(Minghui.org) Suami saya berkesempatan untuk menonton rekaman pidato, “Ekonomi Tiongkok dan Falun Gong” yang diadakan pada tanggal 5 Januari 2016, oleh Dr. Ching-hsi Chang dari Universitas Nasional Taiwan. Dia sangat terinspirasi oleh pidato tersebut, dan mulai mempelajari latihan Falun Gong dari video ceramah Dafa.

Dalam waktu singkat, saya melihat dia mendapat manfaat, secara fisik dan spiritual. Dia juga memiliki lebih banyak energi dan lebih memperhatikan orang lain. Ketika dia mengatakan bahwa seorang teman dokter menyarankan agar dia menghadiri kelas Ceramah Sembilan Hari Falun Dafa gratis, saya setuju untuk pergi bersamanya.

Saya tidur selama tiga hari pertama. Itu seperti yang Guru katakan:

“Ada juga individu yang bahkan tertidur, di saat saya selesai berceramah dia pun terbangun. Mengapa? Karena di dalam otaknya ada penyakit, dan perlu diselaraskan kembali. Bila otak yang harus diselaraskan kembali, dia sungguh tidak akan tahan, jadi harus membuatnya masuk kondisi terbius, namun dia tidak tahu.”(Ceramah 2, Zhuan Falun)

Saya kemudian menemukan tempat latihan Dafa yang hanya menghabiskan waktu lima menit berjalan kaki dari rumah. Saya menjadi seorang praktisi, bergabung dengan kelompok latihan setiap pagi, dan menaruh perhatian dalam meningkatkan karakter moral saya dalam kehidupan sehari-hari.

Menahan Kesulitan Duduk Posisi Lotus

Saya berusia 65 tahun ketika menjadi seorang praktisi. Sangat sulit bagi saya untuk melakukan latihan kelima, yang mengharuskan saya bermeditasi dengan kaki bersila. Tetapi saya mendapat kepercayaan diri setelah membaca Fa Guru: “Perlahan-lahanlah berlatih, orang yang berumur delapan puluh tahun, sembilan puluh tahun akhirnya semua juga berhasil bersila ganda.” (Ceramah Fa pada Konferensi Fa di Eropa)

Setelah berlatih selama delapan bulan, saya akhirnya bisa duduk dalam posisi lotus ganda.

Tantangan lainnya adalah bermeditasi selama satu jam. Ketika saya mengalami sakit kaki yang luar biasa dan mati rasa di kaki, saya menyemangati diri untuk menanggung penderitaan, dan dapat bertahan dengan mengingat Fa Guru: “Ketika sulit bersabar anda mampu bersabar. Ketika sulit dilakukan anda harus mampu melakukan.” (Ceramah 9, Zhuan Falun )

“Penderitaan yang anda alami menunjukkan pelenyapan karma; pada saat yang sama tubuh anda mengalami perubahan ketika anda melakukan latihan. Kedua hal ini sejalan” (Ceramah pada Konferensi Fa di Kanada)

Sembuh dari Semua Penyakit

Ketika mulai melakukan latihan, saya sering cegukan dan batuk dengan dahak yang bening dan lengket. Saya tahu Guru sedang memurnikan tubuh saya. Dalam waktu enam bulan, saya sembuh dari banyak penyakit, termasuk radang sendi, masalah kaki, eksim, dan hepatitis B.

Saya biasa pergi ke Rumah Sakit Universitas Nasional Taiwan untuk memeriksakan diri dua kali setahun. Ketika dokter memberi tahu bahwa virus hepatitis B telah lenyap sepenuhnya, saya sangat berterima kasih kepada Guru. Saya teringat dengan kesemutan menyakitkan yang saya alami selama 28 hari dan kemudian muncul bintik-bintik hitam dan ruam yang gatal, itu sepertinya adalah proses mengeluarkan virus hepatitis B. Pemulihan ajaib saya membuktikan keajaiban Falun Dafa.

Mencari ke Dalam untuk Menyingkirkan Keterikatan

Sebelum berlatih Falun Dafa, saya suka berdebat dengan suami tentang hal-hal sepele. Saya menyadari bahwa argumen ini disebabkan oleh keterikatan saya untuk mengeluh dan berpikiran ada sesuatu yang tidak adil. Saya mulai mencari ke dalam ketika dihadapkan dengan konflik. Ketika saya belajar Fa lebih teratur dan mengultivasi xinxing, saya menjadi akur dengan suami.

Guru berkata,

“Saya beri tahu anda sebuah prinsip sejati, proses Xiulian seutuhnya yang dialami seseorang adalah suatu proses yang terus-menerus menyingkirkan keterikatan hatinya.” (Ceramah 1, Zhuan Falun)

"Sebagai orang Xiulian, mengintrospeksi ke dalam adalah sebuah pusaka." (“Ceramah Fa pada Konferensi Fa Washington D.C. 2009,” Ceramah Fa di Berbagai Tempat 9)

Namun terkadang konflik itu terlalu berat untuk ditangani. Suatu kali, suami mengkritik saya ketika keponakan saya tidak mempercayai saya tentang sesuatu. Keterikatan saya pada mengeluh, nama, dan kebencian menjadi tidak terkendali. Saya benar-benar gagal untuk bertindak layaknya seorang praktisi; Saya menilai benar dan salah berdasarkan penalaran manusia. Saya lupa bahwa semua yang saya temui dalam kultivasi bukanlah kebetulan; itu untuk membantu saya meningkatkan xinxing. Saya menyesal bahwa tidak berperilaku sesuai dengan standar seorang praktisi.

Saya menangis ketika membaca puisi Guru:

“Merealisasi Hasrat Impian Saya

Saya ada sebuah hasrat impian

Pada suatu hari saya akan kembali ke atas langit

Itu adalah kampung halaman sesungguhnya dari kehidupan

Karena Sang Pencipta telah datang ke dunia

Mengajarkan Dafa menyelamatkan manusia di dunia kembali ke surga

Saya tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan takdir

Saya ingin merealisasi hasrat impian ini

Ini adalah satu-satunya harapan bagi manusia” ( Hong Yin IV )

Penutup

Saya sangat beruntung mendapatkan Dafa, yang belum pernah diajarkan selama ribuan tahun. Saya telah menemukan jalan pulang. Saya berterima kasih atas penyelamatan belas kasih Guru. Saya harus terus belajar Fa, berlatih Gong, memancarkan pikiran lurus, dan mengklarifikasi fakta tentang Dafa untuk memenuhi tanggung jawab saya sebagai seorang praktisi Dafa.

Saya juga sangat berterima kasih kepada situs web Minghui, di mana saya dapat membaca artikel dan mendengar podcast tentang pengalaman rekan-rekan praktisi.