(Minghui.org)
Hujan Deras di India Tenggara
Jalan-jalan di Chennai, “ibukota manufaktur” India, dibanjiri dengan hujan deras yang turun dari 7 hingga 8 November 2021. Banyak orang dan kendaraan harus mengarungi air. Petugas Damkar yang dikirim oleh pemerintah menggunakan perahu karet untuk mengevakuasi warga di wilayah terdampak.
Chennai berlokasi di India tenggara. Ia adalah kota terbesar di sepanjang Teluk Bengal dan kota terbesar keempat di India.
Departemen Meteorologi India menyatakan bahwa pada tanggal 7 November hujan deras diperkirakan akan turun dalam empat hari berikutnya, di wilayah berbeda di Tamil Nadu, daerah selatan Andhra Pradesh dan Pondicherry. Departemen Meteorologi juga menerbitkan ancaman sedang hingga tinggi dari banjir bandang di wilayah tertentu di selatan India.
Pasang Tinggi Menyebabkan Meluapnya Air Sungai di Bangkok, Thailand
Sungai Chao Phraya di Thailand terpengaruh oleh pasang tinggi dan tingkat air yang meningkat, jumlah air yang melebihi kapasitas membanjiri beberapa wilayah di ibukota Bangkok dari 8 hingga 10 November. Orang-orang harus mengarungi air di jalan-jalan, dan banyak kantong pasir ditumpuk di sekitar pasar.
Pihak berwenang di Bangkok, Thailand memberikan peringatan pada 9 November untuk mengingatkan penduduk di lima wilayah di sepanjang Sungai Chao Phraya untuk berjaga-jaga terhadap gelombang di sungai dari tanggal 9 hingga 13 November dan dari 20 hingga 26 November.
Penguin Antartika Ditemukan 3,000 Kilometer Jauhnya di Selandia Baru
Perusahaan Penyiaran Inggris (BBC) melaporkan pada 12 November 2021 bahwa penguin Adélie, yang habitat utamanya di Antartika, baru-baru ini muncul di sebuah pantai di Christchurch, Selandia Baru, setidaknya 3,000 kilometer jauhnya dari habitat aslinya. Ini adalah kali ketiga dalam sejarah bahwa penguin Adélie ditemukan di pantai Selandia Baru. Dua rekor pertama terjadi pada tahun 1962 dan 1993.
Dokter hewan memeriksa penguin tersebut dan menemukan sedikit kekurangan berat badan dan mengalami gejala dehidrasi.
Para ahli mengatakan bahwa kehadiran penguin Adelie di Selandia Baru cukup langka, tapi jika ada lebih banyak peristiwa seperti ini nanti, ini mungkin adalah tanda yang mengkhawatirkan. Philip Seddon, professor ilmu hewan di Otago University, berkata jika penguin Adélie mulai muncul di Selandia Baru setiap tahun, mungkin ada beberapa perubahan di laut yang perlu dipahami oleh orang-orang.
Jutaan Petir Menyambar Australia dalam Satu Hari; Curah Hujan Northern Territory Pecahkan Rekor 20 Tahun
Menurut data dari the Lightning Detection Network of Weatherzone, perusahaan jasa informasi cuaca terbesar Australia, dalam waktu 24 jam mulai pukul 8 pagi pada tanggal 11 November, 1,37 juta sambaran petir terdeteksi di Australia tengah dan timur, termasuk petir awan dan petir antara awan dan tanah
Petir
Dipengaruhi oleh badai petir skala besar, beberapa wilayah Australia mengalami rekor curah hujan. Hujan membanjiri banyak daerah pedalaman Australia, dan beberapa jalan terputus.
Data Weatherzone menunjukkan bahwa Alice Springs di Northern Territory mencatat curah hujan sekitar 140 mm dari 9 hingga 11 November, di mana pada hari Rabu (10 November) curah hujan terjadi setinggi 100,2 mm, jumlah tertinggi dalam satu hari dalam 21 tahun.
Curah hujan di Applethorpe, sebuah kota kecil di Queensland, mencapai 86,8 mm dalam satu hari dari 10 hingga 11 November, rekor 9 tahun.
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org