Suami-Istri Mengajukan Gugatan Terhadap Mantan Diktator Tiongkok untuk Penyiksaan, Penjara Ilegal
Pasangan senior dari Provinsi Gansu telah mengajukan gugatan pidana terhadap mantan diktator Jiang Zemin pada tanggal 19 Mei. Mereka, seperti banyak praktisi Falun Gong lainnya, telah menderita secara fisik, mental, dan finansial selama 16 tahun terakhir sebagai hasil dari penganiayaan secara nasional terhadap latihan yang diluncurkan oleh Jiang pada tahun 1999.
(Minghui.org)
Gugatan pidana yang diajukan oleh
praktisi Falun Gong Fan Yongcheng dan Lei Zhanxiang.
Bukti Pengiriman Surat
Gugatan.
Dalam gugatan mereka ke Kejaksaan
Agung, pasangan menyerukan agar Jiang dihukum atas kejahatan
genosida, kejahatan terhadap kemanusiaan, perampasan keyakinan hak
warga negara, penahanan ilegal, termasuk pelanggaran lainnya.
Mereka juga meminta agar jaksa mencabut semua larangan terhadap
Falun Gong dan membebaskan semua praktisi yang ditahan karena
keyakinan mereka.
Fang Yongcheng, 75 tahun, dan istrinya Lei Zhanxiang, 61 tahun, berasal dari Kota Jinchang, Provinsi Gansu. Karena menolak untuk melepaskan keyakinan mereka, Fan dua kali ditahan dan diberi hukuman penjara 12 tahun; Lei ditahan tujuh kali dan dipenjara selama 7 tahun. Anak mereka terlantar tanpa perawatan.
Fan Yongcheng Menjadi Subjek Kerja Paksa, Penyiksaan
Fan mulai berlatih Falun Gong pada tahun 1997. Dua tahun kemudian, Jiang Zemin meluncurkan kampanye penganiayaan, dan Fan dikurung dalam pusat rehabilitasi penyalahgunaan obat - sekali pada tahun 1999 dan sekali pada tahun 2000 - karena menolak melepaskan latihan.
Polisi di Kota Jinchang masuk ke apartemennya pada Bulan Juli 2001, mencoba untuk merebut foto pendiri Falun Gong dan menggunakannya sebagai bukti untuk menangkapnya. Untuk menghindari penganiayaan lebih lanjut, Fan dan istrinya meninggalkan rumah mereka dan berpisah. Mereka harus meninggalkan anak-anak usia sekolah dari putri mereka, yang bekerja pada saat itu. Polisi terus mengancam putrinya untuk menekan dia menyerahkan orang tuanya; Polisi juga dengan sewenang-wenang mencabut dana pensiunan Fan.
Fan ditangkap lagi pada tanggal 6 Maret 2002 bersama 56 praktisi lainnya karena memasang poster dan spanduk yang mengekspos penganiayaan Falun Gong. Pengadilan Distrik Yongchang menghukum Fan 12 tahun di Penjara Lanzhou. Ia menjadi sasaran kerja paksa, harus secara manual mengupas bawang putih dari pukul 06.00 pagi sampai tengah malam. Hal ini mengakibatkan kukunya mengelupas dari dagingnya.
Fan dipindahkan ke Penjara Jiuquan pada Bulan Desember 2005 dengan 20 praktisi lainnya. Di sana, mereka mengalami penyiksaan yang tak terkatakan, termasuk pemukulan, menyelar, dan sel isolasi. Dia pernah dipaksa untuk duduk diam di "bangku kecil" selama berjam-jam selama 13 hari dan dilarang tidur, sehingga menimbulkan luka bernanah di pantat dan tidak mampu untuk duduk selama empat setengah tahun.
Fan dibebaskan pada tanggal 26 Mei 2010.
Lei Zhanxiang (istri Fan) Berulang kali Dipukuli
Lei Zhanxiang pulih dari rheumatoid arthritis (pembengkakan sendi), batu empedu, bahu kaku, dan kelumpuhan bawah tak lama setelah dia mulai berlatih Falun Gong.
Tiga hari setelah penganiayaan dimulai, Lei ditangkap dan ditahan semalam. Setelah dia pergi untuk memprotes penganiayaan di Beijing pada Bulan Desember 1999, dia ditahan empat kali dalam setahun, dengan penahanan mulai dari dua sampai 40 hari.
Lei ditangkap pada Bulan Januari 2001 dan dijatuhi hukuman dalam pengadilan rahasia selama 18 bulan di kamp kerja paksa. Namun, Lei tidak diterima di kamp kerja paksa karena dia tidak lulus pemeriksaan fisik, sehingga ia dikirim ke Pusat Rehabilitasi Narkoba Kota Jinchang selama satu bulan.
Terpaksa meninggalkan rumah untuk menghindari penganiayaan lebih lanjut pada tahun 2001, Lei ditangkap pada Bulan Desember 2005 karena mendistribusikan materi informasi tentang penganiayaan Falun Gong. Di Pusat Penahanan Kabupaten Yongchang, dia diikat di tempat tidur selama dua hari. Dia melakukan mogok makan untuk memprotes penganiayaan dan disiksa sampai dia tidak bisa berjalan.
Pengadilan Kabupaten Yongchang menjatuhkan hukuman tujuh tahun penjara pada tanggal 26 April 2006. Di Penjara Wanita Gansu, dia dilarang tidur. Penjaga penjara dan tahanan hukuman mati secara bergantian memukulinya. Beberapa giginya tanggal, dan beberapa lagi longgar. Lei berulang kali dipukuli selama berbulan-bulan dan penuh memar dan luka.
Pada akhir tahun 2006, Lei menjadi sasaran kerja paksa dan menenun jaring di luar, bahkan dalam kondisi cuaca yang terik.
Pada Bulan Agustus 2009, Lei dimasukkan ke dalam kurungan tersendiri dan diperintahkan untuk menulis "laporan pikiran." Ketika Lei menolak untuk mematuhi, pemerintah menyuruh dua tahanan hukuman mati memukulinya setiap hari sampai dia tidak bisa bergerak. Pemukulan berlangsung selama 40 hari. Tahanan ini diberikan poin dan menerima pengurangan hukuman.
Pada tanggal 27 Desember 2010, Lei dikirim pulang dan bertemu suaminya untuk pertama kalinya setelah mereka berpisah selama delapan tahun.
Latar belakang
Jiang Zemin, sebagai kepala Partai Komunis Tiongkok, mengesampingkan anggota komite Politbiro lainnya mendirikan dan meluncurkan penganiayaan terhadap Falun Dafa tahun 1999.
Di bawah arahan pribadinya, Partai Komunis Tiongkok mendirikan sebuah organisasi keamanan extralegal, "Kantor 610," tanggal 10 Juni, 1999. hirarki di setiap tingkat memanipulasi kepolisian, pengadilan dan otoritas PKT setempat dalam melaksanakan perintah Jiang mengenai Falun Gong: untuk merusak reputasi mereka, memusnahkan sumber keuangan mereka, dan menghancurkan mereka secara fisik.
Penganiayaan telah menyebabkan kematian lebih dari 3.800 praktisi Falun Gong 16 tahun terakhir. Jumlah tersebut bisa jauh lebih tinggi karena penganiayaan masih berlangsung dan pemblokiran informasi di Tiongkok. Banyak yang disiksa karena keyakinannya. Yang lebih buruk lagi, bahkan ribuan dibunuh diambil organ vital mereka demi keuntungan dalam transplantasi. Jiang secara langsung bertanggung jawab di awal dan kelanjutan dari penganiayaan brutal.
Hukum Tiongkok memungkinkan bagi warga negara menjadi penggugat dalam kasus pidana. Banyak praktisi yang menderita di penjara atau disiksa kini berhak untuk mengajukan gugatan pidana terhadap mantan diktator.
Fang Yongcheng, 75 tahun, dan istrinya Lei Zhanxiang, 61 tahun, berasal dari Kota Jinchang, Provinsi Gansu. Karena menolak untuk melepaskan keyakinan mereka, Fan dua kali ditahan dan diberi hukuman penjara 12 tahun; Lei ditahan tujuh kali dan dipenjara selama 7 tahun. Anak mereka terlantar tanpa perawatan.
Fan Yongcheng Menjadi Subjek Kerja Paksa, Penyiksaan
Fan mulai berlatih Falun Gong pada tahun 1997. Dua tahun kemudian, Jiang Zemin meluncurkan kampanye penganiayaan, dan Fan dikurung dalam pusat rehabilitasi penyalahgunaan obat - sekali pada tahun 1999 dan sekali pada tahun 2000 - karena menolak melepaskan latihan.
Polisi di Kota Jinchang masuk ke apartemennya pada Bulan Juli 2001, mencoba untuk merebut foto pendiri Falun Gong dan menggunakannya sebagai bukti untuk menangkapnya. Untuk menghindari penganiayaan lebih lanjut, Fan dan istrinya meninggalkan rumah mereka dan berpisah. Mereka harus meninggalkan anak-anak usia sekolah dari putri mereka, yang bekerja pada saat itu. Polisi terus mengancam putrinya untuk menekan dia menyerahkan orang tuanya; Polisi juga dengan sewenang-wenang mencabut dana pensiunan Fan.
Fan ditangkap lagi pada tanggal 6 Maret 2002 bersama 56 praktisi lainnya karena memasang poster dan spanduk yang mengekspos penganiayaan Falun Gong. Pengadilan Distrik Yongchang menghukum Fan 12 tahun di Penjara Lanzhou. Ia menjadi sasaran kerja paksa, harus secara manual mengupas bawang putih dari pukul 06.00 pagi sampai tengah malam. Hal ini mengakibatkan kukunya mengelupas dari dagingnya.
Fan dipindahkan ke Penjara Jiuquan pada Bulan Desember 2005 dengan 20 praktisi lainnya. Di sana, mereka mengalami penyiksaan yang tak terkatakan, termasuk pemukulan, menyelar, dan sel isolasi. Dia pernah dipaksa untuk duduk diam di "bangku kecil" selama berjam-jam selama 13 hari dan dilarang tidur, sehingga menimbulkan luka bernanah di pantat dan tidak mampu untuk duduk selama empat setengah tahun.
Fan dibebaskan pada tanggal 26 Mei 2010.
Lei Zhanxiang (istri Fan) Berulang kali Dipukuli
Lei Zhanxiang pulih dari rheumatoid arthritis (pembengkakan sendi), batu empedu, bahu kaku, dan kelumpuhan bawah tak lama setelah dia mulai berlatih Falun Gong.
Tiga hari setelah penganiayaan dimulai, Lei ditangkap dan ditahan semalam. Setelah dia pergi untuk memprotes penganiayaan di Beijing pada Bulan Desember 1999, dia ditahan empat kali dalam setahun, dengan penahanan mulai dari dua sampai 40 hari.
Lei ditangkap pada Bulan Januari 2001 dan dijatuhi hukuman dalam pengadilan rahasia selama 18 bulan di kamp kerja paksa. Namun, Lei tidak diterima di kamp kerja paksa karena dia tidak lulus pemeriksaan fisik, sehingga ia dikirim ke Pusat Rehabilitasi Narkoba Kota Jinchang selama satu bulan.
Terpaksa meninggalkan rumah untuk menghindari penganiayaan lebih lanjut pada tahun 2001, Lei ditangkap pada Bulan Desember 2005 karena mendistribusikan materi informasi tentang penganiayaan Falun Gong. Di Pusat Penahanan Kabupaten Yongchang, dia diikat di tempat tidur selama dua hari. Dia melakukan mogok makan untuk memprotes penganiayaan dan disiksa sampai dia tidak bisa berjalan.
Pengadilan Kabupaten Yongchang menjatuhkan hukuman tujuh tahun penjara pada tanggal 26 April 2006. Di Penjara Wanita Gansu, dia dilarang tidur. Penjaga penjara dan tahanan hukuman mati secara bergantian memukulinya. Beberapa giginya tanggal, dan beberapa lagi longgar. Lei berulang kali dipukuli selama berbulan-bulan dan penuh memar dan luka.
Pada akhir tahun 2006, Lei menjadi sasaran kerja paksa dan menenun jaring di luar, bahkan dalam kondisi cuaca yang terik.
Pada Bulan Agustus 2009, Lei dimasukkan ke dalam kurungan tersendiri dan diperintahkan untuk menulis "laporan pikiran." Ketika Lei menolak untuk mematuhi, pemerintah menyuruh dua tahanan hukuman mati memukulinya setiap hari sampai dia tidak bisa bergerak. Pemukulan berlangsung selama 40 hari. Tahanan ini diberikan poin dan menerima pengurangan hukuman.
Pada tanggal 27 Desember 2010, Lei dikirim pulang dan bertemu suaminya untuk pertama kalinya setelah mereka berpisah selama delapan tahun.
Latar belakang
Jiang Zemin, sebagai kepala Partai Komunis Tiongkok, mengesampingkan anggota komite Politbiro lainnya mendirikan dan meluncurkan penganiayaan terhadap Falun Dafa tahun 1999.
Di bawah arahan pribadinya, Partai Komunis Tiongkok mendirikan sebuah organisasi keamanan extralegal, "Kantor 610," tanggal 10 Juni, 1999. hirarki di setiap tingkat memanipulasi kepolisian, pengadilan dan otoritas PKT setempat dalam melaksanakan perintah Jiang mengenai Falun Gong: untuk merusak reputasi mereka, memusnahkan sumber keuangan mereka, dan menghancurkan mereka secara fisik.
Penganiayaan telah menyebabkan kematian lebih dari 3.800 praktisi Falun Gong 16 tahun terakhir. Jumlah tersebut bisa jauh lebih tinggi karena penganiayaan masih berlangsung dan pemblokiran informasi di Tiongkok. Banyak yang disiksa karena keyakinannya. Yang lebih buruk lagi, bahkan ribuan dibunuh diambil organ vital mereka demi keuntungan dalam transplantasi. Jiang secara langsung bertanggung jawab di awal dan kelanjutan dari penganiayaan brutal.
Hukum Tiongkok memungkinkan bagi warga negara menjadi penggugat dalam kasus pidana. Banyak praktisi yang menderita di penjara atau disiksa kini berhak untuk mengajukan gugatan pidana terhadap mantan diktator.
Chinese version click here
English version click here
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org