(Minghui.org) Praktisi Falun Gong Li Changxing [pria] mengalami gejala berulang yang mengindikasikan bahwa ia keracunan logam berat setelah ditangkap oleh petugas dari Departemen Kepolisian Distrik Haizhu. Keadaannya memburuk dan ia mengalami koma intermiten. Jiwanya sedang dalam bahaya.
Li adalah seorang dokter herbal Tiongkok. Ia mengalami keracunan magnesium ketika berumur 18 tahun. Ia menjadi cacat dan tidak bisa mengurus dirinya sendiri. Kesehatannya pulih setelah ia mulai berlatih Falun Gong.
Ia ditangkap polisi pada tanggal 20 April 2017 dan dibawa ke Pusat Penahanan Haizhu. Gejala keracunan logamnya kambuh setelah dia ditahan.
Di sekujur tubuhnya timbul koreng pada awal bulan Oktober 2017. Koreng itu menciptakan sensasi terbakar dan menyebabkan rasa sakit yang yang luar biasa. Ia kehilangan 23 kg dalam waktu satu bulan. Pusat penahanan tidak menyediakan bantuan medis juga tidak memberi tahu keluarga dan pengacaranya.
Kesehatan Li terus menurun dalam kurun waktu enam bulan. Ia menderita batuk berat, tidak nafsu makan, dan sakit kepala berat. Ia mengalami koma dan sadar berulang kali.
Ia di sidang pada tanggal 17 April 2018. Ia terlihat sangat kurus dan berubah bentuk. Jaksa di Pusat Penahanan Haizhu bersikeras bahwa kesehatan Li tidak menjadi masalah untuk melanjutkan penahanan.
Pengacara Li pergi mengunjunginya pada tanggal 2 Juni 2018. Li berkata ia menderita demam, batuk berat dan sakit kepala. Ia berkata ia sering pusing dan tidak bisa makan.
Pihak yang terlibat menganiaya Li:
Pusat Penahanan Haizhu: 86-20-84175647, 86-20-84175682, 86-20-84176963
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org