(Minghui.org) Pada hari Sabtu, 16 September 2017, belasan praktisi Falun Dafa di Pulau Batam, Provinsi Kepulauan Riau, berkesempatan untuk memberikan pengenalan dan mengajarkan latihan Falun Dafa, sebuah latihan yang terdiri dari lima perangkat gerakan yang lembut, tenang, dan mudah dipelajari. Karena keterbatasan waktu, praktisi hanya mengajarkan empat metode latihan saja.

Setelah mengikuti sesi latihan, beberapa peserta merasakan badan menjadi lebih nyaman, rileks dan berkeringat meskipun gerakannya perlahan. Bapak Adi Prabowo, S.Pd, Waka Kesiswaan merasakan manfaat dari latihan pagi ini yaitu ketenangan dalam mengatur barisan para siswa tidak seperti biasanya.

Sekitar 800 siswa-siswi serta para guru ikut mempelajari latihan Falun Dafa