(Minghui.org) Saya mulai berlatih Falun Dafa ketika saya berusia 18 tahun. Saya berusia 28 tahun sekarang. Saya seorang ekstrover dan saya merasa bahwa kultivasi dan mencari ke dalam lebih menantang bagi orang-orang yang ekstrover karena kebanyakan kami melihat keluar dari diri sendiri untuk semua hal, dan “mencari ke dalam” mungkin sedikit menantang.

Meskipun saya telah berkultivasi hampir selama sepuluh tahun, saya percaya saya baru-baru ini baru mendapatkan pemahaman lebih baik dan realisasi tentang bagaimana mencari ke dalam dan menyingkirkan keterikatan.

Saya ingin membagikan pemahaman saya tentang bagaimana menyingkirkan keterikatan dengan rekan praktisi.

Saya menemukan beberapa langkah dalam proses menyingkirkan keterikatan:

- Mencari ke dalam, dan menemukan, dan menyadari keterikatan.

- Meminta bantuan Guru untuk menyingkirkan keterikatan. Guru begitu berbelas kasih hingga jika kita mempunyai harapan dan keinginan untuk menyingkirkan keterikatan, dan menaruh usaha, beliau akan membantu kita menyingkirkannya.

Guru berkata:

“Kultivasi tergantung pada diri sendiri, sedangkan evolusi Gong tergantung pada Shifu.” (Zhuan Falun, Ceramah 1)

“Fashen saya akan membantu melenyapkan sebagian besar karma pikiran semacam ini.” (Zhuan Falun, Ceramah 6)

- Belajar dan melafalkan Fa dan memancarkan pikiran lurus untuk menyingkirkan keterikatan. Dalam pemahaman saya, memancarkan pikiran lurus adalah kemampuan super normal yang diberikan Guru kepada kita. Kita tidak hanya menggunakannya untuk menyingkirkan gangguan kekuatan lama dan iblis di dimensi lain yang menganiaya praktisi Dafa, tapi kita juga bisa menggunakannya untuk menyingkirkan elemen negatif di medan dimensi kita sendiri, termasuk keterikatan.

Guru berkata:

“Bila ingin mengatasinya harus memiliki kemampuan Gong tertentu, sekali mengulurkan tangan, “Bem,” sudah terpaku di situ.” (Zhuan Falun, Ceramah 7)

- Menganggap keterikatan sebagai sesuatu yang buruk, kemudian, dengan keinginan kuat dan dengan kesadaran utama, anda harus memiliki keinginan untuk menyingkirkan keterikatan itu.

Guru berkata:

“Esensi yang hilang dari kita adalah benda yang tidak baik, apakah itu? Itu adalah karma, ia saling melengkapi dan saling mengisi dengan berbagai macam keterikatan manusia. Misalnya sebagai manusia biasa kita punya berbagai macam hati yang tidak baik, demi kepentingan pribadi, telah melakukan berbagai perbuatan yang tidak baik, dapat memperoleh substansi hitam seperti ini -- karma. Ini punya hubungan langsung dengan hati kita sendiri, untuk menyingkirkan benda yang tidak baik ini, pertama-tama anda harus mengubah hati anda ini.” (Zhuan Falun, Ceramah 4)

“Ada yang tidak kuat kesadaran utamanya, sehingga akan berbuat hal buruk menuruti karma pikiran, maka habislah orang ini, jatuh ke bawah. Tetapi kebanyakan orang dapat menggunakan pikiran subjektif yang sangat kuat (kesadaran utama yang kuat) untuk menyingkirkan dan melawannya. Dengan demikian berarti orang ini dapat diselamatkan, dapat membedakan baik dan buruk,” (Zhuan Falun, Ceramah 6)

- Temukan keterikatan itu di sikap sehari-hari anda, juga dalam perkataan dan pikiran.

Guru berkata:

“Dahulu para biksu memandang sangat serius pada masalah ini, karena begitu niat pikirannya timbul sudah berarti menciptakan karma. Oleh karena itu mereka menyebut berkultivasi "Tubuh, Pembicaraan, Pikiran." Yang mereka sebut kultivasi tubuh adalah tidak melakukan perbuatan buruk, kultivasi Pembicaraan artinya tidak berbicara, kultivasi pikiran artinya sama sekali tidak memikirkannya. Dahulu yang khusus menekuni Xiulian di dalam kuil punya ketentuan sangat ketat terhadap hal ini. Kita mematut diri sesuai kriteria Xinxing praktisi Gong.” (Zhuan Falun, Ceramah 8)

- Setelah menemukan dan menyadari keterikatan di kehidupan sehari-hari, ambil tindakan untuk mencegah dan mengendalikan agar keterikatan tidak muncul lagi. Juga, waspada untuk tidak melakukan hal-hal yang bisa membuat keterikatan muncul.

Ini adalah pemahaman saya di tingkat saya yang terbatas. Mohon tunjukkan jika ada yang tidak sejalan dengan Fa.