latihan di taman. Mereka juga mengetahui penganiayaan Falun Dafa di Tiongkok. Mereka bertanya mengapa praktek damai dianiaya. Seorang pria berkomentar, "Anda adalah orang yang sangat beruntung dapat berlatih secara bebas di India."
Seorang wanita mengatakan, "Saya sangat terkesan dengan ekspresi damai praktisi yang terpancar di wajah mereka ketika melakukan meditasi, bahkan dengan semua kebisingan di sekitar mereka."
Seorang gadis muda bernama Sneha
sedang menonton praktisi melakukan latihan dan mengikuti gerakan.
Seorang praktisi membawanya ke samping dan mulai mengajarinya
latihan. Sneha mengatakan bahwa dia ingin memberikan informasi
brosur kepada lebih banyak orang sehingga mereka bisa belajar Falun
Dafa juga.
"Equal Streets" secara perlahan berkembang di kota-kota lain di India. Ketika Equal Streets bertujuan menjadi hal yang menyenangkan, komunitas – membuat kegiatan, itu telah menjadi kesempatan besar untuk menjangkau banyak orang dan menciptakan kesadaran tentang Falun Dafa.
"Equal Streets" secara perlahan berkembang di kota-kota lain di India. Ketika Equal Streets bertujuan menjadi hal yang menyenangkan, komunitas – membuat kegiatan, itu telah menjadi kesempatan besar untuk menjangkau banyak orang dan menciptakan kesadaran tentang Falun Dafa.
English version click here
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org