(Minghui.org) Praktisi Falun Gong Kanada berpartisipasi dalam perayaan Hari Kemerdekaan Kanada, bersama dengan 40.000 warga Kanada lainnya, di Parliament Hill di Toronto pada 1 Juli 2015. Tim peraga latihan, tarian tradisional Tionghoa yang indah, dan musik nan kuat dari marching band mendapat sambutan hangat dari para penonton. Praktisi Falun Gong telah berpartispasi dalam perayaan Hari Kemerdekaan Kanada setiap tahun sejak 2000. Mereka menampilkan keindahan Falun Gong melalui pertunjukan kesenian tradisional Tionghoa, dan membagikan informasi Falun Gong.

Tian Guo Marching Band tampil di perayaan Hari Kemerdekaan Kanada 2015

Praktisi Falun Gong memperagakan latihan Falun Gong di Parliament Hill dalam perayaan Hari Kemerdekaan Kanada 2015


Praktisi Falun Gong menampilkan barongsai dalam perayaan Hari Kemerdekaan Kanada 2015


Praktisi menampilkan tarian dalam perayaan Hari Kemerdekaan Kanada 2015

Sambutan Hangat dari Para Penonton

Warga Ottawa, Willem Carlton mengatakan bahwa ia memberi apresiasi kepada tim peraga latihan Falun Gong. Ini adalah pertama kalinya ia mendengar tentang Falun Gong. Ia mengetahui banyak tentang penganiayaan di Tiongkok melalui poster-poster. Ia percaya bahwa meningkatkan kesadaran terhadap penganiayaan akan membantu menghentikannya.

Pensiunan guru, Jean Biro mengatakan bahwa gerakan latihan tampak sangat lembut, dan ia bisa melihat kedamaian dari bahasa tubuh para praktisi. Ia tahu bahwa Falun Gong ditindas di Tiongkok, dan senang melihat praktisi menikmati kebebasan mereka di Kanada. Biro mengatakan bahwa keyakinan Falun Gong pada Sejati-Baik-Sabar sangat filosofis, dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

Fan Zuowei mengatakan kepada reporter, “Praktisi Falun Gong memilik hak untuk berkeyakinan. Mereka pantas mendapat penghormatan dari kami. Sejati, Baik, dan Sabar adalah prinsip untuk semua orang. Jika semua orang dapat mengikuti prinsip-prinsip ini, maka di setiap negara akan menjadi lebih baik.”

Liu berasal dari Tiongkok baru-baru ini datang ke Kanada, bertanya di mana dia dapat mempelajari Falun Gong. Setelah mendengar pentingnya mundur dari organisasi komunis, dia memutuskan mundur dari Partai dan Liga Pemuda. Seperti Liu, banyak orang Tiongkok  lainnya juga mundur dari organisasi komunitas langsung di tempat.

Perdana Menteri Harper: Kanada Membangun Landasan Nilai-nilai yang Tak Tergoyahkan

Perdana Menteri Harper berpidato pada perayaan Hari Kemerdekaan Kanada di Parliament Hill, “Dalam masa yang tidak pernah akhir dari gejolak ekonomi dan politik di dunia, negara kita adalah sebuah pulau yang stabil… Negara ini dibangun dengan landasan nilai-nilai yang tak tergoyahkan: kebebasan, demokrasi, HAM, dan supremasi hukum, di mana menarik orang-orang dari seluruh dunia.”

Kanada dengan tegas berdiri di sisi nilai hak asasi manusia, dan berulang kali mengangkat keperduliannya atas penganiayaan Falun Gong di Tiongkok di Komisi HAM PBB.

Subkomite HAM Internasional Parlemen Kanada mengeluarkan pernyataan kecaman atas pengambilan organ dari praktisi Falun Gong yang masih hidup karena keyakinan mereka di Tiongkok, pada 3 Februari 2015.

Pemerintah Kanada mengangkat masalah pengambilan organ yang direstui oleh negara di Tiongkok pada 12 Maret 2014, saat sesi pertemuan Dewan HAM PBB ke-25.

Seorang perwakilan dari Kanada sekali lagi membahas penganiayaan terhadap keyakinan religius, termasuk Falun Gong di Tiongkok, saat sesi ke-17 Human Rights Council’s Universal Periodic Review (UPR) Working Group yang diadakan di Jenewa pada 21 Oktober 2013.

The United Nations Human Rights Council (UNHRC) mengadakan pertemuan ke-23 pada 5 Juni 2013, di Jenewa, Swiss. Delegasi Kanada sekali lagi menyatakan keprihatinannya atas penganiayaan terhadap keyakinan di seluruh dunia, khususnya terkait Falun Gong di Tiongkok.

Perdana Menteri Kanada, Stephen Harper mengumumkan pada 19 Februari 2013 pendirian Kantor Kebebasan Berkeyakinan di bawah Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Internasional. Di konferensi pers pada peresmian pembukaan kantor baru, Perdama Menteri Harpar menyebut penganiayaan Falun Gong di Tiongkok adalah salah satu perhatian pemerintah Kanada.

Perdana Menteri Harper telah mengirim ucapan selamat pada Hari Falun Dafa dan Bulan Falun Dafa selama sepuluh tahun terakhir. Ia menulis di suratnya tahun ini, “Mempromosikan prinsip sejati, baik, dan sabar, latihan ini dapat diterima di Kanada. Saya memuji Himpunan Falun Dafa Kanada atas berbagi latihan ini dengan warga Kanada.”

Chinese version click here
English version click here