(Minghui.org) Baru-baru ini dikonfirmasi oleh Minghui.org bahwa seorang penduduk Kota Jilin, Provinsi Jilin telah dijatuhi hukuman dua tahun karena keyakinannya pada Falun Gong setelah sidang pada 24 September 2020.

Falun Gong, juga dikenal sebagai Falun Dafa, adalah disiplin watak-raga yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak 1999.

Liu Shuzhi [Wanita], pemilik toko kain, ditangkap di rumah pada jam 7 pagi pada 18 Juli 2020. Liu mengklarifikasi fakta tentang Falun Gong kepada polisi dan mendesak mereka untuk tidak menganiaya dia. Polisi menjawab, "Kami tidak berhak. Itu perintah dari provinsi."

Ketika putra Liu, yang terbangun oleh polisi yang datang, berusaha mencegah mereka membawa ibunya pergi, polisi juga menangkapnya. Mereka juga menyita barang-barang yang berhubungan dengan Falun Gong milik Liu dan menyita uang tunai lebih dari 10.000 yuan.

Keluarga Liu kemudian pergi ke kantor polisi setempat untuk menuntut pembebasannya. Polisi mengatakan bahwa mereka telah meminta instruksi dari atasan dan diberi tahu bahwa mereka tidak dapat membebaskannya meskipun dia meninggal dalam tahanan. Mereka juga berkata kepada keluarganya, “Kami telah mengikutinya selama beberapa hari. Jika kita tidak punya bukti, bagaimana kita bisa menangkapnya?”

Beberapa hari sebelum penangkapannya, seorang anggota staf dari komite perumahan telah mendesak Liu untuk mengubah alamatnya ke distrik lain, sehingga mereka tidak mencatatnya sebagai praktisi Falun Gong. Liu menolak untuk mematuhi dan mengklarifikasi fakta tentang Falun Gong. Anggota staf itu merekam percakapan mereka dan menyerahkan rekaman itu ke polisi, yang kemudian menggunakan rekaman itu sebagai bukti penuntutan terhadapnya karena mempromosikan Falun Gong.

Liu ditahan di Pusat Penahanan Kota Jilin setelah penangkapannya. Dia diadili pada 24 September 2020 dan kemudian dijatuhi hukuman dua tahun. Dia telah dibawa ke penjara pada saat penulisan artikel ini.