(Minghui.org) Xu Yongqing, seorang praktisi Falun Gong berusia 54 tahun di Shanghai, ditangkap pada tanggal 29 November 2017, ketika dia pergi ke kantor polisi atas permintaan seorang petugas polisi untuk wawancara. Seorang insinyur senior yang ahli dalam bidang kelistrikan, Xu, dikenal oleh orang-orang di sekitarnya karena sering membantu mereka yang membutuhkan.
Penangkapannya disetujui oleh Kejaksaan Distrik Hanjiang pada tanggal 5 Januari 2018, dan pada tanggal 20 April, kejaksaan mengembalikan kasusnya ke Biro Keamanan Umum. Setelah mengumpulkan lebih banyak "bukti," kasus itu diserahkan kembali kepada kejaksaan satu bulan kemudian. Kejaksaan melanjutkan untuk meneruskan kasus ini ke pengadilan setempat pada awal Juli. Xu sekarang menghadapi persidangan.
Meminta Pengungkapan Informasi dan Gugatan Terhadap Kementerian Keamanan Publik
Pada tanggal 22 Agustus 2016, ketika Xu dan praktisi lain melihat papan buletin tertutup dengan poster yang memfitnah Falun Gong di Stasiun Kereta Bawah Tanah Caobaolu, mereka mengunjungi Kantor Pengaduan Shanghai untuk meminta agar papan diturunkan. Karena KTT G20 sudah dekat, Biro Keamanan Umum mengatakan bahwa Xu melakukan kesalahan dalam mengajukan permohonan selama periode puncak dan menangkapnya serta menggeledah rumahnya.
Xu kemudian mengajukan gugatan terhadap departemen.
Namun, ketika Xu Yongqing tidak menerima tanggapan, ia percaya bahwa penganiayaan praktisi Falun Gong terkait dengan pemberitahuan yang dikeluarkan oleh Kementerian Keamanan Publik Tiongkok: Pemberitahuan [2000] No. 39.
Pemberitahuan itu berjudul “Pemberitahuan dari Kementerian Keamanan Publik Mengenai Identifikasi dan Pelarangan Organisasi Aliran Sesat” dan bersama dengan pemberitahuan lain dengan nama yang sama, “Pemberitahuan [2005] No. 39,” dua pemberitahuan mengidentifikasi total 14 organisasi aliran sesat, tidak ada di antaranya Falun Gong.
Pada bulan Desember 2016, Xu mengajukan Permintaan Keterbukaan Informasi kepada Biro Keamanan Publik untuk meminta informasi apakah pemberitahuan telah menjadi tidak valid dan jika demikian, perincian waktu itu dianggap tidak valid. Selain itu, ia meminta prosedur persetujuan pemberitahuan untuk diungkapkan.
Permintaan itu dikirim melalui dua perusahaan pengiriman dan tanda telah terima. Menurut Peraturan tentang Keterbukaan Informasi Pemerintah Republik Rakyat Tiongkok, informasi ini memenuhi kriteria administratif pengungkapan atas inisiatif mereka sendiri karena "melibatkan kepentingan vital warga negara, badan hukum atau organisasi lain" dan "kebutuhan untuk diketahui secara luas atau diikuti oleh masyarakat umum.”
Ketika Xu tidak menerima tanggapan, dia mengajukan gugatan hukum pada bulan Mei 2017 ke Pengadilan Rakyat Kedua Beijing terhadap Biro Keamanan Publik untuk "kelalaian Administratif."
Dipantau dan Ditangkap
Setelah gugatan diajukan, biro memaksa Xu untuk mencabut kasus tersebut tetapi dia menolak. Biro kemudian mulai mengganggu dan bahkan melacak keberadaannya.
Pada tanggal 29 November 2017, seorang petugas polisi meminta Xu untuk hadir di Kantor Polisi Tianshanlu untuk wawancara, lalu dia ditangkap.
Xu telah ditahan di Pusat Penahanan Miaozhen di Kota Yangzhou. Keluarganya pergi ke berbagai departemen pemerintah kota berkali-kali pada bulan Desember untuk menyampaikan permintaannya.
Gugatan Administratif Xu
Meminta Proses Pengadilan
1. Keputusan pengadilan bagi terdakwa untuk mengungkapkan informasi tentang “Pemberitahuan dari Kementerian Keamanan Publik Mengenai Identifikasi dan Pelarangan Organisasi Aliran Sesat” (Pemberitahuan [2000] No. 39).
2. Putusan pengadilan bagi terdakwa untuk mengungkapkan informasi tentang "Pemberitahuan dari Kementerian Keamanan Publik Mengenai Identifikasi dan Pelarangan Organisasi Aliran Sesat" (Pemberitahuan [2005] No. 39).
3. Terdakwa untuk menanggung biaya proses pengadilan
Fakta dan Alasan Penggugat telah ditangkap dan menjadi sasaran penahanan administratif beberapa kali oleh Biro Keamanan Umum Shanghai berdasarkan Pasal 300 dari "Hukum Pidana." Saat ditahan, penggugat telah meminta biro untuk mengutip nama organisasi aliran sesat, bagaimana digunakan untuk melanggar hukum, dan konsekuensi yang ditimbulkannya. Namun, tidak ada penjelasan yang diberikan.
Untuk memahami situasi ini, penggugat mengajukan Permohonan Pengungkapan Informasi melalui pengiriman kilat pada tanggal 7 Desember dan 20 Desember 2016 kepada Kantor Kementerian Pengungkapan Keamanan Informasi masyarakat untuk meminta pengungkapan informasi perihal “Pemberitahuan dari Kementerian Keamanan Publik tentang Mengidentifikasi dan Pelarangan Organisasi Aliran Sesat” (Pemberitahuan [2000] No. 39 dan Pemberitahuan [2005] No. 39).
Menurut sistem pelacakan perusahaan pengiriman, formulir permintaan diterima oleh biro secara terpisah pada tanggal 22 Desember dan 27 Desember 2016. Namun, hingga saat ini, terdakwa belum memberikan tanggapan.
Karena terdakwa tidak melakukan pengungkapan informasi, ini merupakan kelalaian administratif. Menurut "Peraturan tentang Keterbukaan Informasi Pemerintah Republik Rakyat Tiongkok," informasi tersebut memenuhi kriteria organ-organ administratif yang diungkapkan atas inisiatif mereka sendiri karena "melibatkan kepentingan vital warga negara, badan hukum atau organisasi lain" dan "perlu diketahui secara luas atau diikuti oleh masyarakat umum.” Oleh karena itu, menurut Regulasi 33, penggugat mengajukan gugatan ke pengadilan untuk meminta keputusan pengadilan.
Latar Belakang Informasi
Lembaga Penelitian Falun Dafa secara resmi didirikan pada bulan Juli 1993 sebagai cabang dari Lembaga Penelitian Qigong Tiongkok yang dikelola negara, yang mengawasi administrasi berbagai aliran Qigong di negara itu, dan mensponsori kegiatan dan seminar. Ini memberikan saran kepada siswa tentang teknik meditasi, layanan penerjemahan, dan koordinasi untuk latihan nasional.
Pada Maret 1996, Lembaga Penelitian Falun Dafa secara resmi dibubarkan atas permintaan Guru Li Hongzhi. Tetapi praktisi terus mengatur diri sendiri di tingkat lokal, terhubung melalui komunikasi elektronik, jaringan interpersonal dan arena latihan bersama.
Pada tanggal 20 Juli 1999, polisi menculik dan menahan ribuan praktisi Falun Gong yang mereka identifikasi sebagai pemimpin. Dua hari kemudian, Kementerian Urusan Sipil menyatakan Perkumpulan Penelitian Falun Dafa sebagai organisasi ilegal. Pada hari yang sama, Kementerian Keamanan Publik mengeluarkan surat edaran melarang warga berlatih Falun Gong bersama, memiliki ajaran Falun Gong, menampilkan spanduk atau simbol Falun Gong, atau memprotes larangan tersebut.
Sejak itu, ratusan ribu praktisi telah dipenjara di luar kerangka hukum, dan praktisi dalam tahanan menjadi sasaran kerja paksa, penganiayaan psikiatri, penyiksaan, dan metode pemaksaan "pengubahan pikiran" lainnya di tangan pihak berwenang.
Undang-Undang Keterbukaan Informasi Pemerintah Tiongkok dikeluarkan pada tahun 2007, yang memungkinkan warga untuk meminta informasi spesifik dari administrasi pemerintah dan peradilan. Pemerintah memiliki hingga 30 hari kerja untuk menanggapi permintaan yang diajukan. Warga dapat meminta evaluasi ulang atau mengajukan gugatan administratif terhadap pemerintah jika dia tidak puas dengan tanggapan dan tidak menerima tanggapan dalam jangka waktu tertentu.
Laporan terkait dalam bahasa Inggris: Shanghai Practitioners Detained 30 Days for Challenging a Propaganda Attack on Falun GongMr. Xu Yongqing in Shanghai Detained Again after Police Interview
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org