(Minghui.org) Seorang warga Kota Shenzhen, Provinsi Guangdong dijatuhi hukuman 1,5 tahun pada 26 November 2021 karena keyakinannya pada Falun Gong, sebuah disiplin spiritual yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak 1999.
Jian Fengqiong, 60, direkam oleh kamera pengintai pada pertengahan November 2020 mendistribusikan materi informasi Falun Gong di lingkungan tempat dia baru saja pindah satu bulan sebelumnya. Polisi setempat dan anggota staf komite perumahan segera datang mengganggunya.
Karena Jian menolak menulis pernyataan melepaskan Falun Gong, dia ditangkap pada 24 November dan ditahan di Pusat Penahanan Distrik Longgang. Dia dijatuhi hukuman 1,5 tahun dengan denda 3.000 yuan (Rp 6.600.000) oleh Pengadilan Distrik Yantian pada 26 November 2021. Tidak jelas apakah dia telah dibawa ke penjara pada saat berita ini ditulis.
Sebelum hukuman terakhirnya, Jian telah dihukum tiga tahun kerja paksa pada tahun 2001 karena tidak melepaskan Falun Gong.
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org