(Minghui.org)

Nama Tionghoa: 刘淑琴
Jenis Kelamin: Wanita
Usia: 70-an
Kota: Fuyu
Provinsi: Jilin
Pekerjaan: N/AD
Tanggal Kematian: 6 Mei 2021
Tanggal Penangkapan Terakhir: 3 Agustus 2019
Tempat Penahanan Terbaru: Kantor Polisi Xiaojia

Setelah rezim komunis Tiongkok memerintahkan pemberantasan Falun Gong, sebuah disiplin spiritual dan meditasi tradisional, di Tiongkok pada bulan Juli 1999, Liu Shuqin, seorang warga Kota Fuyu, Provinsi Jilin, berulang kali ditangkap, diganggu dan ditahan. Dia dijatuhi dua hukuman kamp kerja paksa dan menjadi sasaran pemukulan dan pelecehan terus-menerus. Gangguan mental itu berdampak pada kesehatannya. Dia menderita pendarahan otak dan meninggal pada tanggal 6 Mei 2021. Dia berusia 70-an tahun.

Liu menderita tukak duodenum di usia 20-an tahun dan tidak bisa makan banyak. Dia selalu kelaparan dan memiliki temperamen buruk karena ketidaknyamanan fisiknya. Pada usia 47 tahun, dia mengalami herniasi lumbal dan tidak bisa bekerja lagi. Tidak lama setelah dia mempelajari Falun Gong pada tahun 1996, dia benar-benar pulih dan penuh energi.

Kehidupan bahagianya tidak berlangsung lama, karena rezim komunis memerintahkan penganiayaan brutal tiga tahun kemudian.

Pada bulan April 2002, Liu ditangkap dan ditahan di Pusat Penahanan Kota Fuyu. Dia menderita stroke dan tidak dapat berbicara. Tidak ingin bertanggung jawab atas kondisinya, penjaga pusat penahanan yang ditugaskan untuk mengawasinya diam-diam meninggalkan rumah sakit. Liu dibawa pulang oleh keluarganya. Dia kembali berlatih Falun Gong dan segera pulih.

Liu dilaporkan ke polisi karena berbicara dengan kerabatnya tentang Falun Gong dan ditangkap lagi pada bulan Agustus 2002. Dia dihukum satu tahun di Kamp Kerja Paksa Heizuizi. Saat dia menolak menulis pernyataan untuk melepaskan Falun Gong, dia dipukuli. Dia pingsan, namun para penjaga terus memukulinya setelah dia sadar. Tubuhnya dipenuhi lebam. Tujuh hari setelah pemukulan, dia diperintahkan untuk mulai melakukan kerja paksa.

Selama satu tahun di kamp kerja paksa, selain kerja paksa intensif, Liu menjadi sasaran pemukulan terus-menerus, berdiri berjam-jam, dan disetrum.

Pada bulan Oktober 2003, hanya dua bulan setelah dia dibebaskan, dia ditangkap sekali lagi dan dibawa ke Pusat Pencucian Otak Changchun. Para penjaga memukul dan menendangnya. Mereka menjambak rambutnya dan membenturkan kepalanya ke dinding. Tangannya membengkak setelah para penjaga memukulinya dengan sepatu mereka. Setelah kakinya terluka karena ditendang, para penjaga memaksanya duduk dengan menyilangkan kaki. Penyiksaan berlangsung hampir setiap hari, dari jam 6 pagi sampai jam 11 malam, selama satu bulan dia ditahan di sana.

Liu menjadi sasaran sekali lagi dalam penyisiran polisi pada bulan Juli 2008. Dia dijatuhi hukuman lain yang tidak diketahui di Kamp Kerja Paksa Heizuizi.

Polisi memanjat pagar dan masuk ke rumah Liu pada malam hari tanggal 13 September 2018. Dia tidak ada di rumah dan lolos dari penangkapan.

Penangkapan terakhirnya adalah pada tanggal 3 Agustus 2019, saat dia berada di dalam bus. Kepala Polisi Zhang Xiao dan petugas Yao Chuntao dari Kantor Polisi Xiaojia menurunkannya dari bus dan membawanya ke kantor polisi. Mereka menggeledah tubuhnya dan rumahnya, tetapi tidak menemukan materi yang berhubungan dengan Falun Gong. Dia dibebaskan pada sore hari.

Tekanan mental dari penganiayaan yang masih dialami berdampak pada kesehatan Liu. Dia menderita pendarahan otak dan meninggal pada tanggal 6 Mei 2021.