(Minghui.org) Tanggal 1 Juli merupakan peringatan 150 tahun Hari Kemerdekaan Kanada. Praktisi Falun Dafa diundang untuk berpartisipasi dalam perayaan di sejumlah kota di seluruh negeri. Dibawah ini adalah laporan mengenai sejumlah kegiatan di empat kota dekat Toronto (Mississauga, Stratford, Niagara Falls, dan Scarborough) dan juga Montreal.

“Hadiah Khusus untuk Kami”

Untuk mengakomodasi beberapa kali permintaan untuk keikutsertaan mereka, Tian Guo Marching Band pertama-tama menghadiri Pawai Hari Kemerdekaan Kanada Port Credit di Mississauga, lalu melakukan perjalanan lebih dari 100 km ke Pawai Hari Kemerdekaan Kanada Stratford pada jam 19.00, di malam hari. Juga, kelompok genderang pinggang pergi ke Pawai di Niagara Falls pada jam 11.00, lalu menempuh sekitar 150 km untuk berpartisipasi dalam Pawai Scarborough.

Tian Guo Marching Band di Pawai Hari Kemerdekaan Kanada Port Credit di Missisauga pada tanggal 1 Juli 2017



Tian Guo Marching Band berpartisipasi dalam Pawai Hari Kemerdekaan Kanada di Stratford

Dave, koordinator Pawai Hari Kemerdekaan Kanada di Port Credit, berkata bahwa Tian Guo Marching Bang mengagumkan. “Kami mengundang band ini setiap tahun dan kami merasa senang mereka bisa hadir pada hari ini.” Dia berkata bahwa 60 kelompok berpartisipasi dalam acara tahun ini dan Tian Guo Marching Band adalah kelompok terbesar. Dia mengatakan bahwa penampilan mereka selalu bagus dan orang-orang sangat menikmatinya. “Kami berharap band ini akan hadir lagi di tahun depan,” katanya.

Dave dan Melanie Williamson, dua koordinator Pawai Hari Kemerdekaan Kanada di Port Credit, berterima kasih kepada praktisi atas partisipasi mereka

Koordinator lainnya, Melanie Williamson setuju. “Kelompok ini sangat damai dan energi mereka sangat kuat. Hari ini adalah Hari Kemerdekaan Kanada ke-150 dan energi positif dari band ini merupakan hadiah khusus bagi kami semua,” katanya.

Paul Mallow memberikan dua jempol atas penampilan praktisi

Paul Mallow menyaksikan pawai ini bersama keluarganya. Dia berkata menyukai koordinasi yang baik diantara anggota band dan juga peragaan latihan gerakan. “Mereka sungguh-sungguh membangkitkan semangat kita!” Paul mengetahui tentang penganiayaan di Tiongkok. “Saya tidak tahu kenapa kelompok ini ditindas di Tiongkok karena keyakinan mereka, tetapi saya tahu bahwa mereka telah memberi banyak kontribusi kepada masyarakat dan mereka sangat diterima di sini,” ujarnya.

Kathy (kedua dari kanan), Paul (pertama dari kanan), dan keluarga mereka mendukung praktisi atas upaya mereka untuk membangkitkan kesadaran mengenai penganiayaan di Tiongkok

Kathy, Paul, dan anggota keluarga mereka menyaksikan pawai bersama-sama. “Band ini mengagumkan karena dalam kelompok besar dan memiliki koordinasi yang sangat bagus. Juga sangat indah,” kata Kathy. Dia juga mengetahui tentang penganiayaan di Tiongkok dan mendukung praktisi dalam upaya untuk membangkitkan kesadaran terhadap apa yang sedang terjadi di sana.

Zhang, seorang imigran asal Beijing, bekerja di sebuah perusahaan Teknologi Informasi di Kanada. “Ini adalah pertama kalinya saya menghadiri acara seperti ini. Kalian adalah kelompok terbaik di pawai ini dan saya sangat bangga,” katanya. Dia mengambil sejumlah materi informasi dan berkata ingin mempelajari lebih lanjut mengenai Falun Gong serta penganiayaan.

Barisan genderang pinggang berpartisipasi dalam Pawai Hari Kemerdekaan Kanada di Niagara Falls

Para penabuh genderang kembali ke Toronto dan menghadiri Pawai Scarborough pada sore hari

“Saya Menyukai Segala Sesuatu dari Kelompok Ini”

Lebih dari 250 praktisi menghadiri Pawai Hari Kemerdekaan Kanada di Montreal, termasuk Tian Guo Marching Band, barisan bendera, dan barisan praktisi memperagakan latihan gerakan.

“Marching band yang sangat besar, memainkan musik indah dengan kualitas tinggi. Itulah kenapa kami dengan senang hati mengundang mereka ke sini,” kata penyelenggara pawai Nick Cowen. “Dengan mendengar musiknya, kamu akan tahu kamu menginginkan kelompok ini di dalam acara seperti ini.”

Lebih dari 250 praktisi Falun Gong menghadiri pawai di Montreal pada tanggal 1 Juli 2017

Samson dari New York berkata dia telah mendengar mengenai penganiayaan di Tiongkok. “Saya merasa senang bisa bertemu dengan para praktisi hari ini dan gembira merayakan hari khusus ini bersama mereka,” tambahnya.

Warga Montreal Saeidah merasa terkejut dengan kemampuan anggota Tian Guo Marching Band. “Mereka sangat berbakat, dengan latihan yang hebat. Musiknya mengagumkan. Saya menyukai segala sesuatu dari kelompok ini,” pungkasnya.

Wang berasal dari Shanghai merasa senang bertemu dengan praktisi Falun Gong. “Musik yang begitu bagus sesuai dengan prinsip Sejati-Baik-Sabar,” katanya.

Yu, imigran lain asal Tiongkok pernah menyaksikan praktisi Falun Gong di beberapa pawai. “Saya tahu mereka adalah orang baik dan saya merasa sedih atas penganiayaan di Tiongkok,” ujarnya.

Dia sangat menikmati musik praktisi dan dengan tulus mengucapkan selamat kepada praktisi. “Saya bukan praktisi Falun Gong, tetapi saya benar-benar mendukung kelompok ini,” katanya.

Artikel terkait dalam bahasa Mandarin