(Minghui.org) Seorang pria berusia 69 tahun yang menjalani hukuman sejak Desember 2019 karena berlatih Falun Gong masih tidak diizinkan keluarga mengunjunginya. Orang dalam baru-baru ini mengungkapkan bahwa Guan Zhongji dirawat di rumah sakit pada akhir tahun 2020 dan ditemukan mengalami gagal jantung. Penjara tidak pernah memberi tahu keluarganya tentang kondisinya yang kritis, apalagi mengajukan permohonan pembebasan bersyarat medis untuknya.

Falun Gong, juga dikenal sebagai Falun Dafa, adalah disiplin spiritual yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak 1999.

Guan, seorang penduduk di Kota Qingdao, Provinsi Shandong, ditangkap pada tanggal 5 Juni 2018. Dia diadili oleh Pengadilan Kota Pingdu di Pusat Penahanan Kota Pingdu pada tanggal 3 Juli 2018 dan sepuluh hari kemudian dijatuhi hukuman tujuh tahun.

Untuk mencegah Guan mengajukan banding atas hukuman penjaranya, pihak berwenang menekan putranya untuk "memperdaya" dia. Mereka mengatur agar putranya mengunjungi Guan di pusat penahanan beberapa kali. Selama setiap kunjungan, anak laki-laki itu disuruh agar mendesak ayahnya mengakui kesalahannya dan tidak mengajukan banding. Pihak berwenang mengklaim bahwa hukuman berat terhadap Guan adalah hasil dari dia karena menyewa pengacara yang membela dia tidak bersalah.

Guan kemudian dipindahkan ke bangsal kesebelas di Penjara Provinsi Shandong. Keluarga tidak dizinkan mengunjungi sejak Desember 2019. Para penjaga terus-menerus menyiksanya dan memaksanya melakukan kerja paksa. Dia juga dipaksa untuk menonton video yang menghujat pencipta Falun Gong. Tekanan fisik dan mental mempengaruhi kesehatannya. Suatu kali ketika dia tidak bisa menghabiskan makan, narapidana yang ditugaskan mengawasinya menggunakan hal itu sebagai alasan untuk menyiksanya.

Guan mengalami kesulitan bernapas pada tanggal 26 Oktober 2020 dan tidak dapat melakukan kerja paksa lagi. Kondisinya terus memburuk. Dia ditemukan mengalami gagal jantung ketika penjaga akhirnya membawanya ke dokter. Detak jantungnya antara 40 dan 50 denyut per menit. Dokter berkata bahwa dia hanya memiliki waktu empat bulan, namun penjara menolak membebaskannya, dengan alasan dia menolak melepaskan Falun Gong.

Penjara Provinsi Shandong yang terkenal kejam karena menyiksa praktisi Falun Gong dalam upaya untuk memaksa mereka melepaskan keyakinannya. Seorang narapidana pernah berkata kepada seorang praktisi: “Selama kami tidak menyiksamu sampai mati, kami akan membuat hidupmu lebih buruk daripada mati!”

Penyiksaan fisik yang terus-menerus dihadapi oleh praktisi Falun Gong tidak terbatas, tetapi tidak terbatas pada, pemukulan, melarang tidur, dipaksa berdiri diam selama lebih dari sepuluh jam, borgol dan belenggu selama 24 jam, dan cuci otak intensif.

Bangsal kesebelas, khususnya, ditujukan untuk menahan praktisi Falun Gong. Itu di bawah pengawasan langsung Kantor 610 Shandong, sebuah lembaga keamanan di luar kerangka hukum yang dibuat khusus untuk menganiaya Falun Gong. Juga dikenal sebagai “Pusat Transformasi Ajaran Sesat Provinsi Shandong.” Selain penyiksaan fisik, para praktisi juga dipaksa melakukan kerja paksa intensif.

Jin Yongxin, dari Kota Qingdao, dibawa ke penjara untuk menjalani hukuman delapan tahun. Dia ditahan di sel isolasi selama tiga bulan pada awal 2021 karena tidak bekerja sama dengan para penjaga. Selama waktu itu, para penjaga hanya memberinya roti kukus kecil untuk setiap kali makan. Dia dipaksa minum air dari toilet. Seorang penjaga mengklaim: "Tidak apa-apa selama dia tidak mati kelaparan!" Ketika Jin dikembalikan ke bangsal kesebelas, dia dalam keadaan linglung.

Direktur bangsal, Wang Chuandong dan Zheng Hao, memerintahkan narapidana Wang Xishuan untuk memukul Jin. Dia mengembangkan tekanan darah tinggi dari pelecehan dan menderita pendarahan otak pada bulan Juni. Dia dirawat di rumah sakit selama empat bulan dan ketika dia dipulangkan masih menderita gangguan pada gerakan dan bicara.

Gong Piqi dari Kota Qingdao adalah seorang pensiunan kolonel. Dia dijatuhi hukuman tujuh setengah tahun penjara karena keyakinannya. Dia tidak diizinkan membeli kebutuhan sehari-hari atau istirahat selama enam bulan karena tidak melepaskan Falun Gong. Dia juga mengalami tekanan darah tinggi dan gejala lainnya. Ia menderita stroke dan meninggal pada tanggal 12 April 2021. Menurut saudaranya, yang melihat tubuhnya, kepalanya terluka dan bengkak, serta ada darah di telinganya.

Laporan terkait dalam bahasa Inggris:

Man Facing Seven Years in Prison After Unlawful Trial

Falun Gong Practitioners Tortured to Near Death in Custody in 2020

Crimes of Sun Luguang, Ward Supervisor at Shandong Province Prison, in Persecuting Falun Gong Practitioners

In Shandong Province Prison, Inmates Threaten Falun Gong Practitioners With “Life Worse Than Death”