(Minghui.org) Dalam 19 tahun penganiayaan yang terus berlanjut, praktisi Falun Gong mengalami penyiksaan fisik dan mental yang sangat buruk -- terutama di penjara. Penggunaan "Pengawasan Ketat" tidak hanya bertujuan menghancurkan praktisi secara fisik, tapi juga secara mental.

Pada bulan Desember 2017, dua praktisi meninggal dunia kurang dari sepuluh hari di Penjara Wanita Longquan di Kota Chengdu. Hu Xia meninggal pada tanggal 19 Desember dan Yan Hongmei pada tanggal 28 Desember. Otoritas penjara mengkremasikan jenazah mereka dengan cepat, tanpa persetujuan keluarga, dan sebelum keluarga mereka dapat melihat.

Otoritas penjara menggunakan dua metode utama Pengawasan Ketat: dalam kurungan isolasi dan di sel penjara. Sebagian besar praktisi yang baru tiba -- dikunci dalam kurungan isolasi untuk mengisolasi mereka dari orang lain. Praktisi tidak diizinkan memenuhi kebutuhan sehari-hari dan sering kali disiksa.

Bagi praktisi yang menolak untuk melepaskan keyakinan mereka setelah menjalani pengawasan ketat dalam kurungan isolasi, mereka dipindahkan kembali ke sel, penyiksaan berlanjut secara rahasia. Pihak berwenang menempatkan hanya satu praktisi di setiap sel dengan 10 sampai 12 tahanan kriminal.

Pada siang hari setelah semua narapidana berangkat kerja, praktisi tetap berada di dalam sel. Beberapa staf datang untuk menghina dan memukul praktisi. Seorang praktisi dapat bekerja di siang hari dan, ketika mereka kembali ke sel, tidak diizinkan untuk beristirahat namun dipaksa berdiri tegak tanpa bergerak sampai larut malam.

Kasus Praktisi yang Mengalami Pengawasan Ketat

1. Liu Xiaolin adalah seorang guru sekolah dasar dari Kota Luzhou. Dia dijatuhi hukuman lima tahun pada tahun 2015 karena menuntut Jiang Zemin dan rezimnya yang memulai penganiayaan. Dia dimasukkan ke Penjara Longquan pada tahun 2016. Sejak hari pertama, dia dipaksa berdiri tegak tanpa bergerak, berjam-jam, berhari-hari. Kemudian setiap hari, Liu dipaksa berdiri sampai tengah malam. Dia dipukuli dengan kejam, tidak diberi cukup makanan, dan dipaksa berdiri di atas angin kencang yang basah.

Liu ditempatkan di bawah pengawasan ketat di selnya pada bulan Juni 2017. Dia harus berdiri dari pukul 05.00 sampai tengah malam. Dia diberi sedikit makanan setiap hari dan kadang tidak diberi makanan apa pun. Lapar dan kelelahan sepanjang waktu, Liu dipaksa oleh pihak berwenang untuk menandatangani sebuah pernyataan untuk melepaskan keyakinannya.

Tiga bulan menjalani pengawasan ketat, Liu menjadi kurus dan cacat. Dia mengalami masalah mental, depresi, dan tidak lagi bisa berbicara.

2. Zhong Shuirong dari Chengdu dimasukkan ke dalam penjara pada musim panas tahun 2016. Di bawah pengawasan ketat, dia tidak diizinkan untuk mandi atau mencuci muka. Suatu hari, dua tahanan dihasut oleh para penjaga untuk menuang seember air kotor ke tubuh Zhong dan membiarkannya basah kuyup di luar pada suatu musim dingin yang berangin.

Para penjaga membuang semua pakaian Zhong kecuali yang dia kenakan dan menyita semua kebutuhan sehari-harinya. Siapa pun yang meminjamkan sesuatu kepadanya akan dihukum. Dia tidak memiliki kertas toilet untuk digunakan atau pembalut wanita saat dia menstruasi. Dia diizinkan membersihkan dirinya hanya dengan air toilet.

Di bawah manajemen ketat, Zhong harus melakukan pembersihan sepanjang hari dan tidak diizinkan untuk berbicara dengan siapa pun. Para penjaga menghasut narapidana untuk menyiksanya secara seksual. Beberapa tahanan memukulinya dan menarik rambutnya. Yang lain menurunkan celananya dan mencoba memasukkan sikat gigi ke dalam vaginanya. Dalam hal ini, Zhong sangat menolak dan menghindari serangan tersebut.

3. Wang Manqun dari Kabupaten Xuyong berusia 70-an tahun. Dia berada di bawah pengawasan ketat selama tiga bulan di dalam sel. Dia harus bekerja di siang hari dan duduk tanpa bergerak sampai tengah malam. Pada hari-hari musim dingin, semua tahanan kecuali praktisi Falun Gong diberi pakaian hangat, mantel, dan tempat tidur. Para penjaga membuang sebagian besar pakaian Wang dan tidak ada yang membuatnya tetap hangat di musim dingin.

Praktisi Falun Gong tidak diizinkan membeli makanan, pakaian, atau tempat tidur dari toko penjara meskipun mereka memiliki uang. Wang hanya diizinkan membeli sebotol air setiap hari, yang hampir tidak cukup. Dia kedinginan, lapar, dan dehidrasi sepanjang waktu.

Penyiksaan itu berdampak buruk padanya. Dia menderita anggota badan yang bengkak, terus muntah, dan memiliki gejala leukemia. Dia akhirnya kehilangan kesadaran dan dilarikan ke rumah sakit penjara.

4. Lu Guangxin, usia 74 tahun, adalah seorang praktisi dari Kota Ya'an. Dia mendapat pengawasan ketat beberapa kali dalam setahun karena menolak memfitnah Falun Gong secara tertulis. Ketika sampai di penjara, para tahanan dengan kejam memukulinya dan meninju dadanya. Tubuhnya dipenuhi dengan luka memar dan bekas luka dan dadanya sakit selama berbulan-bulan. Dia dipaksa berdiri sepanjang hari setiap hari dan makanan yang dia beli diambil darinya.

Lu berada di bawah pengawasan ketat lagi pada bulan September 2017 dan harus berdiri seharian di selnya. Penjaga mengatakan kepadanya bahwa dia bisa duduk jika hanya dia menulis dua kalimat yang memfitnah latihan dan gurunya. Dia akhirnya melakukannya dengan tekanan fisik dan mental yang menyiksa. Setelah itu, dia berhenti berbicara dengan orang lain dan harus menghadapi rasa bersalah yang luar biasa karena mengkhianati nuraninya.

Berbagai Penyiksaan yang Digunakan Selama Pengawasan Ketat

1. Penyiksaan Fisik

Beberapa tahanan yang diminta untuk menyiksa praktisi Falun Gong akan memegang seorang praktisi, membuka mulutnya, memasukkan jari mereka ke dalam dan dengan kasar menggores bagian dalam mulut praktisi. Ini sangat menyakitkan mulut dan tenggorokan praktisi dan membuat mereka tidak mungkin menelan makanan dan air dengan wajar.

2. Pemukulan

Tahanan Pidana berbagi sel yang sama dengan Zhong Qunfang dari Kota Leshan yang sering memukulnya di bawah instruksi para penjaga. Sejak tahun 2015, Zhong terus menerus mengalami pemukulan dan kehilangan kesadaran beberapa kali. Dia dilarikan ke rumah sakit untuk resusitasi. Otoritas penjara mengklaim bahwa dia menderita serangan jantung.

Sejak Februari 2016, dia ditempatkan di sel isolasi, penjaga membiarkan tahanan untuk diam-diam memukul dan menyiksanya. Zhong sering dicekok paksa makan. Dia menjadi sangat kurus dan sebagian besar rambutnya rontok.

Zhang Yi dari Kota Xichang sering dipukuli oleh seorang tahanan. Pemukulan begitu brutal sehingga narapidana lainnya melaporkannya kepada pihak berwenang. Pihak berwenang hanya berkomentar bahwa untungnya tidak ada yang terjadi pada Zhang dan menghukum tahanan tersebut. Penjaga yang menghasut pemukulan itu tidak diperhitungkan.

3. Kurang Tidur

Praktisi dipaksa berdiri di malam hari selama berbulan-bulan, atau semalam bahkan setelah seharian bekerja keras. Beberapa dipaksa berdiri sepanjang waktu.

Yang Taizhen dari Kota Luzhou dipaksa berdiri sampai tengah malam dan harus bangun pukul 05.00 keesokan harinya. Dalam beberapa jam Yang harus beristirahat, orang yang bertugas membangunkannya setiap 20 menit untuk mencegahnya tertidur. Ini berlangsung sangat lama.

4. Kerja Lembur dan Tanpa Istirahat

Cara lain untuk secara bertahap menghancurkan kesehatan praktisi adalah memberi mereka pekerjaan lembur setelah seharian bekerja keras. Guan Xuelin dari Gunung Emei harus bekerja di toko pada siang hari dan menyalin peraturan penjara sampai tengah malam. Dia harus bangun pukul 05.00 pagi dan, sebelum semua orang pergi bekerja, dia harus membuang sampah dan sisa makanan dan melakukan pekerjaan berat lainnya. Ini berlanjut karena dia menolak untuk mengakui bahwa dia telah melakukan kejahatan karena berlatih Falun Gong.

5. Diberikan atau Dicekok Obat Tak Dikenal

Setelah dimasukkan ke dalam penjara, praktisi Falun Gong menjalani serangkaian tes kesehatan dan mengatakan bahwa mereka sakit dan harus mulai minum obat. Banyak yang diberitahu bahwa mereka menderita hipertensi dan harus minum obat setiap hari atau mendapat penanganan ketat.

Zhong Qunfang dicekok paksa dengan obat-obatan anti-saraf yang tidak diketahui. Akibatnya, dia tidak bisa berdiri dan bingung. Dia juga tidak tenang dan kehilangan kendali atas gerakan isi perutnya.

Li Mingxiu adalah seorang wanita sehat dan energik sebelum dipenjara. Tak lama kemudian, dia menjadi tidak tenang dan kehilangan kendali atas gerakan perutnya. Dia juga mengalami mental tidak stabil.

Setelah meminum obat yang tidak diketahui itu, jantung Guan Xuelin berdetak kencang sehingga dia merasa tidak bisa bernapas.

Huang Chaozhen dari Kota Luzhou dipaksa meminum obat untuk hipertensi selama setahun.

Lu Guangxin meyakinkan otoritas penjara bahwa dia tidak menderita hipertensi, tapi mereka tetap memaksanya untuk meminumnya.